Pertamina bakal sediakan 10 kios BBM di tol fungsional selama arus mudik
Merdeka.com - PT Pertamina akan menyediakan kios Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah jalur tol fungsional selama musim arus mudik dan balik Lebaran. Pom tidak permanen itu disediakan untuk jalur tol fungsional yang memang belum tersedia SPBU.
General Manager (GM) Pertamina Marketing Operational Region (MOR) V, Ibnu Chouldum mengatakan, kios-kios tersebut akan beroperasi H-10 sampai H+10 Lebaran, rentang di mana akan terjadi puncak arus.
"Jadi untuk jalan-jalan tol fungsional itu kita menyiapkan kios-kios BBM, akan ada kios. Kios itu untuk BBM kemasan, semacam bensin eceranlah," kata Ibnu Chouldum di Kota Malang, Rabu (6/6).
-
Dimana Pertamina menambah layanan untuk mudik Lebaran 2024? Sesuai fokus Satgas RAFI 2024, periode 1 April-21 April, Pertamina menyediakan layanan tambahan di wilayah jalur mudik, daerah wisata, daerah rawan banjir dan daerah rawan bencana.
-
Apa yang disiapkan Pertamina untuk mudik Lebaran 2024? Jelang masa puncak mudik lebaran 2024, Satuan Tugas Ramadan dan Idulfitri (Satgas RAFI) memastikan seluruh sarana dan fasilitas (Sarfas) Pertamina yang dioperasikan anak usahanya telah siap melayani masyarakat yang akan menuju kota tujuan masing-masing.
-
Bagaimana cara Pertamina membantu mobil yang kehabisan BBM? 'Bekerja sama dengan aparat terkait, tim motorist Pertamina gerak cepat langsung mengirimkan BBM ke lokasi mobil yang mogok,' ucap Vice Presidenr Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso.
-
Bagaimana cara Pertamina jamin ketersediaan BBM? Pertamina Patra Naiga menjamin kelancaran distribusi dan ketersediaan stok BBM bagi seluruh masyarakat terutama di wilayah Karawang dan sekitarnya.
-
Kenapa Pertamina menyelenggarakan Mudik Asyik? Program ini merupakan salah satu apresiasi Pertamina kepada masyarakat, terutama pengguna loyal produk Pertamina, sehingga masyarakat bisa memiliki pengalaman mudik yang nyaman, aman dan menyenangkan dengan Pertamina.
-
Dimana SPBU di jalan tol Medan-Kisaran? Di jalur tol Medan-Kisaran terdapat beberapa SPBU yang memastikan Anda tidak kehabisan bahan bakar saat berkendara. Selain pengisian bahan bakar, beberapa SPBU juga menyediakan layanan tambahan seperti bengkel kecil dan pencucian kendaraan.
Kata Ibnu Chouldum sebanyak 10 kios disiapkan di lokasi yang sudah ditentukan di jalur fungsional tol tersebut. Mereka akan menyediakan BBM yang sudah dalam paket kemasan.
Sementara untuk antisipasi kemacetan, Pertamina juga menyediakan fasilitas motoris yang akan melayani kebutuhan BBM di tengah macet. Sebanyak 25 unit sepeda motor dan petugasnya sudah disiapkan beroperasi.
"Kalau yang motoris ada 25 unit dengan BBM kemasan juga. Ini untuk antisipasi kemacetan kita siapkan pengakut BBM dengan motor atau BBM mobile," terangnya.
Mereka juga tersebar di beberapa titik jalur macet di Jawa Timur. Lokasi-lokasi tersebut diprediksi akan terjadi kemacetan.
"Termasuk yang Malang-Batu disiapkan motor. Setiap motor bisa membawa 50 liter dalam kemasan 10 liter," katanya.
Motor tersebut bersifat hanya penambahan saja agar dapat membantu agar bisa bergerak ke POM bensin terdekat. Petugas akan bergerak saat mendapat panggilan dari konsumen.
"Kalau terjadi macet, kalau normal yang bisa ngisi langsung ke pom bensin," katanya.
Ibnu Chouldum juga mengatakan, petugasnya sudah mulai bekerja di lapangan. Namun diprediksi akan mulai merasakan kepadatan arus saat H-8 besok.
"Kalau kebutuhan BBM kita akan fokus pada H-8 besok. Karena memang banyak libur," tegasnya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dia memastikan pada musim mudik Lebaran 2024 ini ketersediaan BBM aman.
Baca SelengkapnyaMenurut Faisal, pemudik sangat terbantu oleh layanan motoris.
Baca SelengkapnyaPemudik yang terjebak macet dipastikan bisa tetap mengisi BBM
Baca SelengkapnyaMeski demikian, Irto mengimbau para pemudik untuk mengisi penuh tangki BBM sebelum melaksanakan perjalanan mudik.
Baca SelengkapnyaUpaya itu dilakukan untuk memastikan pasokan bahan bakar minyak (BBM) aman mengantisipasi kemacetan di Tol Jakarta-Merak.
Baca SelengkapnyaSejumlah kendaraan mengalami mogok di ruas tol arah jakarta dalam arus balik lebaran Idulfitri 1445 H
Baca SelengkapnyaJasa Marga turut bekerja sama dengan Pertamina dalam rangka menyediakan motoris.
Baca SelengkapnyaTak hanya bensin, Pertamina juga melakukan aktivasi untuk seluruh fasilitas dan sarana prasarana yang ada.
Baca SelengkapnyaPT Pertamina Patra Niaga memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) di jalur-jalur krusial arus balik Idulfitri 2024.
Baca SelengkapnyaPada cuti lebaran tahun ini Pertamina juga menyiagakan Call Center 135 yang bisa dimanfaatkan masyarakat yang membutuhkan BBM mendadak.
Baca SelengkapnyaIntip Strategi Polri Cegah Macet dan Antrean Panjang di Jalan Tol saat Mudik Lebaran
Baca SelengkapnyaApresiasi tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Sarmuji.
Baca Selengkapnya