Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pesan Bupati Banyuwangi, Jalani Ibadah Ramadan di Tengah Pandemi Covid-19

Pesan Bupati Banyuwangi, Jalani Ibadah Ramadan di Tengah Pandemi Covid-19 Bupati Banyuwangi Azwar Anas. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Memasuki hari pertama ibadah puasa di bulan suci Ramadan, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyampaikan sejumlah pesan kepada masyarakat untuk tetap waspada untuk mencegah sebaran virus Corona (COVID-19) dan berdoa agar pandemi segera berlalu.

"Di Bulan Suci Ramadan ini mari kita berdoa dan ikhtiar semoga wabah COVID-19 ini segera dijauhkan dari kita di Kabupaten Banyuwangi," kata Anas, Jumat (24/4).

Lebih lanjut, Anas berpesan bila ada yang melakukan ibadah bersama di masjid agar tetap mengenakan masker, cuci tangan dan jaga jarak.

"Saya berpesan, mari bersama sama kalau kita ke masjid, atau melaksanakan ibadah bersama orang lain, jangan lupa gunakan masker, kedua lakukan cuci tangan, kemudian jaga jarak antara satu dengan yang lain, harapan saya ini terus bisa dikerjakan," ujarnya.

Selain itu, tidak kalah penting saat ini kata Anas, yakni saling mengingatkan bila ada saudara yang terpaksa pulang kampung ke Banyuwangi harap disiplin menjalani isolasi mandiri di rumah selama 14 hari. Hal ini dilakukan untuk memutus rantai penyebaran virus corona.

"Yang penting lagi, jika ada saudara kita, keluarga kita dari luar kota, atau yang terpaksa mudik, yang sudah ada di perjalanan dan akan menuju Banyuwangi, tolong ingatkan mereka untuk isolasi mandiri di rumah," ujarnya.

Bila setiba di rumah keadaannya tidak memungkinkan untuk melakukan isolasi diri, karena keterbatasan fasilitas, saat ini di Banyuwangi telah tersedia 242 rumah isolasi di berbagai desa dengan total kapasitas hampir 1.000 tempat tidur.

"Jika tidak bisa isolasi mandiri di rumah, setiap desa telah menyiapkan tempat tempat isolasi, dengan makanan yang sudah disiapkan gotong royong oleh masyarakat," ujarnya.

Dalam website www.corona.banyuwangikab.go.id masyarakat bisa melihat peta digital yang menyediakan detail lokasi rumah rumah isolasi di setiap desa di Banyuwangi. Dalam peta digital tersebut telah dilengkapi detail alamat rumah isolasi, penanggungjawab hingga nomor yang bisa dihubungi. (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bupati Ipuk Sapa Jamaah Haji asal Banyuwangi
Bupati Ipuk Sapa Jamaah Haji asal Banyuwangi

Bupati Ipuk juga menyempatkan untuk meninjau fasilitas kesehatan yang disediakan di hotel.

Baca Selengkapnya
Pasar Takjil Ramadan di Banyuwangi
Pasar Takjil Ramadan di Banyuwangi

Pasar takjil Ramadan ini menjadi bagian dari upaya pengendalian inflasi daerah. Sekaligus media merajut harmoni dalam masyarakat. Ipuk juga meminta agar dinas

Baca Selengkapnya
Arus Mudik, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata
Arus Mudik, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata

Pemkab Banyuwangi menyiagakan 1.071 tenaga kesehatan (nakes) untuk pelayanan kesehatan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani telah memerintahkan semua dinas untuk membuat langkah antisipatif terkait dampak El Nino

Baca Selengkapnya
Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran
Bupati Banyuwangi Pantau Layanan Publik Usai Libur Lebaran

Tujuannya untuk memastikan seluruh pelayanan sudah aktif dan pengunjung dapat terlayani dengan baik.

Baca Selengkapnya
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Pengunjungnya datang dari berbagai kota, sekaligus ada yang mudik. Turis asing juga tercatat ada 180 wisatawan

Baca Selengkapnya
Kunjungi Kampung Pancasila, KSAD Puji Toleransi Masyarakat Banyuwangi
Kunjungi Kampung Pancasila, KSAD Puji Toleransi Masyarakat Banyuwangi

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Banyuwangi, 23-24 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Diundang ASEAN Smart City Network, Bupati Ipuk Beberkan Program Smart Kampung
Diundang ASEAN Smart City Network, Bupati Ipuk Beberkan Program Smart Kampung

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani diundang memaparkan tentang progres program Smart Kampung, sistem digitalisasi di Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Ribuan Masyarakat Banyuwangi Gelar Salat Istisqa, Bupati Ipuk: Melengkapi Ikhtiar
Ribuan Masyarakat Banyuwangi Gelar Salat Istisqa, Bupati Ipuk: Melengkapi Ikhtiar

Kemarau yang berkepanjangan menyebabkan kekeringan di sejumlah desa di Banyuwangi dan menurunnya debit air di sejumlah waduk.

Baca Selengkapnya
Didukung Kemenkes, Bupati Ipuk Galakkan Desa Bebas Nyamuk Cegah DBD
Didukung Kemenkes, Bupati Ipuk Galakkan Desa Bebas Nyamuk Cegah DBD

Bupati Ipuk Fiestiandani mengajak seluruh warga turut berperan dalam pencegahan DBD.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Antusias Ikuti Open House, Bupati Ipuk: Mohon Maaf Lahir dan Batin
Masyarakat Antusias Ikuti Open House, Bupati Ipuk: Mohon Maaf Lahir dan Batin

Suasana kehangatan dan keakraban menyelimuti open house Idul Fitri 1445 H yang digelar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Baca Selengkapnya
Launching Digitalisasi Kelurahan, Banyuwangi Perkuat Data hingga Layanan Publik
Launching Digitalisasi Kelurahan, Banyuwangi Perkuat Data hingga Layanan Publik

Pemkab Banyuwangi berinovasi untuk memperkuat penguatan pemerintahan berbasis digital.

Baca Selengkapnya