Prabowo Berikan Penghargaan Dharma Pertahanan Kepada Habib Lutfi, Ini Alasannya
Habib Lutfi menilai penghargaan ini merupakan amanah yang diberikan kepadanya.
Habib Lutfi menilai penghargaan ini merupakan amanah yang diberikan kepadanya.
Prabowo Berikan Penghargaan Dharma Pertahanan Kepada Habib Lutfi, Ini Alasannya
Habib Muhammad Lutfi dianugerahkan Dharma Pertahanan sebagai anggota Wantimpres oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Penghargaan itu ditujukan kepada Habib Lutfi atas pengabdian dan dedikasinya yang selalu mengendapankan nilai-nilai kebangsaan dan Bhinneka Tunggal Ika.
"Beliau dalam perjalanan Pengabdian beliau selalu sangat mengutamakan nilai-nilai kebangsaan selalu mengutamakan Bhinneka Tunggal Ika kemudian kedaulatan negara NKRI," kata Menhan Prabowo kepada wartawan di Kemenhan, Jakarta Pusat, Senin (25/9).
"Beliau sebagai tokoh agama sebagai seorang yang melaksanakan syiar agama tapi selalu mengutamakan juga kerukunan dan jiwa kesatuan dan semangat bela negara dalam karirnya," sambung Prabowo.
Prabowo menilai perbuatan yang selama ini dilaksanakan oleh Habib Lutfi sangat berdekatan dan selaras dengan TNI-Polri. Khususnya dalam melestarikan situs-situs bersejarah.
"Atas itu semua lah kami menilai beliau sangat pantas menerima penghargaan Dharma pertahanan karena sumbangsih beliau terhadap pertahanan negara," ucap dia.
Habib Lutfi yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden Republik itu mengucapkan terima kasih kepada.
Ia menuturkan penghargaan yang didapatnya kali ini bukan lah sekedar kebanggaan. Melainkan amanah untuk dapat mempertahankan NKRI sebagian harga mati.
"Itu bukan suatu kebanggaan karena akan meningkatkan tanggung jawab kita dalam mengemban amanah walaupun bentuknya suatu penghormatan itu tanggung jawab kita bagaimana mempertahankan NKRI harga mati tidak bisa digoyahkan itu tugas kami karena persatuan dan kesatuan itu Pertahanan Nasional yang paling kokoh," ucap Habib Lutfi.