Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rapat Paripurna II Kota Pasuruan, Sampaikan Rekomendasi DPRD Atas LPKJ Wali Kota

Rapat Paripurna II Kota Pasuruan, Sampaikan Rekomendasi DPRD Atas LPKJ Wali Kota Rapat Paripurna II Kota Pasuruan, Sampaikan Rekomendasi DPRD Atas LPKJ Wali Kota. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pasuruan, kembali melaksanakan Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Rekomendasi DPRD Kota Pasuruan Terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Wali Kota Pasuruan Tahun Anggaran 2022. Rapat berlangsung di Ruang Paripurna Kantor DPRD Kota Pasuruan, Jumat (31/3).

Catatan dan rekomendasi ini guna perbaikan kebijakan pada masa yang akan datang. Sesuai regulasi yang mengaturnya, perbaikan kebijakan yang direkomendasikan oleh DPRD dalam pembahasan LKPJ meliputi:

1. Perbaikan perencanaan pembangunan pada tahun berjalan dan tahun berikutnya2. Perbaikan anggaran pada tahun berjalan dan tahun berikutnya3. Perbaikan Peraturan Daerah, Peraturan Kepala Daerah, dan/atau kebijakan strategis kepala daerah4. Penyempurnaan kebijakan strategis kepala daerah

Orang lain juga bertanya?

Menanggapi seluruh rekomendasi yang telah disampaikan, Walikota Pasuruan mengapresiasi rekomendasi DPRD terhadap LKPJ Tahun 2022 yang disampaikan, dijelaskan Gus Ipul, rekomendasi yang diberikan oleh DPRD Kota Pasuruan akan menjadi pertimbangan pemerintah daerah untuk menentukan kebijakan dalam penyusunan perencanaan, penyusunan anggaran dan penyusunan kebijakan strategis pada tahun berjalan dan tahun berikutnya.

"Telah disampaikan dengan baik masukan dan rekomendasi yang diberikan kepada jajaran pemerintah Kota Pasuruan tentang beberapa hal penting yang perlu ditindaklanjuti. Harapan saya, apa yang telah disampaikan, benar-benar dipahami dan diresapi oleh segenap kepala OPD untuk kemudian dirancang sebuah program dan perencanaan yang berpedoman pada masukan yang telah disampaikan," Jelas Gus Ipul.

Gus Ipul mengutarakan, ke depan pihaknya akan berfokus pada indikator-indikator yang dapat mempercepat pertumbuhan dan perkembangan Kota Pasuruan.

"Kita akan berfokus pada hal-hal yang bisa meningkatkan pergerakan ekonomi kita, berfokus pada indikator yang bisa diukur secara nyata bagaimana perekonomian kita berkembang dengan cepat. Dengan pertumbuhan ekonomi di Kota Pasuruan yang meningkat hampir 100% dibanding tahun lalu, saya setuju kita perlu mengurai faktor-faktor apa yang menjadi pengungkit, dan perlu untuk ditingkatkan sehingga pertumbuhan ekonomi kita lebih cepat lagi," paparnya.

rapat paripurna ii kota pasuruan sampaikan rekomendasi dprd atas lpkj wali kota©2023 Merdeka.com

Lebih lanjut, untuk mewujudkan visi indah kotanya, Gus Ipul menyampaikan bahwa Kota Pasuruan terus berbenah untuk menciptakan lingkungan yang indah, nyaman, dan bersih.

"Kita akan mulai pada titik-titik di mana titik tersebut kita anggap sebagai penyebar dari keindahan Kota Pasuruan, mulai dari Pelabuhan, alun-alun, taman-taman, termasuk di antaranya adalah perkantoran di Kota Pasuruan. Kantor kelurahan maupun kantor OPD harus indah, nyaman, dan bersih," kata Gus Ipul.

Sedangkan dalam rangka meningkatkan pelayanan, Gus Ipul mengatakan bahwa Mall Pelayanan Publik yang telah dimiliki oleh Kota Pasuruan, akan terus dikembangkan dengan sarana dan prasarana yang memadai.

"Kita sudah punya Mall pelayanan Publik yang harus kita kembangkan seterusnya, dan juga kemudian didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai," sebutnya.

Dalam hal ini, Gus Ipul meminta kepada OPD yang bertanggung jawab atas tiap-tiap indikator untuk bekerja dengan tangkas, cepat, dan mengambil perencanaan yang tepat sasaran.

"Maka, untuk itu, OPD yang bertanggung jawab dan memiliki kewenangan atas indikator itu harus tangkas, cepat dan harus mengambil perencanaan yang tepat sasaran supaya indikator-indikator tentang kemajuan ekonomi itu bisa dipahami dengan baik oleh semua pihak," harapnya.

Rapat Paripurna dipimpin secara langsung oleh Ketua DPRD Kota Pasuruan, H. Ismail Marzuki. Dihadiri oleh Wali Kota Pasuruan Syaifullah yusuf (Gus Ipul), di dampingi Wakil Wali Kota (Mas Adi), Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, jajaran Forkopimda Kota Pasuruan, beserta kepala OPD di lingkungan Kota Pasuruan.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Musrenbang RPJPD, Gus Ipul: Wujudkan Kota Pasuruan yang Berikan Sumbangsih Indonesia Emas
Musrenbang RPJPD, Gus Ipul: Wujudkan Kota Pasuruan yang Berikan Sumbangsih Indonesia Emas

Musrenbang ini mempoyeksikan rencana pembangunan Kota Pasuruan 20 tahun kedepan (2025-2045).

Baca Selengkapnya
Gus Ipul Ingatkan Kinerja ASN di Hari Pertama Usai Libur Lebaran
Gus Ipul Ingatkan Kinerja ASN di Hari Pertama Usai Libur Lebaran

Gus Ipul meminta kinerja ASN di Pemkot Pasuruan berorientasi pelayanan publik

Baca Selengkapnya
Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan
Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan

Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
TKN soal Putusan Bawaslu Gibran Langgar Aturan CFD: Kami Tidak Pernah Rewel
TKN soal Putusan Bawaslu Gibran Langgar Aturan CFD: Kami Tidak Pernah Rewel

TKN Prabowo Gibran tak mau ambil pusing terkait putusan yang melahirkan rekomendasi dari Bawaslu Jakarta Pusat ke Pemprov DKI itu.

Baca Selengkapnya
KTP Warga DKI Dicatut untuk Pilkada Jakarta, KPU Tunggu Rekomendasi Bawaslu Tentukan Nasib Dharma-Kun Wardana
KTP Warga DKI Dicatut untuk Pilkada Jakarta, KPU Tunggu Rekomendasi Bawaslu Tentukan Nasib Dharma-Kun Wardana

KPU DKI Jakarta meminta masyarakat yang merasa data KTP dicatut melaporkan ke Bawaslu.

Baca Selengkapnya
4 Tahun Beruntun, Pemkot Pasuruan Kembali Raih Opini WTP
4 Tahun Beruntun, Pemkot Pasuruan Kembali Raih Opini WTP

Penghargaan diterima langsung Gus Ipul dan Mas Adi di Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Reaksi KPU Usai MK Putuskan Parpol Bisa Usung Cagub Sendiri Meski Tak Punya Kursi di DPRD
Reaksi KPU Usai MK Putuskan Parpol Bisa Usung Cagub Sendiri Meski Tak Punya Kursi di DPRD

MK mengabulkan sebagian gugatan dari Partai Buruh dan Partai Gelora terkait Undang-Undang Pilkada.

Baca Selengkapnya
KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa
KPU Tetapkan Hasil Pemilu 2024 Kemungkinan Setelah Buka Puasa

Dengan adanya agenda rapat pleno dua provinsi terakhir, kemungkinan penetapan Hasil Pemilu 2024 akan dilakukan malam hari.

Baca Selengkapnya
4 Provinsi di Papua Belum Rekapitulasi Nasional, Begini Penjelasan KPU
4 Provinsi di Papua Belum Rekapitulasi Nasional, Begini Penjelasan KPU

KPU mengakui, sejumlah provinsi di Papua belum terjadwal untuk diplenokan dalam rapat rekapitulasi hasil Pemilu 2024 tingkat nasional.

Baca Selengkapnya