Sertijab, Nur Arifin Kembali Jadi Bupati Trenggalek Usai Cuti 2 Bulan
Serah terima ini menandai berakhirnya tugas Dyah Wahyu Ermawati sebagai Pjs Bupati Trenggalek selama 2 bulan menggantikan Bupati Mochamad Nur Arifin yang cuti.
Pemerintah Kabupaten Trenggalek menggelar serah terima jabatan dari Penjabat sementara (Pjs) Bupati Trenggalek Dyah Wahyu Ermawati kepada Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin. Upacara serah terima jabatan yang turut dihadiri seluruh jajaran Forkopimda Trenggalek ini berlangsung di Pendhapa Manggala Praja Nugraha, Sabtu (23/11/2024).
Serah terima ini menandai berakhirnya tugas Dyah Wahyu Ermawati sebagai Pjs Bupati Trenggalek selama dua bulan menggantikan Bupati Mochamad Nur Arifin yang mengambil cuti di luar tanggungan negara.
Berpamitan kepada seluruh jajaran Forkopimda untuk kembali bertugas sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal Provinsi Jawa Timur, Dyah Wahyu Ermawati mengapresiasi kerja sama seluruh pihak di Kabupaten Trenggalek utamanya dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan.
"Saat Mening Deh, di situ saya melihat Trenggalek ini seperti suatu permata yang masih tersimpan. Karena saya melihat orang-orang disini punya wawasan lingkungan, jadi kalau saya melihat maka yang dikembangkan adalah berbagai macam hal-hal terkait pembangunan berkelanjutan," ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin turut mengapresiasi kepemimpinan Dyah Wahyu Ermawati di Trenggalek selama dua bulan terakhir.
"Saya mengucapkan terima kasih syukur Trenggalek masih diberikan Kinasih oleh Allah subhanahu wa ta'ala berupa orang baik seperti Bu Erma mengisi di masa yang krusial," tutur Mas Ipin.
"Terima kasih sudah membawa kolega ke Trenggalek, membantu mengenalkan Trenggalek ke dunia luar. Ibu mungkin masa Pjs sudah selesai, tapi ibu harus ingat ibu adalah bagian dari Trenggalek yang kami titipkan dan kami harapkan bisa membantu Trenggalek dari Provinsi Jawa Timur," pesan Mas Ipin menutup.