Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tempat Tidur Pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet Masih Tersedia 1.124

Tempat Tidur Pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet Masih Tersedia 1.124 Kesibukan Tim Medis Membawa Pasien Covid-19. ©2020 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Koordinator RSD Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Mayjen TNI Tugas Ratmono menyatakan bahwa jumlah ke ketersediaan bed untuk pasien bergejala masih ada 1.124 bed lagi. Sehingga, menurutnya jumlah tersebut masih cukup menampung pasien Covid-19 untuk beberapa minggu ke depan di Tower 4, 6, dan 7.

"Jadi menurut saya ini masih cukup untuk beberapa minggu ke depan, tentunya ini kita harus atur untuk masing-masing tower. Ada mungkin tower yang ketersediaannya sedikit, ada yang cukup, ini kita akan atur dari 3 tower itu," kata Tugas saat konferensi pers di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Rabu (30/12).

Sementara itu, masih ada 1.055 flat isolasi mandiri yang belum terpakai. Tugas mengatakan, jumlah tersebut termasuk banyak, yakni 64,45 persen dari total flat isolasi mandiri yang dimiliki.

“Flat isolasi mandiri masih masih banyak karena baru terpakai sebanyak 35,55 persen atau tersisa 1.055,” ujarnya.

Sebelumnya, Tugas juga menyampaikan bahwa jumlah Bed Occupancy Ratio (BOR) di Tower 4, 6, dan 7 sudah mencapai 74,59 persen. Angka ini telah melewati standar yang ditetapkan WHO.

"Saat ini laporan tadi pagi memang terlihat laporan bahwa ketersediaan (bed) di tower 4, 6, dan 7 untuk melayani pasien-pasien yang bergejala di sana 74,59 persen ini di atas standarnya yang direkomendasi oleh WHO," katanya.

Meskipun begitu, Tugas menyatakan bahwa jumlah pasien bergejala relatif turun. Namun, pihaknya akan tetap melakukan antisipasi jika nantinya ada lonjakan pasien.

"Saat ini pasien bergejala yang dirawat itu 3.300 orang, dengan flat isolasi sejumlah 3.855 pasien. Dibanding dengan jumlah kemarin, ini relatif menurun karena kemarin sampai 4.000 sekian,” ujarnya.

Dia pun berharap, libur natal dan tahun baru tidak meningkatkan jumlah pasiden di RSD Wisma Atlet.

“Ini kondisi yang kita harus antisipasi terus, apalagi akan menghadapi liburan. betul-betul kami siapkan, tapi mudah-mudahan tidak melonjak," imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Sekretariat RSD Wisma Atlet, Kolonel Laut (K) dr RM Tjahja Nurrobi menuturkan langka-langkah antisipasi itu. Yang pertama, yakni penggunaan Tower 4 yang dialihfungsikan menjadi tower perawatan pasien bergejala saja. Tidak untuk isolasi mandiri lagi. Sehingga, hanya tower 5 yang digunakan untuk isolasi mandiri.

“Kita menyiapkan 3 tower untuk perawatan, yaitu tower 4, 6, dan 7, sedangkan tower 5 tetap digunakan untuk isolasi mandiri," kata Tjahja dalam konferensi pers yang sama.

Angka keterisian flat isolasi mandiri pun sudah mencapai 80 persen. Dia pun berharap, tren kasus Covid-19 bisa menurun agar RSD Wisma Atlet tidak penuh dan para tenaga Kesehatan bisa merawat pasien dengan semaksimal mungkin.

"Mudah-mudahan, kita berdoa trennya tidak bertambah tinggi, tapi melandai. Dengan tren seperti ini, kita takut akan timbul seperti luapan (pasien). Mudah-mudahan tidak terjadi. kita tetap siap siagakan," tutupnya.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN

Pemerintah membahas pemanfaatan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Utara, setelah selesai digunakan sebagai rumah sakit darurat saat pandemi COVID-19.

Baca Selengkapnya
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar

Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta resmi ditutup pada Jumat, 31 Maret 2023

Baca Selengkapnya
Ini Kata Kemenkes soal Kekhawatiran RS Alami Penurunan Tempat Tidur Karena KRIS
Ini Kata Kemenkes soal Kekhawatiran RS Alami Penurunan Tempat Tidur Karena KRIS

Syahril bukan bermaksud agar rumah sakit mengurangi tempat tidur, namun tetap ikut aturan memenuhi kriteria KRIS.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Targetkan 3.057 Rumah Sakit Terapkan Layanan KRIS Pada Juni 2025
Kemenkes Targetkan 3.057 Rumah Sakit Terapkan Layanan KRIS Pada Juni 2025

Saat ini sudah ribuan rumah sakit berproses menerapkan KRIS.

Baca Selengkapnya
Aturan Sedang Disiapkan Jokowi, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Jadi Hunian PNS dan Aktivitias Komersial
Aturan Sedang Disiapkan Jokowi, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Jadi Hunian PNS dan Aktivitias Komersial

Penyusunan Inpres tersebut sedang dikaji oleh Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg).

Baca Selengkapnya
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi

Berbagai fasilitas umum telah mengeluarkan imbauan untuk memakai masker.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu

Di Rumah Sakit Jiwa Amino Gondohutomo Semarang memiliki fasilitas 10-20 kamar tidur. Sementara untuk jumlah dokter spesialis kejiwaannya sebanyak 11 orang.

Baca Selengkapnya
12 Tower Hunian PNS di IKN Bakal Digunakan Petugas Upacara HUT Ke-79 Indonesia, Paskibraka Tinggal di Sini
12 Tower Hunian PNS di IKN Bakal Digunakan Petugas Upacara HUT Ke-79 Indonesia, Paskibraka Tinggal di Sini

Kementerian PUPR sudah menyediakan berbagai fasilitas dasar yang dapat dimanfaatkan oleh petugas HUT RI di hunian ASN tersebut.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman
Kasus Covid-19 Naik Usai Libur Nataru, Kemenkes: Masih Level Aman

Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya