VIDEO: AHY Terkejut Ditanya Profesor Unair di Sidang Ujian Doktor "Mau Jadi Menteri Apa?"
AHY menyelesaikan pendidikan doktornya dengan cepat, yaitu selama 3,5 tahun
Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono melakukan ujian gelar doktor di Universitas Airlangga, Senin (7/10). Hadir Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Edhie Baskoro Yudhoyono atau ibas, Annisa Pohan, Khohifah Indar Parawansa hingga Emil Dardak.
AHY menyelesaikan pendidikan doktornya dengan cepat, yaitu selama 3,5 tahun dengan prodi Pengembangan Sumber Daya Manusia di Universitas Airlangga. AHY sempat terkejut ketika ditanya oleh salah satu penguji, terkait posisi menteri yang diinginkannya.