VIDEO: Pasang Badan Shin Tae-yong Luapkan Kekesalan "Wajar Pemain Indonesia Marah ke Wasit!"
Meski bermain di kandang lawan, Timnas Indonesia menunjukkan perlawanan yang kuat.
Timnas Indonesia harus menerima hasil imbang 2-2 melawan Bahrain pada lanjutan matchday 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, pada Kamis, 10 Oktober 2024 malam.
Usai pertandingan, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong melontarkan protes dan kekecewaannya, atas kepemimpinan wasit asal Oman Ahmed Al Kaf yang dinilai kontroversial.
Dia kecewa karena Federasi Sepak Bola Asia atau AFC lagi-lagi memilih wasit yang buruk. Kemarahan Shin Tae-Yong, karena wasit terlihat ingin sekali melihat Bahrain mencetak gol.
Meski bermain di kandang lawan, Timnas Indonesia menunjukkan perlawanan yang kuat.
Anak asuh STY berhasil membalikkan keadaan 1-2 lewat gol Ragnar Oratmangoen pada menit ke-45+3 dan Rafael Struick pada menit ke-74.
Sayangnya, tiga poin yang sudah di depan mata hilang pada injury time babak kedua akibat ulah wasit.
Usai pertandingan, beberapa pemain Timnas Indonesia, termasuk Shayne Pattynama, terlihat emosi. STY pun membela anak buahnya.