VIDEO: Tegas Kapolri Usai Dipanggil Jokowi di Tengah Panas Jampidsus Dibuntuti Densus 88 Polri
Jokowi memanggil kepala kedua lembaga, Kapolri Listyo Sigit dan Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk menjelaskan polemik tersebut
Tegas Kapolri Usai Dipanggil Jokowi di Tengah Panas Jampidsus Dibuntuti Densus 88 Polri
Kabar Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus atau Jampidsus Febrie Adriansyah dibuntuti anggota Densus 88 Antiteror Polri, akhirnya terdengar Presiden Jokowi.
Kondisi ini membuat Jokowi memanggil kepala kedua lembaga, Kapolri Listyo Sigit dan Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk menjelaskan polemik tersebut.
Sayangnya, Jokowi usai menghadiri acara GP Ansor di Senayan pada Senin sore kemarin, enggan menjelaskan detil terkait hubungan panas dua lembaga tersebut.
Sementara, Kapolri Listyo Sigit menegaskan tidak ada masalah antara Polri dan Kejaksaan Agung.
Meski begitu, Kapolri Listyo tidak menjelaskan lebih lanjut penyebab Densus 88 memata-matai Jampidsus tersebut.