VIDEO: Wajah Semringah Cak Imin Dengar Temuan Mengejutkan Hasil Pansus Angket Haji DPR
Mendengar hasil tersebut, Wakil Ketua DPR sekaligus Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar terlihat semringa

Ketua Pansus Angket Haji Nusron Wahid membacakan hasil rapat pansus haji, ketika Rapat Paripurna DPR, Senin (30/9). Pansus Angket Haji menemukan banyak kecerobohan dan kecurangan yang dilakukan Kementerian Agama dan panitia penyelenggara haji 2024.
Mendengar hasil tersebut, Wakil Ketua DPR sekaligus Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar terlihat semringah. Muhaimin tertawa saat berjabat tangan dengan Nusron Wahid.
Hasil pansus angket haji DPR menemukan adanya pelanggaran salah satunya distribusi kuota haji yang tidak merata dan juga sistem pendaftaran haji yang rawan diintervensi pihak tak bertanggung jawab.