Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Wisatawan Diduga Kena Pungli di Kawasan Wisata Pantai Balekambang

Viral Wisatawan Diduga Kena Pungli di Kawasan Wisata Pantai Balekambang

Viral Wisatawan Diduga Kena Pungli di Kawasan Wisata Pantai Balekambang


Viral unggahan video wisatawan yang meluapkan kejengkelan karena banyaknya pungutan liar di Pantai Balekambang Kabupaten Malang. Wisatawan tersebut mengaku jadi korban pungli dengan dalih jasa parkir.


Video tersebut mendapat banyak tanggapan masyarakat yang beberapa mengaku juga mengalami kejadian serupa.

Kepolisian Resor (Polres) Malang melalui Polsek Bantur menyelidiki dugaan kasus pungutan liar (pungli) tersebut. Personel diturunkan ke lokasi guna melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan pengelola tempat wisata tersebut guna mendalami dugaan pungli tersebut.


"Masih kita selidiki, tadi sudah kami cek langsung ke lokasi," ujar Ipda Dicka Ermantara, Kasihumas Polres Malang saat dikonfirmasi di Polres Malang, Kamis (27/6/2024).

Kejadian bermula saat salah satu wisatawan membagikan pengalaman di media sosial Facebook. Akun bernama Diy Rascalleo mengunggah video yang menarasikan pungutan liar dengan dalih uang keamanan parkir saat ke Pantai Balekambang, Kecamatan Bantur pada Selasa (25/6).

Unggahan itu menyampaikan, Diy mengeluhkan pungutan uang parkir yang dirasa memberatkan. Karena sudah membayar tiket masuk sekaligus parkir saat memasuki kawasan wisata di loket masuk. Namun, tidak dijelaskan jumlah nominal dan oleh siapa pungli tersebut dilakukan.


"Unggahan tersebut terdapat keluhan terkait dugaan pungli parkir yang dilakukan di dalam kawasan wisata," jelas Ipda Dicka.

Ipda Dicka menjelaskan pengelolaan tiket masuk wisata Pantai Balekambang termasuk jasa pengamanan tempat parkir kendaraan wisatawan selama ini dikelola oleh Perumda Jasa Unit Balekambang dan Perhutani RPH Sumbermaning Kulon. Pengelolaan ini juga melibatkan organisasi masyarakat Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wonoadi Desa Srigonco.


Rincian tiket masuk resmi pengunjung per orang adalah Rp20 ribu, sementara jasa parkir kendaraan adalah sebesar Rp5 ribu untuk roda dua, Rp10 ribu untuk roda empat, dan Rp20 ribu untuk kendaraan besar seperti bus pariwisata.

"Pembayaran tiket masuk wisata dan parkir ditarik di areal pintu masuk wisata Balekambang," terang Ipda Dicka.


Ipda Dicka menegaskan bahwa pihaknya tidak akan melakukan toleransi terhadap perbuatan premanisme berkedok pungutan liar dalam bentuk apapun di wilayah Kabupaten Malang. Hal ini dilakukan agar situasi keamanan dan ketertiban senantiasa terjaga.

"Kepolisian bersama pihak terkait akan terus melakukan penyelidikan hingga kasus dugaan pungli tersebut terungkap," tegasnya.

Kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tidak takut mengunjungi tempat-tempat wisata di Kabupaten Malang. Polres Malang akan meningkatkan patroli di daerah wisata guna menjamin keamanan wisatawan serta menindak potensi kerawanan pungli dan premanisme.

Sangar saat Palak Wisatawan di Jembatan Ampera, Preman Ini Ciut Begitu Ditangkap Polisi
Sangar saat Palak Wisatawan di Jembatan Ampera, Preman Ini Ciut Begitu Ditangkap Polisi

Berbekal video yang ada, polisi melakukan penyelidikan dan akhirnya meringkus pelaku.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Wanita Diduga Lecehkan Balita, Polisi Lacak Rumah Pelaku
Viral Aksi Wanita Diduga Lecehkan Balita, Polisi Lacak Rumah Pelaku

Viral aksi bejat seorang wanita melakukan pelecehan seksual terhadap seorang balita.

Baca Selengkapnya
Viral Wisatawan Dua Kali Dipungut  Biaya Masuk di Pantai Bira, Ini Penjelasan Pemkab Bulukumba
Viral Wisatawan Dua Kali Dipungut Biaya Masuk di Pantai Bira, Ini Penjelasan Pemkab Bulukumba

Viral Wisatawan Pantai Bira Dipungut Dua Kali Biaya Masuk, Ini Penjelasan Pemkab Bulukumba

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Diskusi Aktivis Lingkungan Soroti Kegiatan KTT WWF di Bali Dibubarkan Ormas, Ini Kata Polisi
Viral Diskusi Aktivis Lingkungan Soroti Kegiatan KTT WWF di Bali Dibubarkan Ormas, Ini Kata Polisi

Polisi membenarkan ada sekelompok aktivis yang sedang melaksanakan diskusi di dalam ruangan hotel di Jalan Hayam Wuruk Denpasar.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pungli Berkedok Retribusi di Tanah Abang, Polisi Tangkap Terduga Pelaku
Viral Aksi Pungli Berkedok Retribusi di Tanah Abang, Polisi Tangkap Terduga Pelaku

Viral Pungutan Liar Berkedok Retribusi di Tanah Abang, Polisi Tangkap Terduga Pelaku

Baca Selengkapnya
Bidan Diduga Malpraktik Pasien Maag hingga Meninggal Punya Jabatan Mentereng di Prabumulih
Bidan Diduga Malpraktik Pasien Maag hingga Meninggal Punya Jabatan Mentereng di Prabumulih

Penyelidikan setelah video pengobatan ZN viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Polda Sumut, Viral Diduga Polisi Sekap Satu Keluarga hingga Minta Tebusan Rp500 Juta
VIDEO: Respons Polda Sumut, Viral Diduga Polisi Sekap Satu Keluarga hingga Minta Tebusan Rp500 Juta

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi menjelaskan, tidak ada penyekapan di hotel tersebut.

Baca Selengkapnya
Viral Pukul ODGJ, Pemuda Ende Ditangkap di Denpasar
Viral Pukul ODGJ, Pemuda Ende Ditangkap di Denpasar

Polsek Denpasar menangkap pelaku yang melakukan penganiayaan kepada orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Ende, NTT, yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pungli di Lokasi Wisata Jawa Barat, Menteri Sandiaga Uno Bakal Ambil Langkah Begini
Viral Aksi Pungli di Lokasi Wisata Jawa Barat, Menteri Sandiaga Uno Bakal Ambil Langkah Begini

Destinasi wisata di Jawa Barat saat ini menjadi favorit wisatawan generasi Z. Terutama curug-curug atau air terjun yang ada di Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya