Ketum Projo Klaim Dukungan ke Prabowo Gambarkan Arah Politik Jokowi
Budi juga mengklaim bahwa Jokowi memberikan arahan perihal dukungan capres kepada Projo.
Budi mencontohkan saat Jokowi memukul gong 8 kali saat rakernas VI Projo,
Ketum Projo Klaim Dukungan ke Prabowo Gambarkan Arah Politik Jokowi
Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi mengklaim dukungan Projo kepada bacapres Prabowo Subianto sudah menggambarkan sikap politik Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Budi juga mengklaim bahwa Jokowi memberikan arahan perihal dukungan capres kepada Projo.
"Iya (arahan Jokowi) kita tegas," kata Budi di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Minggu (15/10).
Budi mencontohkan saat Jokowi memukul gong 8 kali saat rakernas VI Projo kemarin Sabtu (14/10).
Dentuman 8 kali itu identik dengan kode Prabowo yang dikenal dengan kode 08.
"Bahwa itu gongnya 8 kali, apa kurang tegas, dihitungin ramai ramai 'Pak kurang satu lagi Pak 8' masa kurang," ujarnya.
"Silakan saja simpulkan sendiri," tutup Menkominfo ini.
merdeka.com
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mengklaim gong yang dipukul oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka Rakernas VI Projo, pertanda dukungan kepada Bacapres KIM Prabowo Subianto.
Sebab, Zulhas menghitung pukulan gong yang dilakukan Presiden Jokowi sebanyak delapan kali. Padahal, jika merujuk pada agenda Rakernas Projo kali ini merupakan Rakernas keenam.
Sebagai informasi, Prabowo Subianto dikenal dengan kode 08. Angka itu disebut warisan dari riwayatnya berdinas di TNI hingga saat ini.
"Bapak (Presiden Jokowi) tadi tuh ini kan Rakernas ke-VI pukul gongnya saya juga heran kok delapan gitu. Saya hitungin, saya perhatiin gong dung dung dung delapan,” kata Zulhas, usai Rakernas Projo, di Indonesia Arena GBK, Jakarta, Sabtu (14/10).
Terlebih, kata Zulhas, Presiden Jokowi meminta agar tak tergesa-gesa untuk mengumumkan capres dukungan Projo pada Rakarnas. Sebab, sosok capres tidak hadir dalam acara Rakernas.
"Jangan buru-buru karena yang mau diumumin juga enggak ada di sini orangnya. Menurut saya sih Prabowo begitu ya," imbuh Zulhas.