Kunker ke Amerika anggota DPR juga bawa keluarga, ini daftarnya
Merdeka.com - Kunjungan kerja delegasi DPR RI ke Amerika Serikat menuai polemik. Setelah Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon muncul di kampanye bakal capres Amerika Donald Trump, kini anggota DPR diketahui juga membawa keluarga dalam rombongan itu.
Wakil Ketua DPR Fadli Zon membenarkan jika ada sejumlah anggota yang membawa anggota keluarga. Namun dia memastikan jika orang yang di luar rombongan DPR itu menggunakan biaya pribadi, bukan pakai uang negara.
Fadli menjelaskan, rombongan resmi DPR ke Amerika hanya 14 orang bersama stafnya. Kemudian selebihnya, anggota keluarga dibiayai oleh masing-masing.
-
Siapa yang berdemo di DPR? Sejumlah kepala desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/7/2023).
-
Apa yang diputuskan terkait kehadiran anggota DPR? “Karena memang setelah pemerintah mengumumkan masa pandemi berakhir, jadi di sekitar kantor DPR ini sekarang semua ya kehadiran itu adalah kehadiran fisik,“ ujar dia.
-
Siapa yang dilantik menjadi anggota DPR RI? Kehadiran Verrell di kursi parlemen kali ini menjadi simbol terwujudnya cita-cita yang ia bangun sejak duduk di bangku sekolah.
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPR? Pendiri Dewa 19, Ahmad Dhani, bersama mantan vokalisnya, Once Mekel, telah resmi dilantik sebagai anggota DPR RI terpilih untuk periode 2024-2029.
-
Siapa yang memimpin delegasi Indonesia? Dalam pertemuan tersebut, delegasi Indonesia dipimpin Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan Djatmiko Bris Witjaksono.
-
Siapa yang pernah jadi anggota DPR RI? Sosok Romo Wisnoe yang begitu berpengaruh di tengah kelompok penghayat, menjadi magnet bagi partai politik saat itu. Sejumlah partai berebut menariknya menjadi anggota partai. Dan di era 1980-an, dia lolos menjadi legisltatif sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Golkar.
"14 orang itu adalah Setya novanto, Fadli zon, Tantowi Yahya, Azis Syamsuddin, Michael Wattimena, Nurhayati Ali Assegaf, Juliari Batubara, Roem Kono, Robert Kardinal, lalu ada staf," kata Fadli dalam pesan singkat, Selasa (8/9).
Dari informasi yang dihimpun, sedikitnya ada 22 rombongan yang ikut dalam kunker ke Amerika Serikat untuk menghadiri sidang tahunan PBB. Namun Fadli mengaku belum tahu jika jumlahnya sampai 22 orang.
"Belum tahu, sekarang kami hanya 8 orang," kata Fadli.
Sementara untuk delegasi yang membawa keluarga, Fadli membenarkan Setya Novanto, Roem Kono dan Robert Kardinal turut membawa istrinya. Begitu juga dengan Politikus Demokrat Nurhayati Ali Assegaf yang membawa anaknya, Fadli membenarkan hal itu.
"3 orang (bawa istri), kalau tidak salah, dan mereka semua bayar sendiri," tutur Fadli.
Berikut daftar rombongan delegasi DPR saat kunker ke Amerika Serikat yang diperoleh merdeka.com:
1 Setya Novanto (Golkar) selaku Ketua DPR dan Ketua Delegasi
2. Deisti Atriani, istri Ketua DPR
3. Fadli Zon (Gerindra) selaku Wakil Ketua DPR dan anggota delegasi
4. Roem Kono (Golkar) selaku Ketua BURT DPR dan anggota delegasi
5. Letty Novianthi, istri Roem Kono
6. Robert Joppy Kardinal (Golkar) selaku anggota Komisi IV Bidang Pertanian, Pangan, Maritim, dan Kehutanan DPR. Anggota delegasi
7. Wiwik Ariany Kardinal, istri Robert Joppy Kardinal
8. Nurhayati Ali Assegaf (Demokrat) selaku Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen DPR dan anggota delegasi
9. Syarif Assegaf, putra Nurhayati
10. Markus Nari (Golkar) selaku anggota Komisi V Bidang Infrastruktur dan Perhubungan DPR, anggota delegasi
11. Umar Arsal (Demokrat) selaku anggota Komisi V DPR dan anggota delegasi
12. Eddy Pratomo selaku Staf Khusus Bidang Kemaritiman dari Sekretariat Kabinet RI
13. Nurul Qomariel Arifin selaku Staf Khusus Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
14. Novianti selaku Kepala Subbagian Rumah Tangga Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
15. AKP Edison Eman Tjarya selaku ajudan Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
16. Sigit Raharjo selaku Pengawal Pribadi Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
17. YOI Tahapari selaku Kepala Bagian Tata Usaha Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
18. Simela Victor Muhamad selaku peneliti Pusat Pengkajian Pengelolaan Data dan Informasi Sekretariat Jenderal DPR
19. Jefry Katindig selaku Tenaga Ahli Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
20. Hasby Muhamad Zamry selaku ajudan Wakil Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
21. Asep Supriadi selaku Staf Ketua DPR dari Sekretariat Jenderal DPR
22. Yaserto Denus Saptoadji selaku fotografer Sekretariat Jenderal DPR (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
"DKPP ini pelanggaran etik tidak? Etik manajemen pekerjaan ya enggak pal? Masa kantor ditinggal semuanya," Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli
Baca SelengkapnyaRieke 'Oneng' terlihat tampil cantik mengenakan kebaya merah dengan rambut disanggul.
Baca SelengkapnyaSaat hendak duduk, Prabowo sempat menyalami Menko Airlangga Hartarto
Baca SelengkapnyaPuan mengajak seluruh anggota DPR periode 2024-2029 untuk menggunakan panggilan sejarah ini agar menjadi wakil rakyat yang dapat memberikan manfaat.
Baca SelengkapnyaAda cerita unik di balik tertundanya rapat paripurna yang bakal mengesahkan RUU Pilkada.
Baca SelengkapnyaAnggota DPR dan DPD akan dipilih melalui Pemilihan Umum.
Baca SelengkapnyaMPR mengundang kandidat calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024 seperti Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dalam pelantikan Prabowo-Gibran.
Baca Selengkapnya