Momen Akrab Gibran dan AHY Hadiri Peringatan Isra Mi'raj di Solo
Gibran mengingatkan warga untuk tetap rukun meski berbeda pilihan di Pilpres 2024.
Gibran mengingatkan warga untuk tetap rukun meski berbeda pilihan di Pilpres 2024.
Momen Akrab Gibran dan AHY Hadiri Peringatan Isra Mi'raj di Solo
Capres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka menghadiri Peringatan Isra Mi'raj di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Kamis (8/2).
Turut hadir Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Gubernur Jawa Timur Khafifah Indar Parawansa, Habib Ali Zaenal Abidin Assegaf dan Gus Miftah sebagai pembicara.
Kepada para peserta, Gibran minta didoakan agar pelaksanaan Pemilu dan Pilpres 2024 berjalan lancar, aman dan damai.
"Hajat besar tanggal 14 Februari saya mohon doa bapak ibu semua agar diberikan kelancaran, aman damai," ujar Gibran saat memberikan sambutan.
Gibran berharap, meskipun beda pilihan, masyarakat tetap menjaga kerukunan. Dia juga meminta para jemaah yang didominasi ibu ibu agar ikut mengawal program program yang menjadi andalan pasangan Prabowo-Gibran.
"Misalnya dana abadi pesantren, agar para santri nanti bisa menghadapi tantangan kedepan. Lalu program makan siang gratis. Biar anak anak kita sehat, kuat. Ini programnya juga untuk ibu ibu hamil ya," katanya.
Dihadapan puluhan ribu peserta pengajian yang didominasi Muslimat NU dari berbagai daerah di Jawa Tengah Gibran juga berjanji untuk melanjutkan program Kartu Indonesia Sehat (KIS), Program Keluarga Harapan (PKH) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP).
"Saya juga titip pesan, nanti program KIS, PKH dan KIP dilanjutkan. Yang belum dapat sabar ya. Nanti kita
update database-nya dulu agar tepat sasaran," katanya.
Pada momentum peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad ini, Gibran juga kembali meminta para jemaah agar berdoa demi kelancaran Pemilu 2024. Selain itu juga momentum yang tepat untuk memperbaiki diri, keluarga dan Negara Indonesia agar lebih maju, adil dan sejahtera.
Sementara itu AHY juga mengajak para peserta pengajian untuk menggunakan hak pilihnya untuk mencoblos pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 14 Februari 2024.
"Kita berharap Indonesia semakin baik, semakin damai, semakin adil, semakin makmur sejahtera lahir batin. Kita berharap kepemimpinan nasional bisa menghadirkan peningkatan kesejahteraan bagi kita semua. Kita menaruh harapan besar sekaligus memberikan keyakinan bahwa bapak Prabowo Subianto dan mas Gibran bisa menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia," tandasnya.
Kegiatan bertajuk Bergerak Bersama Prabowo Gibran Menuju Indonesia Emas dihadiri puluhan ribu ibu ibu Muslimat NU, Jam'iyyah Kiai Santri Pesantren Nusantara (JKSPN) dan lainnya. Selain ceramah agama oleh Gus Miftah acara juga diisi Shalawat dan Hadrah Azzahir pimpinan Habib Ali Zaenal Assegaf.