Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengakuan Surya Paloh Tak Dampingi Anies-Cak Imin Kampanye

Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh meyakini jika terjadi putaran kedua dalam Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2024, suasananya dipastikan lebih seru dibanding yang berlangsung saat ini.

Pengakuan Surya Paloh Tak Dampingi Anies-Cak Imin Kampanye

Surya Paloh menyampaikan hal ini ketika menanggapi wacana merapatnya kubu pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Anies-Muhaimin ke pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud apabila pilpres nanti berlangsung dua putaran.


"Pasti tambah serulah. Belum ada putarannya saja sudah seru, apalagi putaran kedua," kata Paloh usai menyampaikan pidato arahan di Kantor DPW Partai NasDem Provinsi Bali di Denpasar, dilansir Antara, Selasa (23/1).

Surya Paloh menanggapi wacana itu dengan santai dan hingga saat ini politisi sekaligus pengusaha tersebut belum menjalin komunikasi dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sebagai partai pengusung pasangan Ganjar-Mahfud.


Partai NasDem yang pada Pemilu 2019 bersama PDI Perjuangan memenangkan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin, saat ini masih melihat dinamika politik yang terjadi. Bagi Partai NasDem, pada Pemilu 2024 tidak ada masalah untuk berlabuh ke mana saja.

Pengakuan Surya Paloh Tak Dampingi Anies-Cak Imin Kampanye

"Siapa saja tidak ada masalah bagi NasDem. Partai NasDem mempunyai keinginan untuk tetap menjaga komunikasi politik itu tetap cair kepada siapa saja. Ke siapa saja itu tidak ada masalah kita," ujar Paloh.

Meskipun minim terlihat mendampingi kerja-kerja politik Anies Baswedan maupun Muhaimin Iskandar menjelang Pemilu 2024, Surya Paloh menyatakan tetap mendampingi mereka kendati tidak secara fisik.  Seperti memantau jalannya setiap debat capres-cawapres yang digelar KPU RI.


"Fisiknya tidak mendampingi, tetapi saudara lihat apa yang saya utarakan di mana saja. Kebetulan saya baru kembali dari luar negeri, barangkali ada beberapa hal yang saya lakukan. Ini ada 22 hari perjalanan, saya pikir itu cukup padat untuk orang seperti saya," tuturnya.

Dalam pidatonya, alih-alih membahas wacana pilpres putaran kedua, Ketua Umum DPP Partai NasDem ini lebih banyak mengingatkan kadernya soal pemilu yang menjunjung persatuan, meskipun berbeda pilihan.


"Kita tentu mengelus dada ketika ucapan dan keinginan harapan pemilu berlangsung secara tidak mencekam, berlangsung secara adil dan jujur itu terganggu. Ah tentu kita mengelus dada," katanya.

"Kita sedang melaksanakan pemilu yang diikuti sesama anak negeri, pemilu hanya berlangsung sehari, jangan korbankan seluruh komunikasi sosial yang kita miliki, sudah tertata dan berlangsung sedemikian rupa karena berbeda apalagi ada hasutan, bermain-main secara tidak adil. Saya bilang kalau kita tidak bisa melawannya, kita serahkan kepada Tuhan," kata Surya Paloh.

Partai NasDem Tetap Ajukan Gugatan Sengketa Pilpres Meski Surya Paloh Sudah Terima Hasilnya
Partai NasDem Tetap Ajukan Gugatan Sengketa Pilpres Meski Surya Paloh Sudah Terima Hasilnya

Surya Paloh menyatakan, partainya mendukung segala upaya mencari keadilan

Baca Selengkapnya
Usai Putusan MK, Cak Imin Temui Surya Paloh Tanpa Didampingi Anies
Usai Putusan MK, Cak Imin Temui Surya Paloh Tanpa Didampingi Anies

Cawapres Cak Imin menemui Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh di NasDem Tower Jakarta Pusat, Selasa (23/4).

Baca Selengkapnya
Anies dan Surya Paloh Kampanye di Manado: Kami Bawa Pesan Perubahan dan Persatuan
Anies dan Surya Paloh Kampanye di Manado: Kami Bawa Pesan Perubahan dan Persatuan

Anies merasa bersyukur bisa melakukan kampanye di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ucapkan Selamat Kepada Prabowo-Gibran, Surya Paloh: Bukan Prioritas NasDem Gabung Pemerintahan Baru
Ucapkan Selamat Kepada Prabowo-Gibran, Surya Paloh: Bukan Prioritas NasDem Gabung Pemerintahan Baru

Surya Paloh mengatakan NasDem telah menerima hasil rekapitulasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Terbuka Bertemu Megawati, Sinyal PDIP dan NasDem Koalisi di Putaran Kedua?
Surya Paloh Terbuka Bertemu Megawati, Sinyal PDIP dan NasDem Koalisi di Putaran Kedua?

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengaku terbuka peluang untuk bertemu dengan Megawati.

Baca Selengkapnya
Ditangkap di Palembang, Ini Sosok Pembunuh Mayat Perempuan dalam Koper
Ditangkap di Palembang, Ini Sosok Pembunuh Mayat Perempuan dalam Koper

Pelaku berinisial AARN yang diciduk di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel)

Baca Selengkapnya
Kampanye Bareng JK & Anies Baswedan, Surya Paloh: Tidak Boleh Mencampur Hak Publik dengan Keluarga
Kampanye Bareng JK & Anies Baswedan, Surya Paloh: Tidak Boleh Mencampur Hak Publik dengan Keluarga

Kampanye digelar di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat

Baca Selengkapnya
Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu
Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu

Sebab, dia menilai saat ini pengawasan DPR RI pada Pemilu 2024 tak ada marwahnya.

Baca Selengkapnya
3.743 Napi di Bali Masuk DPT, KPU Siapkan 18 TPS Khusus dalam Lapas dan Rutan
3.743 Napi di Bali Masuk DPT, KPU Siapkan 18 TPS Khusus dalam Lapas dan Rutan

Ribuan narapidana yang berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rumah Tahanan (Rutan) di Bali memiliki hak pilih saat Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya