Surya Paloh Segera Bertemu Megawati, Bahas Koalisi 01 dan 03 di Putaran 2?
Paloh bakal bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam waktu dekat.
Paloh juga menyinggung hubungannya dengan Megawati akan tetap terjalin apapun hasil Pemilu 2024.
Surya Paloh Segera Bertemu Megawati, Bahas Koalisi 01 dan 03 di Putaran 2?
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bicara memungkinkan koalisi Anies-Imin dan Ganjar-Mahfud. Paloh bakal bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam waktu dekat.
"Ya mungkin dalam waktu dekat ini," kata Paloh usia mencoblos di TPS 08, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (14/2).
merdeka.com
Paloh juga menyinggung hubungannya dengan Megawati akan tetap terjalin apapun hasil Pemilu 2024. Keduanya sama-sama memiliki peran yang penting sebagai ketua umum Partai."Apapun hasil daripada pemilu hari ini bahwasanya hubungan silaturahmi, komunikasi dan apalagi posisi dan peran yang diperankan baik oleh saya maupun Mbak Mega masing-masing sebagai pucuk pimpinan dipartai politik maupun di pemilu ini," pungkas dia.
Sebelumnya, Paloh mengaku terbuka kemungkinan koalisi Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud terbentuk di putaran kedua Pilpres 2024. Menurut Paloh, hal itu dapat saja terjadi mengingat permasalahan politik dinilai cukup besar.
"Saya pikir itu amat sangat (memungkinkan), harusnya demikian dan itu bisa juga disadari oleh semua pihak karena begitu besar permasalahan yang kita hadapi untuk bisa menjalankan roda adminstrasi pemerintahan yang membutuhkan stabilitas nasional tetap terjaga," ujar Paloh.
merdeka.com
Paloh menyebut kemungkinan untuk menjajaki kerja sama dengan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri lantaran memiliki pandangan yang sama dalam sama-sama membangun negara.
Namun, Paloh mengaku belum dapat bertatap muka secara langsung dengan Mega karena kesibukan.
“Ya memang sekarang ini sama-sama sibuk. Saya jalan-jalan keliling daerah, saya tahu Mbak Mega juga ke mana-mana," jelasnya.