Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

SBY sebut novel Ghost Fleet tak bisa jadi acuan Indonesia bubar 2030

SBY sebut novel Ghost Fleet tak bisa jadi acuan Indonesia bubar 2030 Pidato SBY di Cibinong. ©2018 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Ketum Gerindra Prabowo Subianto memprediksi Indonesia bubar tahun 2030 dalam kutipan pidatonya. Menanggapi Prabowo, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono secara tegas mengatakan bahwa Indonesia tidak akan bubar sampai kapanpun.

"Indonesia adalah bangsa yang kuat dan majemuk serta memiliki berbagai kebudayaan suku dan agama. Maka dari itu saya yakin Indonesia tidak akan pernah bubar," katanya di Gedung Juang Kota Sukabumi saat temu kader Partai Demokrat, Minggu (25/3).

Menurutnya, pernyataan yang dilontarkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang menyebutkan Indonesia akan bubar pada 2030 setelah yang bersangkutan membaca novel Ghost Fleet karya Peter W Singer.

Orang lain juga bertanya?

Presiden RI ke-6 tersebut juga pernah membaca novel tersebut dan tidak bisa menjadi acuan bahwa Indonesia akan bubar pada 2030 mendatang. Sebab novel merupakan karya fiksi dan ilmiah yang dipadukan sehingga tidak bisa menjadi acuan.

Namun demikian, ia mengimbau kepada seluruh bangsa ini untuk selalu menjaga keutuhan NKRI jangan hanya teriak 'NKRI harga mati', maupun yang disematkan di baju, spanduk, baligho, ikat kepala yang bertuliskan NKRI Harga Mati atau bukan hanya retorika saja.

Selain itu, ia pun meminta kepada rakyat Indonesia agar tidak mudah terprovokasi sehingga bisa memecah belah bangsa ini. Semua orang jangan memperuncing masalah tersebut, apalagi Pancasila dihadapkan dengan Islam.

"Pemerintah harus turun tangan dan merangkul semua pihak, serta rakyat pun jangan mau diprovokasi oleh orang yang tidak bertanggung jawab, karena keutuhan bangsa ini ada di tangan kita," tambahnya.

Mantan jendral TNI yang akrab disapa SBY ini menegaskan tidak percaya Indonesia akan bubar dan atas izin Allah SWT negara tidak akan bubar sampai kapanpun. Maka dari itu harus dijaga persatuan dan kesatuan serta jangan mau dipecah belah oleh kelompok atau oknum yang mempunyai kepentingan di belakangnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mahfud Ungkit Pidato Prabowo Indonesia Bubar 2030: Itu Sumbernya Novel, Bukan Buku Ilmiah
Mahfud Ungkit Pidato Prabowo Indonesia Bubar 2030: Itu Sumbernya Novel, Bukan Buku Ilmiah

Pernyataan tersebut rupanya Prabowo kutip dari salah satu buku yang berjudul Ghost Fleet.

Baca Selengkapnya
SBY Akui Banyak Kekurangan Saat Jadi Presiden: Tapi Tidak Berselingkuh kepada Konstitusi
SBY Akui Banyak Kekurangan Saat Jadi Presiden: Tapi Tidak Berselingkuh kepada Konstitusi

SBY mengaku memiliki banyak kekurangan saat memimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya
SBY Bicara Geopolitik Jelang Debat Capres: Presiden Indonesia Mendatang Harus Bisa Mainkan Politik Luar Negeri yang Cerdas
SBY Bicara Geopolitik Jelang Debat Capres: Presiden Indonesia Mendatang Harus Bisa Mainkan Politik Luar Negeri yang Cerdas

Indonesia kerap dipandang sebagai regional power dan sekaligus global player

Baca Selengkapnya
SBY Ingatkan Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Beli Kucing dalam Karung
SBY Ingatkan Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Beli Kucing dalam Karung

Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengingatkan rakyat Indonesia agar tak salah pilih capres-cawapres di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo soal Kemungkinan SBY Jadi Ketua Tim Pemenangan: Beliau Senior
Prabowo soal Kemungkinan SBY Jadi Ketua Tim Pemenangan: Beliau Senior

Prabowo menyebut saat ini masih dalam proses penjaringan ide-ide.

Baca Selengkapnya
SBY Akhirnya Beri Komentar tentang Demokrasi saat Ini: Saya Percaya Arti Kebenaran Politik
SBY Akhirnya Beri Komentar tentang Demokrasi saat Ini: Saya Percaya Arti Kebenaran Politik

SBY mengatakan, menjaga demokrasi itu penuh tantangan. Maka untuk menjaga demokrasi tersebut diperlukan perjuangan.

Baca Selengkapnya
SBY Minta Masyarakat Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024
SBY Minta Masyarakat Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024

Dia mengharapkan masyarakat turut berpartisipasi aktif dalam memberikan suara karena hak demokrasi dalam negara dijamin oleh konstitusi.

Baca Selengkapnya
AHY Sentil Pemimpin Cawe-cawe di Pemilu 2024: Nasib Demokrasi Dalam Bahaya
AHY Sentil Pemimpin Cawe-cawe di Pemilu 2024: Nasib Demokrasi Dalam Bahaya

AHY menilai praktik cawe-cawe harus dicegah bersama agar demokrasi tidak mundur.

Baca Selengkapnya
Pesan SBY-Jusuf Kalla untuk Prabowo: Jangan Takut Dikritik, Jalankan Hukum Secara Baik
Pesan SBY-Jusuf Kalla untuk Prabowo: Jangan Takut Dikritik, Jalankan Hukum Secara Baik

SBY juga mengingatkan Prabowo untuk berpegang teguh pada konstitusi, Undang-Undang, dan sistem yang berlaku.

Baca Selengkapnya
SBY Patahkan Mitos Ekonomi Tumbuh Harus Lupakan Demokrasi: Saya Bisa Debat dengan Siapapun
SBY Patahkan Mitos Ekonomi Tumbuh Harus Lupakan Demokrasi: Saya Bisa Debat dengan Siapapun

Menurut SBY, tidak bisa memilih hanya satu di antara ekonomi dan demokrasi dan mengorbankan yang lainnya.

Baca Selengkapnya