SBY Akui Banyak Kekurangan Saat Jadi Presiden: Tapi Tidak Berselingkuh kepada Konstitusi
SBY mengaku memiliki banyak kekurangan saat memimpin Indonesia.
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku memiliki banyak kekurangan saat memimpin Indonesia. Namun, dia menegaskan tidak pernah mengkhianati konstitusi.
Pernyataan ini disampaikan SBY saat Peluncuran Buku Perjalanan dan Capaian Kabinet Indonesia Bersatu I di JCC Senayan, Jakarta, pada Kamis (10/10).
“Tentu banyak kekurangan kita, ada kelemahan kita, ada beberapa hal yang tidak bisa kita lakukan tetapi kita tidak berselingkuh kepada sistem, kepada konstitusi, kepada hal-hal yang patut dipedomani dalam kehidupan bernegara,” kata SBY.
Awalnya, SBY menyapa Kepala Badan Inteligen Negara (BIN) ke-12, Syamsir Siregar. SBY mengatakan, Syamsir Siregar patut bangga. Sebab, saat menjadi Kepala BIN, tugas Syamsir Siregar melawan musuh negara bukan lawan politik.
“Pak Syamsir bapak harus bangga karena waktu menjadi Ketua BIN urusan bapak hanya urusan negara. Musuh yang dilihat, yang dideteksi, diinteli, musuh negara bukan lawan politik. Nah ini penting,” ucap SBY.
SBY menegaskan, apa yang disampaikannya sebagai wujud cinta terhadap Indonesia. Dia mengingatkan, jangan ada pihak yang meragukan nasionalismenya.
“Jangan ragukan, jangan ragukan. Oleh karena itu, kita punya hak untuk menyampaikan pendapat,” ujar SBY.
SBY Ingatkan Prabowo Jangan Takut DikritikPada kesempatan yang sama, SBY mengingatkan Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto tidak takut dikritik. Dia mengatakan, setiap pemimpin harus siap menghadapi pro dan kontra.
“Jangan takut untuk dikritik. Insya Allah Tuhan memberikan jalan, seberat apapun persoalan pasti ada solusinya,” ucap SBY.
SBY juga mengingatkan Prabowo untuk berpegang teguh pada konstitusi, Undang-Undang, dan sistem yang berlaku. Ayah dari Ketua Umum Partai Demokrat ini mendoakan Prabowo sukses memimpin Indonesia.
“Pemilu menakdirkan Pak Prabowo, saya akan mendukung beliau supaya sukses. Kalau sukses rakyatnya senang nama Indonesia bagus,” kata SBY.