Survei Populi Center: Elektabilitas Gerindra Nyaris Samai PDIP, PPP dan PSI Terancam Tak Lolos
Populi Center menggelar survei tatap muka pada 28 November-5 Desember 2023.
Elektabilitas PDIP mengalami penurunan dari 18,1 persen pada November 2023 menjadi 17,7 persen.
Survei Populi Center: Elektabilitas Gerindra Nyaris Samai PDIP, PPP dan PSI Terancam Tak Lolos
PDI Perjuangan memimpin survei elektabilitas partai politik versi Populi Center. PDIP memiliki elektabilitas 17,7 persen pada Desember 2023. Namun, dilihat dari trennya, elektabilitas PDIP mengalami penurunan dari 18,1 persen pada November 2023 menjadi 17,7 persen.
"Data menunjukkan bahwa apabila pemilihan legislatif dilakukan pada hari ini, PDIP menjadi partai yang paling banyak dipilih dengan 17,1 persen," papar Peneliti Populi Center Dimas Ramadhan saat pemaparan survei secara daring, Senin (11/12).
Sementara, Gerindra menempati urutan kedua dalam survei elektabilitas dengan angka 16,3 persen. Gerindra mengalami kenaikan dari 15,2 persen. Partai Golkar di urutan ketiga dengan elektabilitas 12,3 persen. Golkar pun mengalami peningkatan elektabilitas dari 10,7 persen.
Di bawah Golkar ada PKB dengan elektabilitas 10,6 persen. PKB mengalami peningkatan dari 9,1 persen.
PKS menempati posisi kelima dengan elektabilitas 7,4 persen. PKS juga alami peningkatan dari 6,4 persen. Kemudian posisi berikutnya ditempati Partai Demokrat yang memiliki elektabilitas 5 persen. Sedikit perubahan dari 4,8 persen.
Setelah Demokrat ada Partai NasDem yang memiliki elektabilitas 4,6 persen. NasDem sedikit alami penurunan dari 4,8 persen. Pada posisi berikutnya ditempati PAN dengan elektabilitas 4,3 persen. Mereka mengalami penurunan dari sebelumnya 5,4 persen.
PPP menjadi partai parlemen yang belum mencukupi ambang batas. Yaitu hanya memiliki elektabilitas 3,6 persen. Tak ada perubahan dibanding survei sebelumnya.
Partai-partai non parlemen seluruhnya di bawah angka 2 persen.
Yaitu Perindo 1,4 persen, PSI 1,3 persen, Hanura 0,9 persen, PBB 0,5 persen, Partai Buruh 0,3 persen, PKB 0,1 persen, Partai Ummat 0,1 persen, Partai Gelora dan Garuda 0 persen.
Responden yang belum memutuskan sebesar 11,4 persen dan 2,2 persen menolak menjawab.
Populi Center menggelar survei tatap muka pada 28 November-5 Desember 2023. Sebanyak 1200 responden dipilih dengan metode acak bertingkat. Survei memiliki margin of error 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.