Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anak usaha MAS Group gandeng PROJEK pasarkan perumahan Bali Resort Bogor

Anak usaha MAS Group gandeng PROJEK pasarkan perumahan Bali Resort Bogor Bali Resort Bogor. Istimewa ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Anak perusahaan MAS Group, PT Mekar Agung Sejahtera mengembangkan proyek perumahan Bali Resort Bogor yang berlokasi di Jl. Letkol Atang Sanjaya, Desa Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor. Untuk mengembangkan proyek Bali Resort Bogor, perusahaan menyiapkan investasi sebesar Rp 500 miliar.

Direktur Utama PT Mekar Agung Sejahtera, Sengkono Dharmawan mengatakan, perumahan Bali Resort Bogor dikembangkan dengan konsep nuansa Bali, di mana di dalamnya ada taman-taman tematik, ornamen-ornamen Bali yang melengkapi berbagai fasilitas di dalamnya.

"Kami membidik segmen pasar keluarga muda dan kaum milenial karena potensi pasarnya masih cukup besar," ujar Sengkono Dharmawan dikutip dari keterangan resminya di Jakarta, Rabu (11/4).

Orang lain juga bertanya?

Mempercepat pemasaran proyek Bali Resort Bogor, PT Mekar Agung Sejahtera menggandeng aplikasi pemasaran property online pertama di Indonesia yaitu PROJEK dan 7 Master Franchise agen properti yaitu CENTURY 21, ERA, HARCOURTS, LJ HOOKER, PROMEX, REMAX, dan RAY WHITE.

"Berbagai strategi kami jalankan dalam melakukan pemasaran proyek Bali Resort Bogor. Kami optimis dengan banyaknya keunggulan yang dimiliki dan dibantu pemasarannya oleh PROJEK dan 7 Master Franchise, proyek Bali Resort Bogor akan sukses dipasarkan dalam waktu singkat karena mereka memiliki pengalaman panjang dan telah sukses memasarkan proyek properti. Kami menargetkan dari kerjasama ini bisa menjual habis 2 cluster, minimal 90 persen hingga akhir tahun ini," ujar Sengkono Dharmawan saat penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan di Premier Mal Alam Sutera.

Proyek perumahan Bali Resort Bogor dikembangkan di atas lahan seluas 13 hektar. Rencananya akan dibangun 801 unit rumah, dan 31 unit ruko, serta 1 club house (kolam renang) juga kantor marketing yang megah. Bali Resort Bogor terdiri dari 4 cluster yakni Kintamani, Uluwatu, Jimbaran, Tabanan dan 1 Boulevard dengan ROW jalan 12 meter dan dilengkapi area komersial.

Rumah di Bali Resort Bogor terdiri dari berbagai type yaitu: 33/66, 38/77, 45/90, 45/102, 62/66, 62/77, 79/90, 79/102, 93/105, 101/119 dan Ruko 2 lantai. Harganya mulai Rp 300 jutaan sampai Rp 1 miliaran.

Cara pembayarannya sangat flexible, ada cash keras, cash bertahap 18 X, dan KPR dengan DP 15 persen dapat dicicil 18X. "Untuk tahap awal kami akan membangun cluster Kintamani pada April ini yang secara bertahap akan diserah terimakan kepada konsumen sekitar awal tahun 2019."

Perumahan Bali Resort Bogor dilengkapi berbagai fasilitas, antara lain taman tematik bernuansa Bali yang tersebar di beberapa area/ cluster, club house yang dilengkapi dengan kolam renang dan area bermain anak.

Founder PROJEK dan PROVIZ, Andy K Natanael yang juga bertindak sebagai konsultan pemasaran Bali Resort Bogor mengatakan, berbagai keunggulan dimiliki proyek Bali Resort Bogor. Antara lain merupakan satu-satunya perumahan komersial yang sangat terjangkau di kawasan Bogor dengan memakai granit tile untuk lantainya, dan sanitari Toto, tentunya dengan taman-taman tematik dan ornamen bernuasa Bali. Selain itu, memiliki akses yang mudah dijangkau. Bali Resort Bogor sangat dekat dengan pintu exit tol Lingkar Luar Bogor (BORR 2).

"Bogor merupakan daerah penyanggah Jakarta, dengan jangkauan yang masih cukup luas,transportasinya cukup tersedia, dan merupakan daerah yang sedang berkembang, sehingga ceruk pasar perumahan masih cukup tinggi, terutama keluarga muda/kaum milenial," ujar Andy K Natanael.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
90 Persen Milenial Gaji di Bawah Rp10 Juta, Harga Rumah yang Cocok Rp400 Juta
90 Persen Milenial Gaji di Bawah Rp10 Juta, Harga Rumah yang Cocok Rp400 Juta

Sektor perumahan menjadi salah satu sektor yang memiliki kontribusi yang signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja dan menggunakan banyak produk lokal.

Baca Selengkapnya
Studi: Banyak Anak Muda Cari Properti di Dekat Kawasan IKN Jelang Pemindahan Ibu Kota Negara
Studi: Banyak Anak Muda Cari Properti di Dekat Kawasan IKN Jelang Pemindahan Ibu Kota Negara

Generasi muda usia 18-34 tahun banyak mencari informasi terkait properti di kawasan dekat IKN.

Baca Selengkapnya
Angka Kebutuhan Rumah di Indonesia Capai 12,7 Juta, Pengembang Beri Solusinya
Angka Kebutuhan Rumah di Indonesia Capai 12,7 Juta, Pengembang Beri Solusinya

Agung Podomoro membangun Kota Podomoro Tenjo untuk menjawab tingginya permintaan konsumen terhadap hunian.

Baca Selengkapnya
Anak Usaha BUMN PP Properti Gandeng Greenwoods Garap Proyek Hunian Seluas 13,9 Hektare
Anak Usaha BUMN PP Properti Gandeng Greenwoods Garap Proyek Hunian Seluas 13,9 Hektare

Ekspansi bisnis ini tidak hanya memperluas portofolio PPRO tetapi juga memperkuat posisi perusahaan di pasar yang semakin kompetitif.

Baca Selengkapnya
Tips Penting untuk Generasi Milenial Ingin Terjun ke Bisnis Properti
Tips Penting untuk Generasi Milenial Ingin Terjun ke Bisnis Properti

Peluang untuk terjun ke sektor bisnis properti sangatlah menjanjikan. Ini karena backlog perumahan di Indonesia masih sangat tinggi.

Baca Selengkapnya
Kembangkan Sektor Perumahan, BTN dan Mandiri Capital Indonesia Resmi Bentuk BTN Fund
Kembangkan Sektor Perumahan, BTN dan Mandiri Capital Indonesia Resmi Bentuk BTN Fund

Pembentukan "BTN Fund" diharapkan dapat menciptakan permintaan, memperluas pangsa pasar dan membuka segmen baru.

Baca Selengkapnya
Laporan Terbaru: 55 Persen Pembeli Rumah Didominasi Milenial, Harga Dibeli Rp200 Juta Hingga Rp600 Juta
Laporan Terbaru: 55 Persen Pembeli Rumah Didominasi Milenial, Harga Dibeli Rp200 Juta Hingga Rp600 Juta

Hal ini menegaskan peran penting generasi muda dalam menggerakkan pasar properti, terutama di tengah dinamika seperti pergeseran minat ke wilayah berkembang.

Baca Selengkapnya
Rizky Billar dan Lesti Kejora Bangun Villa di Bali: Investasi Masa Depan yang Menjanjikan
Rizky Billar dan Lesti Kejora Bangun Villa di Bali: Investasi Masa Depan yang Menjanjikan

Rizky Billar investasi di sektor properti dengan membangun dua villa modern di Bali. Simak selengkapnya berikut ini!

Baca Selengkapnya
Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya
Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya

Pengembang punya cara untuk memudahkan konsumen, khususnya generasi milenial.

Baca Selengkapnya
Pengembang Incar Milenial untuk KPR Rumah di Bawah Rp1 Miliar, Cicilan Rp4 Juta per Bulan
Pengembang Incar Milenial untuk KPR Rumah di Bawah Rp1 Miliar, Cicilan Rp4 Juta per Bulan

Dengan pilihan cicilan Rp4 jutaan per bulan hunian ini memiliki kelebihan yang cukup layak dipertimbangkan.

Baca Selengkapnya
Insentif Pajak Dongkrak Pembelian Properti, Kenaikan Suku Bunga Geser Tren KPR
Insentif Pajak Dongkrak Pembelian Properti, Kenaikan Suku Bunga Geser Tren KPR

Di akhir 2023, penambahan inventori baru pada proyek perumahan naik hingga dua kali lipat, sementara permintaan akan rumah baru juga naik hingga 27 persen.

Baca Selengkapnya
Sumbang Triliunan Rupiah ke Negara, Sektor Properti Serap 13,8 Juta Tenaga Kerja
Sumbang Triliunan Rupiah ke Negara, Sektor Properti Serap 13,8 Juta Tenaga Kerja

Sektor properti saat ini terlihat semakin menguat pasca mengalami kelesuan di sepanjang tahun 2020 hingga pertengahan tahun 2022.

Baca Selengkapnya