Dikira Razia, Momen Polisi Bagi-bagi Takjil di Jalan Ini Malah Sepi Pengendara yang Lewat
Niat ingin mau bagi-bagi takjil, para polisi ini dibuat heran karena sepi pengendara lewat.
Niat ingin mau bagi-bagi takjil, para polisi ini dibuat heran karena sepi pengendara lewat.
Dikira Razia, Momen Polisi Bagi-bagi Takjil di Jalan Ini Malah Sepi Pengendara Lewat
Beberapa individu memanfaatkan bulan Ramadan sebagai kesempatan untuk bersaing dalam melakukan hal baik. Ada yang berbagai takjil untuk orang-orang di jalanan.
Cara tersebut juga tampaknya dilakukan oleh pihak kepolisian berikut ini. Berniat ingin berbagi takjil, mereka malah dibuat heran lantaran sepinya pengendara yang lewat di tempat tersebut.
Hal tersebut terekam dalam video yang diunggah oleh akun X Twitter @never_alonely. Videonya pun menjadi sorotan hingga viral di media sosial. Berikut simak ulasan selengkapnya.
Dalam video yang dibagikan, terlihat beberapa anggota kepolisian lengkap dengan atributnya sedang berada di pinggir jalanan. Mereka tampak berkumpul bersama untuk berbagi takjil kepada pengendara yang lewat di jalanan tersebut.
Terlihat para polisi wanita telah menyiapkan beberapa bingkisan seperti takjil yang tersusun di atas meja. Beberapa petugas terlihat berjaga mengatur lalu lintas.
Jalanan Sepi Diduga Razia
Alih-alih berkeinginan untuk berbuat kebaikan dengan membagikan takjil, mereka terkejut saat menemukan jalanan yang mereka lalui sepi pengendara. Diduga, para pengendara enggan melewati area tersebut karena takut akan kemungkinan adanya razia di tempat tersebut.
"Ini rencana mau bagi-bagi takjil tapi gak ada yang mau lewat. Orang kira sweeping ini,"
ujar seseorang dalam video yang dibagikan.
Komentar Warganet
Diketahui, peristiwa yang terjadi di kawasan Bau Bau, Sulawesi Tenggara ini pun berhasil mencuri perhatian hingga viral di media sosial. Beberapa warganet tampak memberikan reaksi yang beragam pada kolom komentar.
"Takutnya pas bagi2 ditanyain sim dan stnk" tulis salah satu warganet dalam kolom komentar."Wkwkwk kalo liat polisi ngumpul di pinggir jalan auto mlipir, trauma coy 😭😭" komentar warganet.
"Jelas lh pada mutar balik 😂" komentar warganet.
"Jangan² ini Jebakan.... 😂" komentar warganet lainnya.