Mengunjungi 'Malin Kundang' di Pantai Air Manis, Destinasi Wisata Favorit di Kota Padang
Pantai Air Manis di Kota Padang terkenal dengan legenda Malin Kundang.
Pantai Air Manis di Kota Padang terkenal dengan legenda Malin Kundang.
Mengunjungi 'Malin Kundang' di Pantai Air Manis, Destinasi Wisata Favorit di Kota Padang
Tempat Wisata Ikonik
Pantai Air Manis yang terletak di Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatra Barat ini merupakan salah satu wisata ikonik dan populer di kalangan wisatawan lokal. Pantai yang satu ini selalu ramai dikunjungi wisatawan daerah terutama saat momen liburan tiba.
-
Dimana lokasi wisata Kali Talang? Obyek wisata itu berlokasi di Desa Balerante, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten.
-
Dimana wisata Pantai Kali Kencana berada? Pantai Kali Kencana adalah salah satu wisata Cilacap populer yang sangat indah di Pulau Nusakambangan.
-
Mengapa wisata Kali Talang menarik? Selain itu, wisata Kali Talang juga menyediakan berbagai fasilitas dan aktivitas seru yang bisa dilakukan pengunjung.
-
Apa yang menarik dari Pantai Pasir Kencana? Pantai Pasir Kencana merupakan sebuah pantai berpasir putih yang terletak di Dusun Wonokerto, Desa Panjang Wetan, Pekalongan Utara, Kota Pekalongan. Selain keindahan pantainya, dari sini pengunjung juga bisa menikmati indahnya matahari terbenam.
-
Wisata alam apa yang terkenal di Madiun? Terletak di lereng Gunung Wilis, Madiun menawarkan beragam destinasi wisata yang memikat bagi para pengunjung yang mencari petualangan atau ketenangan alam.
Melansir dari pariwisata.padang.go.id, Pantai Air Manis sangat luas, bahkan mobil pengunjung bisa melewati hamparan pasir yang berwarna putih. Tak heran beberapa wisatawan juga melakukan aktivitas seperti bermain bola hingga membuat istana pasir di tempat ini. (Foto: wikipedia)
Cocok untuk Bersantai
Tak hanya hamparan pasir yang membentang luas, di pantai ini juga masih banyak dijumpai pohon-pohon kelapa yang rimbun. Tempat ini cocok dikunjungi untuk bersantai dan healing di pondok yang disediakan warga setempat.
Batu Malin Kundang
Salah satu yang ikonik dari pantai ini adalah legenda Malin Kundang. Ya, di tempat ini terdapat gundukan batu berbentuk manusia sedang bersujud di sisi selatan pantai. Meski sebagian orang menganggap itu hanya mitos, banyak wisatawan yang berfoto di gundukan batu Malin Kundang. (Foto: liputan6)
Selain batu Malin Kundang, di kawasan Pantai Air Manis juga terdapat bebatuan yang menyerupai tali kapal dan sebuah kayu yang berbentuk seperti pecahan badan kapal. Bebatuan tersebut dipercaya sebagai bukti bahwa legenda Malin Kundang benar-benar terjadi di masa lampau.
Akses ke Pantai
Untuk mencapai Pantai Air Manis cukup dicapai dengan mudah karena ada jalan baru yang melewati Jembatan Siti Nurbaya. Selama perjalanan akan disuguhkan pemandangan indah dan juga jarak tempuh semakin singkat terutama wisatawan yang berasal dari Kota Medan.