8 Situs di internet yang punya konten menyeramkan!
Merdeka.com - Seperti yang kita ketahui bersama, internet adalah tempat yang mengagumkan dengan banyak ragam konten di dalamnya. Tidak lepas dari hal-hal menyeramkan jika kita mencarinya. Mereka yang menyukai hal-hal menakutkan otomatis akan mencari melalui mesin pencari yang berhubungan dengan hal tersebut.
Nah, berbicara masalah hal-hal horor dan menakutkan, kali ini merdeka.com akan menghadirkan beberapa situs yang menyeramkan di internet. Situs-situs ini tidak hanya memiliki tata letak yang buruk, namun juga menghasilkan konten yang sebenarnya dihindari oleh kebanyakan orang. Misalnya saja animasi aneh untuk merekam momen terakhir orang sebelum terjadi kecelakaan pesawat. Ini jelas bukan hal yang menyenangkan, bukan?
Untuk keamanan, kami tidak akan memberikan backlink kepada situs tersebut karena akan mengganggu beberapa orang yang membaca. Tapi sebaiknya Anda jangan terlalu percaya dengan beberapa situs web tersebut karena beberapa di antaranya hanya akan memberikan gambaran melalui mesin. Misalnya saja untuk situs web yang memprediksi kapan Anda mati. Jika Anda penasaran, berikut merdeka.com akan menghadirkan 8 situs tersebut.
-
Apa isi Dark Web yang paling mengerikan? Austin Patton mengatakan bahwa dua pertiga mengatakan kepadanya bahwa mereka melihat pornografi anak-anak.Sementara yang lain menyatakan bahwa mereka bertemu dengan pembunuh bayaran, narkoba, dan menyaksikan orang dibunuh.
-
Apa ciri-ciri konten negatif? Menurut Yunus Susilo, Dosen Teknik Geomatika Fakultas Teknik Unitomo Surabaya, sebuah konten dikatakan negatif apabila: Melanggar norma kesusilaan Isinya perjudian, penghinaan atau pencemaran nama baik Berupa pemerasan dan pengancaman Menyebarkan berita bohong atau hoaks Mengandung ujaran kebencian
-
Apa yang membuat orang takut? Melihat layar kapal viking di kejauhan saja sudah membuat orang-orang ketakutan.
-
Gimana SnackVideo temukan konten negatif? Menurut Owen, untuk melakukan langkah-langkah itu SnackVideo memanfaatkan gabungan teknologi AI, moderator manusia, serta pelaporan dari komunitas untuk menemukan konten-konten negatif dengan tingkat kecepatan dan akurasi yang lebih tinggi.
-
Apa isi konten yang viral? Terdapat banyak sekali naskah drama yang cocok untuk ditampilkan untuk menghibur penonton, salah satunya adalah naskah drama lucu.
-
Apa saja konten negatif di SnackVideo? Konten-konten negatif lainnya yang mengandung unsur seperti kekerasan, kegiatan berbahaya, melukai diri sendiri, perundungan, ujaran kebencian, materi seksual, serta aktivitas ilegal juga disikapi dengan serius, dengan rerata tingkat penghapusan dalam waktu 1x24 jam melebihi angka 73 persen.
Plane Crash Info
Informasi kecelakaan pesawat adalah salah satu situs web menyeramkan yang akan memberi Anda peta terakhir, foto, bahkan audio atau rekaman orang sebelum terjadi kecelakaan pesawat. Situs menyeramkan ini akan memberi Anda sesuatu yang lebih dari sekadar aneh. Beberapa kecelakaan pesawat yang terjadi di seluruh dunia dibahas di sini, lengkap dengan kata-kata terakhir pilot atau co-pilot sebelum terjadi kecelakaan.
Death Map
Salah satu situs yang menyeramkan berikutnya adalah Death Map. Situs ini benar-benar menunjukkan kepada Anda statistik tentang orang-orang yang meninggal dan dilahirkan dari seluruh dunia. Jika Anda mengunjungi situs webnya, Anda bisa mengamati titik merah dan hijau.Titik-titik merah mewakili kematian seseorang, sedangkan titik hijau mewakili kelahiran bayi. Salah satu hal terburuk di situs ini dalah show death box, di mana Anda dapat benar-benar melihat orang-orang sekarat dari seluruh dunia.
Divine Interventions
Ini adalah situs web sebuah toko online yang berfokus pada penjualan mainan seks yang berhubungan dengan Alkitab. Ini lebih berkaitan dengan agama Nasrani. Situs ini sudah banyak membuat kontroversi karena menyakiti hati orang-orang tertentu.Di beberapa negara, situs ini sudah tidak bisa diakses karena dapat menimbulkan konflik SARA. Termasuk Indonesia.
Death Date
Satu lagi situs yang menyeramkan berikutnya adalah Death Date. Ini merupakan salah satu situs web yang akan menceritakan tanggal kapan Anda mati.Setelah memasukkan beberapa data yang dibutuhkan oleh situs web, maka akan muncul pemberitahuan tanggal pasti kapan Anda meregang nyawa. Begitu Anda memasukkan data, situs akan menghitung bulan dan tanggal yang tersisa untuk menjalani kehidupan.
Bongcheon-Dong Ghost
Jika Anda mencari hal menakuitkan atau hantu di internet, silakan masuk ke laman Bongcheon-Dong Ghost. Ini merupakan majalah online yang menjanjikan untuk menakut-nakuti Anda dan memang akan sangat menggangu pikiran setelah masuk ke sana.Ini sebenarnya adalah kumpulan komik dengan cerita menyeramkan. Tapi di beberapa punch-line, akan ada file berbentuk gif yang akan mengagetkan Anda saat tengah asik membaca komik. Coba saja jika berani.
Skyway Bridge
Skyway Bridge adalah salah satu situs web yang menyeramkan berikutnya karena melakukan misi untuk melacak kematian atau bunuh diri yang terjadi di jembatan terkenal di AS tersebut. Untuk mengetahui bunuh diri baru-baru ini yang terjadi di jembatan, Anda cukup mengunjungi situs web ini dan akan tampil orang-orang yang baru saja melompat dari jembatan.Situ ini juga memberi Anda kolom terpisah di mana Anda dapat mengisi data dan menyebutkan rincian 'jumper'.
Staggering Website
Ini adalah situs yang aneh dan banyak orang tidak menghendaki keberadaannya di dunia ini. Situs aneh ini memiliki worm hitam yang mengikuti pergerakan mouse Anda mulai mengoceh bila Anda bergerak terlalu cepat!Website ini ada untuk kepentingan yang belum jelas. Tidak ada informasi banyak mengenai website ini.
Hashima Island
Jika Anda tertarik untuk menjelajahi dunai pantai Jepang yang terlupakan, Anda perlu mengunjungi situs ini sekarang. Situ web ini akan menunjukkan Pulau Hashima, yang mana sebuah tempat nyata yang dikenal sebagai pulau hantu di Jepang.Dari tambang batu bara ke tangga hingga neraka. Situs ini akan membuat Anda benar-benar ada di sana.
(mdk/ega)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Modifikasi terkadang malah membuat tampilan mobil jadi aneh. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaDoomscrolling atau kebiasaan membuka media sosial dan ponsel secara berlebih bisa pengaruhi kesehatan mental.
Baca SelengkapnyaSemua yang dianggap sadis dan mustahil, ada di dark web.
Baca Selengkapnya