Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Google Pixel Segera Mampu Pantau Detak Jantung dan Pernapasan

Google Pixel Segera Mampu Pantau Detak Jantung dan Pernapasan Google Pixel 4. ©2019 techcrunch.com

Merdeka.com - Raksasa software pencarian yang kini telah sukses merambah sektor hardware yakni Google, segera menambahkan monitor detak jantung dan pernapasan ke aplikasi Fit di smartphone Pixel.

Setelahnya, Google juga berencana untuk menambahkannya ke perangkat Android lain.

Kedua fitur tersebut bergantung pada kamera di smartphone, dengan mengukur laju pernapasan serta memantau naik turunnya dada pengguna dan detak jantung dengan melacak perubahan warna saat darah bergerak melalui ujung jari.

"Fitur-fitur tersebut memungkinkan pengguna melacak kesehatan secara keseluruhan dan tidak dapat mengevaluasi atau mendiagnosis kondisi medis," jelas Google sebagaimana dilansir The Verge via Tekno Liputan6.com.

Untuk mengukur laju pernapasan (jumlah napas seseorang per menit) menggunakan aplikasi, pengguna harus mengarahkan kamera depan smartphone ke kepala dan dada. Untuk mengukur detak jantung, mereka bisa meletakkan jari di atas kamera yang menghadap ke belakang.

Manajer Produk Google Health, Jack Po, mengatakan seorang dokter menghitung laju pernapasan pasien dengan mengamati dada mereka naik dan turun, dan fitur Google meniru prosedur itu.

"Teknik pembelajaran mesin yang kami manfaatkan pada dasarnya mencoba meniru itu," katanya menambahkan.

Monitor detak jantung Google mirip dengan fitur yang disertakan Samsung pada sejumlah smartphone Galaxy model lama, termasuk Galaxy S10. Perusahaan menghapus fitur itu untuk S10E, S20, dan smartphone yang lebih baru.

Studi Internal Google

Google memilih untuk memasukkan fungsi-fungsi itu ke dalam smartphone agar dapat diakses oleh banyak orang.

"Banyak orang, terutama di kelas ekonomi yang kurang beruntung saat ini, tidak memiliki wearable devices, tetapi masih akan mendapatkan manfaat dari kemampuan untuk melacak laju pernapasan, detak jantung, dan lain-lain," ujar Po.

Sementara Jiening Zhan, Pimpinan Teknis di Google Health, mengungkapkan studi internal pada ponsel Pixel menunjukkan bahwa fitur laju pernapasan akurat dalam satu napas per menit, baik untuk orang dengan atau tanpa kondisi kesehatan.

"Fitur detak jantung akurat dalam dua persen. Fitur itu telah diuji pada orang-orang dengan berbagai warna kulit, dan memiliki akurasi sama untuk kulit terang dan gelap," katanya.

Tim Google Health berencana menerbitkan karya ilmiah dengan data hasil evaluasinya.

Kinerja Fitur

Mereka juga akan mempelajari seberapa baik fitur tersebut berfungsi di ponsel lain sebelum membuatnya tersedia di luar Pixel.

"Kami ingin memastikan bahwa Anda tahu, pengujian yang ketat dilakukan sebelum dirilis ke perangkat lain," kata Zhan.

Saat ini, fitur dideskripsikan sebagai alat yang dapat digunakan untuk kesehatan umum. Google tidak mengklaim bahwa mereka dapat melakukan fungsi medis.

Itulah sebabnya perusahaan tidak memerlukan izin dari Food and Drug Administration (FDA) untuk menambahkan mereka ke aplikasi.

Sumber: Liputan6.comReporter: Iskandar

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan

Samsung ingin mengembangkan sensor kesehatan yang inovatif untuk perangkatnya agar bisa bersaing dengan Apple.

Baca Selengkapnya
Android 15 Resmi Diluncurkan, Ini HP Pertama yang Kebagian
Android 15 Resmi Diluncurkan, Ini HP Pertama yang Kebagian

Android 15 telah diluncurkan secara resmi. Apa keunggulannya?

Baca Selengkapnya
Sudah Ada di Indonesia, Teknologi ini Bisa Deteksi Dini Penyakit Stroke
Sudah Ada di Indonesia, Teknologi ini Bisa Deteksi Dini Penyakit Stroke

Solusi ini memiliki kemampuan deteksi pintar, berupa sebuah platform yang menggabungkan teknologi dan analisa terhadap kesehatan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Google Sedang Mengerjakan AI yang Dapat Mendengarkan Suara Penyakit
Google Sedang Mengerjakan AI yang Dapat Mendengarkan Suara Penyakit

Google bekerja sama dengan Salcit Technologies untuk mengembangkan AI yang menganalisis suara batuk guna mendeteksi penyakit, terutama di daerah terpencil.

Baca Selengkapnya
Jadwal Android 16 akan Dirilis, Ini Tanggal Resminya
Jadwal Android 16 akan Dirilis, Ini Tanggal Resminya

Pengguna Android perlu bersabarpeluncuran Android 15 berlangsung lebih lama dari biasanya. Namun, Google telah mengumumkan jadwal untuk peluncuran Android 16.

Baca Selengkapnya
AI Bisa Deteksi Penyakit Hanya Lewat Scan Suara dan Mata Pasien, Metode Ini Diklaim Hemat Biaya
AI Bisa Deteksi Penyakit Hanya Lewat Scan Suara dan Mata Pasien, Metode Ini Diklaim Hemat Biaya

Teknologi revolusioner dan mutakhir yang masih dikembangkan ini memungkinkan deteksi dini terhadap berbagai penyakit.

Baca Selengkapnya
Samsung Persiapkan Fitur AI di Smartwatch, Begini Keunggulannya
Samsung Persiapkan Fitur AI di Smartwatch, Begini Keunggulannya

Fitur-fitur ini dirancang untuk memberikan analisis kesehatan yang lebih mendalam dan meningkatkan keakuratan algoritma.

Baca Selengkapnya
FOTO: Beragam Fitur Canggih! Ini Penampakan Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Saat Diperkenalkan di Seoul
FOTO: Beragam Fitur Canggih! Ini Penampakan Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Saat Diperkenalkan di Seoul

Samsung merilis penampakan Galaxy Ring, dengan beragam fitur canggih.

Baca Selengkapnya
Deretan Kecanggihan Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring
Deretan Kecanggihan Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring

Berikut kecanggihan cincin pintar Galaxy Ring milik Samsung.

Baca Selengkapnya
Cegah Kecacatan, Headband Pintar Karya Mahasiswa Universitas Brawijaya Pantau Kondisi Penderita Epilepsi
Cegah Kecacatan, Headband Pintar Karya Mahasiswa Universitas Brawijaya Pantau Kondisi Penderita Epilepsi

Alat itu terhubung dengan smartphone, sehingga keluarga dapat mengetahui aktivitas dan posisi penderita.

Baca Selengkapnya
Manfaatkan On Device AI, Hidup Jadi Lebih Praktis dan Produktif Pakai Galaxy AI
Manfaatkan On Device AI, Hidup Jadi Lebih Praktis dan Produktif Pakai Galaxy AI

Lantas, apa saja yang bisa dinikmati di mobile dengan Galaxy AI ini?

Baca Selengkapnya
Apple Watch Series 9 Pamerkan Fitur Canggih “Double Tap”, Apa Itu?
Apple Watch Series 9 Pamerkan Fitur Canggih “Double Tap”, Apa Itu?

Ada fitur canggih dalam Apple Watch Series 9 ini yang menarik.

Baca Selengkapnya