Tesla Buka Lowongan Kerja, Segini Gajinya
Berikut lowongan kerja Tesla beserta gajinya. Ada yang minat?
Pernahkah kamu terpikirkan ingin bekerja bersama para pengusaha raksasa teknologi di dunia? Saat ini, Elon Musk sedang mencari orang dari dari seluruh dunia dengan bakat yang mereka punya. Tesla menawarkan peluang kerja jarak jauh yang dilansir dari tododisca, akan digaji hingga $270.000 per tahun atau sekitar Rp. 4,2 miliar per tahun.
Pekerjaannya pun akan dilakukan dari rumah. Meski begitu, jabatan yang diberikan oleh perusahaan ini juga tetap menunjukkan fleksibilitas dan manfaat yang kompetitif. Dengan posisi yang tersedia secara global, Tesla akan terus memimpin untuk memadukan teknologi yang mutakhir dengan praktik yang inklusif. Berikut posisi lengkapnya.
-
Apa yang ditawarkan Tesla di Indonesia? Di Indonesia, ada beberapa model mobil Tesla yang tersedia, semuanya diimpor oleh Importir Umum (IU) bernama Prestige Motorcars.
-
Bagaimana Tesla mendapatkan kekayaan? Meskipun kontribusinya yang besar terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi, Tesla tidak memiliki kemampuan bisnis yang baik dan membuat keputusan finansial yang buruk.
-
Bagaimana Robot Tesla bisa bekerja? Di Desember 2023, Tesla meluncurkan versi terbaru dari Optimus yang mencakup peningkatan pada tangan, kecepatan berjalan, dan lainnya. Kemudian di Januari 2024, Musk mengatakan kepada investor bahwa Tesla akan mulai mengirimkan Optimus ke konsumen di 2025.
-
Apa isi pekerjaan rumah Elon Musk? Gambar-gambar tersebut dibagikan oleh salah satu pengguna di platform media sosial X dan menunjukkan kalkulasi tulisan tangan yang terperinci yang dikenal sebagai milik Musk. Musk sendiri mengklarifikasi bahwa pekerjaan rumah itu melibatkan topik rumit tentang perolehan momen inersia dari prinsip dasar, sebuah konsep yang berkaitan dengan gerak rotasi objek.
-
Apa yang Tesla kembangkan? Akhirnya ia memutuskan untuk mengembangkan arus listrik bolak-balik atau Alternating Current (AC).
-
Gaji apa yang ditawarkan perusahaan teknologi seperti Google? Gaji rata-rata karyawannya mencapai atau setara Rp2.4 miliar.
Insinyur Senior
- Membutuhkan 5 tahun berpengalaman dengan sistem tenaga berskala besar (sistem fotovoltaik dan penyimpanan).
- Wajib memiliki kemampuan dalam pengujian transformator dan protokol SCADA (misalnya, DNP3, GOOSE, Modbus).
- Memiliki pemahaman tentang sistem operasi Windows dan Linux, dan juga memiliki keahlian dalam menggunakan perangkat seperti relay dan saklar Ethernet.
- Gaji $79.200-$270.000 setara Rp. 1,2 miliar hingga Rp.4,2 miliar, tergantung pengalaman.
Penguji dan Pelatih AI untuk Robot Manusia
- Berfokus pada pengujian dan peningkatan robot humanoid bertenaga AI milik Tesla.
- Gaji $6.000 per bulan setara dengan Rp. 95 juta, dengan kualifikasi khusus.
Ada beberapa alasan yang bisa menjadi acuan untuk kerja di Tesla, yakni lingkungan kerja yang inovatif, bisa menikmati peluang kerja dari rumah secara global, mendapatkan gaji yang tinggi dengan manfaat komprehensif, memiliki akses pelatihan lebih lanjut dan proyek yang menantang, serta tentunya bisa bergabung dengan misi untuk mempercepat transmisi energi berkelanjutan di seluruh dunia.
Apabila calon pelamar berminat, bisa langsung mengunjungi laman karier resmi Tesla dan melamarnya di sana. Jangan lupa persiapkan resume diri yang memiliki pengalaman yang sesuai dengan bagian yang ingin dilamar. Kamu berminat nggak nih?
Reporter magang: Nadya Nur Aulia