Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Suara Mirip Komeng Menyanyi Lagu Komang Pakai AI, Ternyata Begini Cara Kerjanya

Viral Suara Mirip Komeng Menyanyi Lagu Komang Pakai AI, Ternyata Begini Cara Kerjanya Viral Suara Mirip Komeng Menyanyi Lagu Komang Pakai AI, Ternyata Begini Cara Kerjanya. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebuah rekaman audio bersuara mirip pelawak Komeng menyanyi viral di media sosial. Suaranya terdengar merdu mendendangkan lagu Komang. Lagu yang diciptakan Raim Laode yang viral. Bahkan sampai-sampai sang pencipta lagu, turut berkomentar dalam postingan itu.

"Sebab kau terlalu spontan," tulis Raim Laode.

Yang jelas, menurut akun yang memosting video suara mirip Komeng itu bukan sesungguhnya. Artificial Intelligence (AI) lah yang memoles suara itu sehingga mirip Komeng.

"Di era yang semakin digital ini, banyak orang berusaha untuk memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (AI). Baru-baru ini, seorang netizen dengan nama TT/fanglxs mencoba menerapkan teknologi AI untuk mengubah suara Komeng saat menyanyikan lagu "Komang" karya Raim Laode. Hasilnya sangat mengejutkan dan menarik, suara Komeng yang biasanya digunakan untuk melawak, kini terdengar menyanyikan lagu. Nah bagaimana komentarmu setelah mendengarkan Komeng nyanyikan Komang?" tulis akun omg.indonesia.id dikutip Rabu (31/5).

Sebelum ramainya suara mirip Komeng bernyanyi, video berbasis audio mirip Presiden Jokowi mendendangkan lagu Asmalibrasi dari Soegi Boernean pun menjadi viral. Banyak yang menyebut polesan dari AI begitu mirip. Sehingga tak bisa membedakan mana suara asli dan manipulasi.

Lalu, bagaimana cara AI bisa membalut suara sedemikian persis?

Perlu diketahui, teknologi ini bernama AI Voice Generator. Ada banyak ragam aplikasi yang dapat digunakan untuk memanipulasi suara yang bisa digunakan. Seperti yang dilaporkan Forbes dan Speechify, Rabu (31/5), AI Voice Generator ini merupakan alat text to speech (TTS) yang tersedia di hampir semua perangkat.

Ide di baliknya cukup sederhana dan dapat digunakan untuk mengubah semua jenis teks menjadi file audio dengan ucapan yang terdengar seperti manusia.

Misalnya, menggunakan aplikasi bernama LOVO AI. Jika ingin menggunakan LOVO AI untuk menghasilkan teks sintetik, hanya ‘bermodal’ mengunggah skrip yang ingin diubah menjadi konten audio.

Kemudian pilih salah satu suara di daftar audio yang dimiliki, berdasarkan bahasa, gaya, dan karakter. Dengan satu klik tombol, LOVO mengubah skrip menjadi audio yang terdengar sangat nyata. Bahkan bisa mengkloning suara sendiri dengan membaca skrip pendek untuk keperluan sulih suara, umpamanya.

Meski begitu, Co-Founder & COO LOVO menyebutkan bahwa AI Voice Generator tidak akan menggantikan profesi penyulih suara. Justru kata dia, hal itu akan saling melengkapi.

"Saya yakin itu tidak akan terjadi. Sebagai pengisi suara, Anda hanya dapat melakukan 6 atau 7 jam kerja sehari. Anda tidak dapat bekerja 24/7, dan Anda ingin memfokuskan energi Anda pada pertunjukan yang paling penting, atau mungkin Anda ingin memiliki pekerjaan harian, dan kemudian Anda ingin suara AI Anda menghasilkan uang saat Anda tidur," ungkap Tom Lee.

Berikut adalah video viral suara Komeng menyanyi lagu Komang:

View this post on Instagram

A post shared by @omg.indonesia.id

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Iwan Fals Buat Lagu dan Nyanyi Tentang Korupsi Timah Rp271 Triliun? Cek Faktanya
Iwan Fals Buat Lagu dan Nyanyi Tentang Korupsi Timah Rp271 Triliun? Cek Faktanya

Benarkah Iwan Fals nyanyi soal korupsi Rp271 triliun? Simak faktanya

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pengamen Tirukan Gaya Rhoma Irama, Didoakan Ketemu Langsung dengan Raja Dangdut
Viral Aksi Pengamen Tirukan Gaya Rhoma Irama, Didoakan Ketemu Langsung dengan Raja Dangdut

Aksi pengamen tirukan gaya Rhoma irama viral di media sosial. Didoakan ketemu langsung raja dangdut.

Baca Selengkapnya
Mengenal Teknologi Deepfake AI yang Viral Ubah Pidato Presiden Jokowi Pakai Bahasa Mandarin
Mengenal Teknologi Deepfake AI yang Viral Ubah Pidato Presiden Jokowi Pakai Bahasa Mandarin

Berikut penjelasan lengkap mengenai teknologi DeepFake AI yang sedang viral.

Baca Selengkapnya
Irfan Hakim dan Mpo Alpa Melongo Mendengar Suara Sem Santiago Mirip Momo Eks Geisha, saat Ngomong Medok Bahasa Jawa
Irfan Hakim dan Mpo Alpa Melongo Mendengar Suara Sem Santiago Mirip Momo Eks Geisha, saat Ngomong Medok Bahasa Jawa

Sem Santiago merupakan seorang Content Creator yang aktif di TikTok.

Baca Selengkapnya
Kecantikan Artis-Artis Ini Makin Sempurna Berkat Sentuhan AI
Kecantikan Artis-Artis Ini Makin Sempurna Berkat Sentuhan AI

Mereka menggunakan aplikasi bernama 'Snow AI Profile'.

Baca Selengkapnya
Pengamen Ini Roasting Dua Sejoli yang Sedang Pacaran, Aksi Kreatifnya Viral
Pengamen Ini Roasting Dua Sejoli yang Sedang Pacaran, Aksi Kreatifnya Viral

Viral pengamen roasting dua sejoli yang sedang pacaran, kreatifitasnya dapat pujian warganet.

Baca Selengkapnya
Kisah Seorang Wanita yang Kehilangan Suaranya Akibat Tumor Diganti Pakai Aplikasi AI
Kisah Seorang Wanita yang Kehilangan Suaranya Akibat Tumor Diganti Pakai Aplikasi AI

Berikut kisah seorang wanita yang akhirnya memilih AI untuk "mengembalikan" suaranya.

Baca Selengkapnya
Saat AI Bikin Script Podcast dan Jadi Host Bertema Kentut, Hasilnya Luar Biasa
Saat AI Bikin Script Podcast dan Jadi Host Bertema Kentut, Hasilnya Luar Biasa

Pengguna Reddit bereksperimen dengan AI Google NotebookLM, buat skrip podcast isinya kentut dan kotoran.

Baca Selengkapnya
Menkominfo: Video Jokowi Berbahasa China Hoaks Gunakan Teknologi AI
Menkominfo: Video Jokowi Berbahasa China Hoaks Gunakan Teknologi AI

Langkah hukum akan diterapkan Kominfo apabila ditemukan kasus hoaks yang memiliki intensitas berat dan berpotensi memecah belah bangsa.

Baca Selengkapnya
Potret Deretan Artis Edit Pakai Snow AI, Nagita Slavina hingga Dian Sastro
Potret Deretan Artis Edit Pakai Snow AI, Nagita Slavina hingga Dian Sastro

Tren Artificial Intelligence (AI) tengah digemari. Tak terkecuali para artis Indonesia yang edit foto dengan aplikasi snow AI.

Baca Selengkapnya
Iwan Fals Ungkap Kekhawatiran AI di Musik: Seram, Orang Jadi Malas Main Musik
Iwan Fals Ungkap Kekhawatiran AI di Musik: Seram, Orang Jadi Malas Main Musik

Hal itu terungkap saat Iwan Fals diundang menjadi tamu di podcast Armand Maulana.

Baca Selengkapnya
Potret Pengamen di Lampu Merah Mirip Banget Ari Lasso, Maia Estianty Sampai Bilang Lebih Ganteng
Potret Pengamen di Lampu Merah Mirip Banget Ari Lasso, Maia Estianty Sampai Bilang Lebih Ganteng

Video tersebut kemudian viral di media sosial. Rupanya Ari Lasso banyak mendapatkan kiriman video tersebut dari para netizen.

Baca Selengkapnya