Xiaomi Pangkas Harga HP Redmi Per 1 Juli 2023, Ini Daftarnya
Harga beberapa seri Xiaomi Redmi dipangkas hingga ada yang mencapai Rp 700 ribu. Simak selengkapnya.
Harga beberapa seri Xiaomi Redmi dipangkas hingga ada yang mencapai Rp 700 ribu. Simak selengkapnya.
Xiaomi Pangkas Harga HP Redmi Per 1 Juli 2023, Ini Daftarnya
Beberapa HP Redmi keluaran Xiaomi Indonesia memiliki harga baru terhitung sejak Juni hingga awal Juli 2023.
Pemangkasan harga HP Redmi ini terjadi untuk produk baru seperti Redmi 12C dan Redmi A2. Disebut-sebut sebagai strategi untuk mempertahankan kepemimpinannya di pasar smartphone entry-level.
Sejumlah produk Redmi yang mengalami penyesuaian harga antara lain Redmi 12C, Redmi A2, Redmi 10 5G, Redmi 10C, Redmi A1, dan Redmi 10 2022.
Seperti diketahui, Redmi merupakan lini produk dari Xiaomi yang kerap ditawarkan dengan konsep spesifikasi tinggi namun tetap mempertahankan harga yang terjangkau.
"Penyesuaian harga ini juga dilakukan dengan tujuan memberikan akses yang lebih luas kepada konsumen agar mereka dapat menikmati teknologi terkini tanpa harus mengorbankan kualitas atau fitur yang diinginkan,"
ujar pihak Xiaomi dalam keterangan resminya, Jumat (7/7).
Perlu dicatat, pemangkasan harga ini bisa dinikmati konsumen secara online maupun offline. Untuk online, tersedia di Mi.com, Akulaku, Blibli, Lazada, Shopee, Tokopedia. Sedangkan offline ada di Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Preferred Partner, dan Erafone.
Selain penyesuaian harga, Xiaomi juga terus mempertahankan komitmen untuk produk-produk entry-level tersebut.
Karena setiap produk Redmi memiliki garansi hingga 15 bulan dan rata-rata mendapat dukungan software update hingga 3 tahun. Berikut daftar HP Redmi dari Xiaomi Indonesia yang mengalami penyesuaian harga per 1 Juli 2023: