Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Jadi Minuman & Hidangan Penutup Nikmat

6 Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Jadi Minuman & Hidangan Penutup Nikmat 6 Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Jadi Minuman & Hidangan Penutup Nikmat. Instagram/©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Resep praktis membuat cincau hijau menjadi sebuah minuman segar adalah salah satu cara untuk melepas dahaga. Sebab, cincau hijau ini akan memberikan sensasi kesegaran di tenggorokan Anda.

Tak hanya segar, cincau hijau nyatanya mengandung ragam manfaat untuk kesehatan tubuh loh salah satunya adalah mampu menjaga tekanan darah sehingga tetap stabil. Cincau ini terbuat dari daun cincau berbentuk hati dan berwarna hijau tua yang kemudian diperas serta airnya dijadikan minuman hingga dessert atau hidangan penutup yang nikmat.

Cara membuatnya pun juga sangat mudah dan tidak merepotkan Anda, sehingga bisa banget dipraktikkan di rumah. Berikut adalah resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman dan hidangan penutup nikmati seperti dilansir dari beraneka sumber untuk Anda.

Orang lain juga bertanya?

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Susu Kurma

Bahan cincau:

- 15-20 lembar daun cincau hijau- 1-2 liter air mineral/air matang

Bahan susu kurma:

- 1 butir kelapa- 6-8 butir kurma- 1,5 liter air mineral/air matang- 4 lembar daun pandan- 1/2 sdt himalayan salt

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/anggundiary©2022 Merdeka.com

Cara membuat cincau:

1. Campur daun cincau dan air, kemudian remas-remas hingga airnya menjadi kental.2. Saring dengan kain serbet atau saringan tahu, tempatkan di wadah. Simpan di kulkas hingga padat berbentuk seperti jelly atau agar-agar.Cara membuat susu kurma:1. Rebus daun pandan dan air hingga mendidih, lalu diamkan hingga hangat suam-suam kuku.2. Kemudian, potong kecil-kecil kelapa, masukkan kurma, tambahkan himalayan salt, dan tuangkan air pandan lalu blender hingga halus, saring dengan kain serbet atau saringan tahu.3. Tempatkan di botol kaca, tutup rapat, dan simpan di kulkas.4. Penyajian: ambil cincau hijau dengan sendok ke dalam gelas dan tuang susu kurma yang sudah dingin.

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Selasih

Bahan:

- 10 lembar daun cincau- 3 gelas air matang hangat kuku- Santan- Gula aren- Susu- Selasih

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/echi_raffani26©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Cuci bersih daun cincau, tiriskan hingga kering. Taruh di wadah yang bersih dan tambahkan air hangat.2. Biar gampang meremasnya, bisa sobek kecil kecil dulu daun cincaunya. Remas daun cincau sampai kekentalan yang diinginkan.3. Kalau sudah dapat kekentalan yang diinginkan, saring ke wadah bersih lalu tunggu hingga memadat. Diamkan 30 menit.4. Cincau hijau siap dikonsumsi.5. Sajikan dengan kuah santan, gula aren, susu, es batu, dan campur dengan selasih.

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Jelly Sirup Vanila

Bahan:

- 50 helai cincau perdu- 300 ml air matang- Secukupnya air panas- Sedikit air jeruk nipis- Santan- Susu- Sirup vanila

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/virapurpurple©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Cuci daun cincau hingga bersih, lalu rendam air panas dan air jeruk nipis.2. Setelah itu, remas-remas daun hingga airnya kental. Lalu saring dan diamkan dalam kulkas.3. Sajikan dengan santan, susu, dan sirup vanila. Dingin atau hangat sama enaknya.

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Original

Bahan:

- 40 lembar daun cincau- 300 ml air- Santan (bisa ganti dengan fibercreme)- Pandan- Gula jawa/gula aren- Es batu

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/ika_kusumadewi©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Remas-remas daun cincau atau bisa dimasukkan ke blender.2. Rebus air sampai matang dan mendidih.3. Peras daun cincau dan tambahkan air matang sedikit demi sedikit (gunakan saringan seperti memeras santan).4. Endapkan cincau semalam.5. Untuk membuat es cincau hijau: Rebus santan lalu campur dengan daun pandan.6. Rebus gula aren atau gula jawa.7. Tuang santan atau fibercreme ke dalam gelas, masukkan air gula, masukkan cincau hijau, tambahkan es batu.8. Es cincau hijau homemade siap disajikan.

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Jadi Dessert Jelly

Bahan:

- 200 gr daun cincau- 1500 ml air matang- Air panas suam-suam kuku secukupnya

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/mar82vin©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Rendam daun cincau lalu cuci beberapa kali sampai bersih. Terakhir cuci dengan air panas suam-suam kuku, tiriskan.2. Blender kasar daun cincau dengan sebagian air (bisa juga diremas-remas saja) lalu tuang ke wadah. Tambahkan sisa air. Remas-remas sampai lendir dari daunnya keluar.3. Saring beberapa kali sampai buih-buih kecilnya hilang.4. Simpan di kulkas. Setelah cincau mengeras, siap di sajikan dengan kuahnya sesuai selera.

Resep Praktis Membuat Cincau Hijau Homemade

Bahan:

- 150 gr daun cincau- 1500-2000 ml air minum

6 resep praktis membuat cincau hijau jadi minuman amp hidangan penutup nikmat

Instagram/magdahlene_brian©2022 Merdeka.com

Cara membuat:

1. Bersihkan daun cincau lalu buang batangnya, kemudian siram dengan air minum. Angkat dan tiriskan.2. Gunting-gunting daun cincau, lalu beri air setengah bagian dulu. Peras sampai keluar lendirnya, lalu masukkan air yang setengah bagian lagi.3. Peras dan kucek daun sampai keluar lendirnya lagi, lalu saring.4. Aduk rata air yang sudah disaring. Diamkan sampai kental.5. Bisa tuang ke cetakan kecil. (mdk/bil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Membuat Cincau Lembut, Mudah Dipraktikkan
Cara Membuat Cincau Lembut, Mudah Dipraktikkan

Cincau hijau memiliki cita rasa segar sekaligus menyehatkan.

Baca Selengkapnya
Populer di Asia Tenggara, Ini Manfaat Cincau Hitam yang Menyegarkan
Populer di Asia Tenggara, Ini Manfaat Cincau Hitam yang Menyegarkan

Cincau hitam dibuat dari daun tanaman Cyperus alternifolius atau Platostoma palustre (Mesona palustris).

Baca Selengkapnya
Cincau Segar Dikonsumsi saat Berbuka, Benarkah Ampuh Tekan Kolesterol Jahat?
Cincau Segar Dikonsumsi saat Berbuka, Benarkah Ampuh Tekan Kolesterol Jahat?

Cincau, selain menjadi minuman yang menyegarkan, juga memiliki banyak manfaat kesehatan. Salah satunya adalah untuk menangani tingkat kolesterol yang tinggi.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Kesehatan yang Tersembunyi di Balik Segarnya Cincau
5 Manfaat Kesehatan yang Tersembunyi di Balik Segarnya Cincau

Salah satu minuman yang menjadi favorit banyak orang di bulan Ramadan seperti sekarang adalah cincau.

Baca Selengkapnya
5 Resep Minuman Serba Buah yang Menyegarkan untuk Turunkan Kolesterol Setelah Konsumsi Banyak Daging
5 Resep Minuman Serba Buah yang Menyegarkan untuk Turunkan Kolesterol Setelah Konsumsi Banyak Daging

Mengonsumsi minuman buah dapat menurunkan kolesterol. Simak beberapa resepnya berikut ini!

Baca Selengkapnya
5 Resep Minuman Ajaib, Sehat, dan Alami yang Bisa Cegah Perut Buncit
5 Resep Minuman Ajaib, Sehat, dan Alami yang Bisa Cegah Perut Buncit

Ikuti resep minuman sehat berikut ini maka masalah perut buncitmu akan teratasi. Yuk, simak resep lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Jus Hijau, Senjata Ampuh Penurun Berat Badan
Jus Hijau, Senjata Ampuh Penurun Berat Badan

Dengan resep jus hijau yang lezat ini, penurunan berat badan tidak lagi terasa sulit. Jangan lupakan komitmen pada program diet Anda dan nikmati hasilnya!

Baca Selengkapnya
5 Resep Minuman Simple Pelepas Dahaga yang Praktis, Cocok Disajikan saat Cuaca Panas
5 Resep Minuman Simple Pelepas Dahaga yang Praktis, Cocok Disajikan saat Cuaca Panas

Kini, ada beragam resep minuman simple yang membutuhkan bahan-bahan sederhana dan mudah ditemui.

Baca Selengkapnya
5 Resep Cappucino Cincau, Minuman Segar di Cuaca Panas
5 Resep Cappucino Cincau, Minuman Segar di Cuaca Panas

Kombinasi rasa unik dari agar-agar rasa cincau memberikan sentuhan istimewa pada minuman ini.

Baca Selengkapnya
7 Resep Minuman Hangat yang Bahannya Di Sekitar Rumah dan Banyak Manfaatnya
7 Resep Minuman Hangat yang Bahannya Di Sekitar Rumah dan Banyak Manfaatnya

7 resep minuman hangat yang bahannya tidak hanya mudah didapat tapi juga sangat menyehatkan

Baca Selengkapnya
11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu
11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu

Berikut kumpulan resep minuman hangat buat takjil buka puasa.

Baca Selengkapnya
Resep Es Buah Blewah Segar yang Bisa Hilangkan Dahaga Sehabis Puasa, Coba Buat Sendiri Yuk!
Resep Es Buah Blewah Segar yang Bisa Hilangkan Dahaga Sehabis Puasa, Coba Buat Sendiri Yuk!

Cicipi rasa enak dan segar dari es blewah saat berbuka puasa. Ini dia resep mudahnya.

Baca Selengkapnya