Awet Muda, Hotman Paris Sampai Ragu Disuruh Panggil Pensiunan Jenderal TNI Ini dengan Sebutan 'Opung'
Momen Hotman Paris ragu saat diminta panggil Luhut Binsar dengan panggilan 'Opung'.
Momen Hotman Paris ragu saat diminta panggil Luhut Binsar dengan panggilan 'Opung'.
Awet Muda, Hotman Paris Sampai Ragu Disuruh Panggil Pensiunan Jenderal TNI Ini dengan Sebutan 'Opung'
Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea membagikan momen ketika ia diajak makan bersama oleh Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Lucunya, Hotman sempat dibuat bingung ketika diminta memanggil Luhut dengan sebutan 'Opung'.
Menurut Hotman, pensiunan jenderal TNI itu terlihat masih sangat bugar sehingga ia ragu untuk memanggilnya dengan panggilan 'Opung'. Simak ulasannya:
Hotman Paris Makan Siang dengan Luhut
Melansir dari unggahan di Instagram @hotmanparisofficial, pengacara berdarah Batak itu membagikan video merekam momen ketika ia tengah makan siang bersama dengan Luhut dan beberapa koleganya.
"Makan siang dengan tokoh Batak dan tokoh Nasional," kata Hotman dalam video.
Hotman Ragu Panggil Luhut Opung
Menariknya, Hotman mendadak dibuat bingung dan ragu-ragu ketika seorang pria yang duduk di sebelahnya menyuruh sang pengacara untuk memanggil Luhut dengan sebutan 'Opung'.
"Belum bisa (panggil) Opung ya. Masa aku panggil Opung Menko Marves," ungkap Hotman.
Sebagai informasi, Opung sendiri merupakan panggilan yang ditujukkan untuk orangtua dari ayah atau ibu dalam bahasa Batak.
Jika di bahasa Indonesia biasa disebut juga dengan kakek atau nenek.
Hotman Tak Tahu Usia Luhut
Kebingungn Hotman itu disebabkan lantaran sang pengacara tidak mengetahui usia pasti dari Menko Marves.
Ketika mengetahui usia luhut yang sudah menginjak angka 76 tahun, Hotman pun tampak terkejut.
Dia kemudian memuji Luhut lantaran masih tampak gagah dibandingkan dirinya.
"Lebih gagah dari Hotman umur berapa sekarang? (umur) 76. Katanya olahraganya cuma treadmill dan beban. Tapi dulu waktu jadi tentara fisiknya sudah oke ya," ungkap Hotman.
Sosok Luhut Binsar Pandjaitan
Bagi sebagian besar orang mungkin sudah tidak asing lagi ketika mendengar nama Luhut Binsar Pandjaitan.
Ia adalah pensiunan jenderal TNI yang saat ini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia.
Pada tahun 1967, Luhut masuk Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) bagian Darat.
Ia lulus dengan meraih predikat sebagai lulusan terbaik pada tahun 1970, sehingga mendapatkan penghargaan Adhi Makayasa.