Bak Pejabat Tinggi Kuwu 'Edan' Dikawal Ketat saat Pimpin Upacara HUT RI ke-79 di Ciamis
Momen Kuwu 'edan' dapat pengawalan ketat ketika memimpin upacara HUT ke-79 RI di Ciamis, Jawa Barat.
Kepala desa Saguling, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat yang akrab disapa Kuwu ‘edan’ kembali menjadi sorotan. Begitu menarik perhatian, belum lama ini ia dikawal ketat dan mengendarai mobil mewah.
Bak pejabat tinggi, Kuwu ‘edan’ itu hendak pergi ke lokasi upacara HUT ke-79 RI digelar di Ciamis. Dalam acara tersebut, Kuwu ‘Edan’ ternyata menjadi pemimpin upacara kemerdekaan yang berhasil dilaksanakan dengan lancar.
Lalu seperti apa momennya? Berikut adalah ulasan selengkapnya melansir dari video viral, Senin (19/8).
Pakai Mobil Mewah dan Dikawal Hansip Pakai Strobo
Kuwu ‘edan’ tertangkap dalam sebuah momen yang begitu mencuri atensi publik belum lama ini. Seperti menilik dalam video unggahan video saluran Youtube Otong Ghani Channel, ia mendapat pengawalan ketat oleh hansip saat hendak menghadiri acara upacara HUT ke-79 RI di Ciamis.
Selain itu, ia juga terlihat menaiki sebuah mobil sedan mewah bak pejabat tinggi. Menariknya, motor hansip yang melakukan pengawalan saat itu juga dilengkapi dengan strobo yang terus dibunyikan.
Kedatangan Kuwu ‘edan’ dilokasi disambut dengan hormat oleh beberapa jajaran penting.
Didampingi oleh TNI dan Polri
Bahkan saat hendak memasuki lokasi upacara HUT ke-79 RI, Kuwu ‘edan’ itu didampingi oleh TNI dan Polri. Dengan begitu gagah, Kuwu ‘edan’ ini mengenakan pakaian pejabat kepala Desa dengan didampingi sang istri.
Sementara di samping kiri dan kanannya terdapat prajurit TNI dan anggota Polri yang turut mendampinginya. Lebih lanjut, ia pun duduk di tempat yang telah disediakan dan menikmati setiap rangkaian acara upacara HUT ke-79 Republik Indonesia yang diselenggarakan.
Sebagai seorang kepala desa di desa Saguling, Ciamis Kuwu ‘edan’ ini mendapat kesempatan untuk memimpin upacara kemerdekaan yang digelar.
Begitu tegas, ia juga menjadi kepala desa yang menyerahkan Sang Saka Merah Putih kepada petugas pembawa baki bendera untuk segera dikibarkan dalam upacara. Upacara berhasil digelar dengan khidmat dan lancar.
Seluruh petugas upacara kemerdekaan di Ciamis tersebut juga menyelesaikan tugasnya dengan amat baik. Dalam acara ini, terlihat beberapa jajaran petinggi desa yang turut hadir.