Contoh Teknologi Digital yang Mempermudah Hidup Manusia, Ketahui Manfaatnya
Merdeka.com - Contoh teknologi digital kini banyak digunakan di berbagai sendi kehidupan manusia. Teknologi digital merupakan salah satu hasil pengembangan dari berbagai pengetahuan dan inovasi para penciptanya.
Jika berbicara mengenai teknologi digital, rasanya kini banyak ditemui berbagai bentuknya. Tak dipungkiri, teknologi digital memang telah membawa banyak perubahan bagi kehidupan manusia.
Di antaranya yakni mampu memberikan kemudahan yang maksimal bagi manusia untuk memenuhi berbagai kebutuhannya. Selain itu, masih banyak pula manfaat yang dapat diperoleh dari penggunaan teknologi digital di berbagai aktivitas manusia.
-
Dimana teknologi informasi dipakai? Ada 3 contoh teknologi informasi yang paling sering digunakan. Bahkan salah satunya sudah seperti bagian dari hidup banyak orang karena fungsinya yang begitu luas.
-
Apa itu perkembangan teknologi? Perkembangan teknologi adalah fenomena yang tidak dapat dielakkan dalam kehidupan manusia.
-
Apa kaitan teknologi dan media pembelajaran? Kaitan Teknologi dan Media Pembelajaran Teknologi dan media pembelajaran adalah dua hal yang saling berkaitan dan berpengaruh dalam proses belajar mengajar. Teknologi adalah penerapan ilmu pengetahuan untuk menciptakan, mengembangkan, dan memanfaatkan alat, metode, dan teknik yang dapat membantu dan memecahkan masalah dalam berbagai bidang, termasuk pendidikan. Media adalah alat atau sarana yang digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi dari sumber ke penerima. Media pembelajaran adalah media yang digunakan untuk mendukung, memfasilitasi, dan meningkatkan kualitas pembelajaran.
-
Apa fungsi teknologi informasi? Fungsi Teknologi Informasi Menangkap, mengolah, menghasilkan, menyimpan, mencari kembali, dan menyebarluaskan data dan informasi dalam berbagai format dan media.Meningkatkan efisiensi, produktivitas, kualitas, dan inovasi dalam berbagai bidang kehidupan, seperti bisnis, pendidikan, kesehatan, hiburan, dan lainnya.Menyediakan peluang karir yang lebih baik bagi mereka yang memiliki keterampilan dan pengetahuan di bidang teknologi informasi.Membantu manusia menjadi lebih adaptif terhadap perubahan yang terjadi di era digital.
-
Kenapa teknologi informasi penting? Teknologi informasi adalah istilah umum untuk teknologi apa pun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi secara digital.
-
Dimana saja TIK digunakan? Pemanfaatan TIK terlihat dalam berbagai bidang kehidupan, mulai dari bisnis dan pendidikan hingga kesehatan dan pemerintahan.
Selayaknya produk teknologi lainnya, teknologi digital pun juga memiliki beberapa contohnya yang selayaknya patut untuk diketahui. Nah, lantas apa sebenarnya apa definisi hingga contoh teknologi digital itu sendiri?
Melansir dari berbagai sumber, simak ulasan yang berhasil merdeka.com rangkum mengenai definisi hingga contoh dari teknologi digital berikut ini.
Pengertian Teknologi Digital
Mengetahui contoh teknologi digital akan lebih mudah jika kita memahami tentang pengertiannya terlebih dahulu. Menurut laman sistem-komputer-s1.stekom.ac.id, teknologi digital adalah suatu alat yang tidak lagi menggunakan tenaga manusia secara manual.
Melainkan yakni menggunakan sistem pengoperasian yang secara otomatis didesain dengan komputerisasi atau format tertentu pada komputer. Pada dasarnya, teknologi digital yakni merupakan sebuah sistem penghitung yang mampu menghasilkan keluaran (output) dalam kurun waktu singkat dan cepat.
humanresourcesonline.net
Sehingga, segala bentuk informasi sebagai masukan yang tak lain merupakan kode digital akan diproses secara lebih cepat dibandingkan dengan cara manual. Dalam teknologi digital, segala masukan tersebut akan diproses menggunakan sensor serta mikroprosesor.
Dari proses tersebut, muncul output dalam bentuk informasi yang dapat diterima manusia pada layar monitor. Hal itu lah yang membuat teknologi digital kian banyak digunakan karena memuat berbagai informasi secara visual.
Diketahui, teknologi digital mulai muncul pada tahun 1940 saat teknologi komputer juga kian berkembang. Sejak saat itu, tahun 1989 lantas memuat pengembangan teknologi digital berupa World Wide Web (www) hingga pada tahun 1997 muncul situs jejaring sosial.
Manfaat Penggunaan Teknologi Digital
Selain pengertian, alangkah lebih baiknya bagi kita untuk senantiasa memahami manfaat dari penggunaan teknologi digital. Selayaknya berbagai jenis teknologi lainnya, teknologi digital pun juga memiliki banyak manfaatnya bagi manusia.
Adapun di antara manfaat tersebut yakni sebagai berikut,
1. Lebih EfisienPenggunaan teknologi digital diklaim mampu lebih efisien. Sehingga, penggunanya tidak harus mengeluarkan waktu serta biaya berlebih untuk mendapatkan hasil yang dibutuhkan.
Dibandingkan dengan penghitungan cara manual, maka manusia akan jauh lebih menghabiskan banyak waktu serta biaya. Maka dari itu, teknologi digital kini kian berkembang lantaran memicu kemudahan bagi kehidupan manusia di berbagai sektor.
2. Memungkinkan Menyimpan Data dengan Mudah
Selain itu, teknologi digital pun juga menawarkan kemudahan lainnya. Salah satunya yakni mengenai penyimpanan data yang lebih mudah pada teknologi komunikasi digital.
Teknologi digital memungkinkan penggunanya untuk dapat menyimpan data berupa kode digital ke dalam bentuk nonfisik. Sehingga hal tersebut dapat diakses di berbagai tempat selama terhubung dengan jaringan.
©2014 Merdeka.com - shutterstock
3. Memunculkan Inovasi di Bidang KomunikasiManfaat berikutnya dari teknologi digital adalah mampu memunculkan berbagai inovasi yang lebih cepat di bidang komunikasi. Hingga saat ini, teknologi komunikasi digital pun telah berkembang jauh lebih pesat dari sebelumnya.
Hal ini memungkinkan manusia untuk semakin mudah mengakses serta terhubung dengan manusia lain. Dengan begitu, kebutuhan akan interaksi juga kian terasa mudah, cepat, dan praktis.
Contoh Teknologi Digital
Contoh teknologi digital kini semakin banyak hadir di setiap kebutuhan manusia. Contoh teknologi digital tersebut memang muncul sebagai respon dari kebutuhan manusia di berbagai sektor.
Maka dari itu, memahami contoh teknologi digital akan lebih mudah jika didasarkan pada jenis-jenisnya. Adapun pembagian dari jenis dan contoh teknologi digital tersebut antara lain sebagai berikut,
1. Teknologi Komunikasi DigitalContoh teknologi digital yang pertama yakni teknologi komunikasi. Jenis teknologi digital yang satu ini hingga kini paling banyak digunakan manusia.
Sebab, manusia merupakan makhluk sosial yang tak akan terlepas dari kebutuhan interaksinya terhadap sesama. Maka dari itu, jenis teknologi yang satu ini pun juga mengalami perkembangan serta inovasi cepat.
Sebagai contoh teknologi digital dari jenis ini yakni seperti smartphone, televisi pintar, tablet, laptop, radio, dan lain sebagainya.
theguardian.com
2. Teknologi Industri DigitalSelain di bidang komunikasi, jenis dari teknologi digital yang selanjutnya yakni di bidang industri. Meski tak sebanyak di bidang komunikasi, namun teknologi digital industri kini juga mengalami pertumbuhan yang pesat.
Bahkan, penggunaannya kini tak terbantahkan lagi untuk menghasilkan produk yang lebih berkualitas serta berkuantitas tinggi. Sementara itu, contoh teknologi digital di bidang industri yakni seperti Big data, Artificial Intelligence, Cloud Computing, dan lain sebagainya.
3. Teknologi Ekonomi Digital
Tak hanya di bidang komunikasi dan industri, teknologi digital pun juga merambah di bidang ekonomi. Kini, semakin banyak transaksi yang lebih mudah antara sesama pengguna teknologi tersebut.
Hal ini pun tentu mendukung laju pertumbuhan ekonomi serta uang beredar di suatu negara. Sementara itu, contoh teknologi digital di bidang ekonomi yakni seperti dompet digital, aplikasi pembayaran, mesin EDC, dan lain sebagainya.
©2014 Merdeka.com
4. Teknologi Edukasi DigitalTeknologi digital tak lain juga membawa perubahan mendasar di bidang edukasi. Teknologi digital memungkinkan para siswa serta tenaga pendidik dapat berinteraksi secara lebih efisien dan efektif.
Maka dari itu, tak heran jika kini banyak dikembangkan berbagai produk dari teknologi digital untuk mempermudah interaksi. Contoh teknologi digital di bidang ini yakni seperti aplikasi pendidikan berbasis digital, hingga aplikasi pertemuan, dan lain sebagainya. (mdk/mta)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penjelasan mengenai jenis teknologi dan manfaatnya untuk kehidupan manusia.
Baca SelengkapnyaTeknologi informasi adalah istilah umum untuk teknologi apa pun yang membantu manusia dalam banyak hal dalam memproses informasi secara digital.
Baca SelengkapnyaManfaat handphone ini tentu perlu dimanfaatkan dengan baik untuk mendukung produktivitas harian dengan lebih efektif.
Baca SelengkapnyaTeknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) merujuk pada penggunaan teknologi untuk mengumpulkan, mengolah, menyimpan, dan menyebarkan informasi.
Baca SelengkapnyaTanpa IPTEK, kehidupan manusia akan penuh dengan berbagai masalah dan kondisi yang tidak teratur.
Baca SelengkapnyaIlmu pengetahuan dan teknologi berperan penting dalam kehidupan. Adanya IPTEK, semakin mempermudah manusia dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Baca SelengkapnyaTeknologi dan komunikasi adalah dua bidang yang saling berkaitan dan berdampak besar pada kehidupan manusia di era modern.
Baca SelengkapnyaIPTEK adalah ilmu yang mempelajari tentang perkembangan teknologi berdasarkan ilmu pengetahuan.
Baca SelengkapnyaIPTEK adalah singkatan dari Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Istilah ini mencakup bidang penyelidikan ilmiah dan kemajuan teknologi yang terus berkembang.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang pengertian iptek menurut para ahli yang wajib diketahui.
Baca SelengkapnyaPerkembangan teknologi merujuk pada kemajuan bidang ilmu pengetahuan dan rekayasa yang menghasilkan penemuan baru, aplikasi yang lebih baik, dan kemajuan.
Baca Selengkapnya