Curhat ke Kapolri Minta Dipindah, ini Potret Kebersamaan Brimob sama Istri Setelah Terpisah 13 Tahun
Seorang anggota Brimob yang meminta pindah tugas ke Polda Jawa Tengah ke Kapolri kini sudah bisa berkumpul dengan keluarganya.
Seorang anggota Brimob yang meminta pindah tugas ke Polda Jawa Tengah ke Kapolri kini sudah bisa berkumpul dengan keluarganya dan mengucapkan terima kasih ke Kapolri.
Curhat ke Kapolri Minta Dipindah, ini Potret Kebersamaan Brimob sama Istri Setelah Terpisah 13 Tahun
Beberapa bulan lalu, seorang anggota Brimob meminta langsung kepada Kapolri untuk dipindahkan ke Jawa setelah berpisah dengan istrinya selama 13 tahun karena bertugas di Labuan Bajo.
Kapolri yang mendengar permintaan itu pun meminta persetujuan kepada anggota yang lain.
Setelah disetujui, tanpa basa-basi Kapolri langsung agar anggota Brimob bernama Bripka Herry itu untuk segera pindah ke Jawa.
Sekarang, Bripka Herry sudah pindah ke Polda Jawa Tengah dan bisa berkumpul dengan keluarganya. Bripka Herry dan istrinya pun senang dan mengucapkan terima kasih kepada Kapolri. Simak ulasannya sebagai berikut.
Anggota Brimob Minta Pindah Tugas ke Jawa
Sekitar dua bulan (13/5) yang lalu, seorang anggota Brimob bernama Bripka Herry yang sudah bertugas selama bertahun-tahun di Labuan Bajo, NTT, meminta pindah tugas ke Jawa.
Permintaan tersebut didasari atas kerinduan terhadap anggota keluarganya karena berpisah selama 13 tahun.
"Izin jenderal, kami sudah tugas 23 tahun komandan. Kami sudah berkeluarga tapi istri di Jawa, berpisah 13 tahun jenderal. Mohon agar kami ditolong jenderal bisa bersama keluarga," curhat Herry, seperti dikutip dari unggahan video di akun Instagram Sigit, Sabtu (13/5)
Curhatan Bripka Herry itu pun langsung dijawab oleh kapolri. Setelah bertanya kepada Komandan Kompi dan anggota Brimob yang lain, Kapolri pun segera mengabulkan permintaan anggota tersebut.
“Karena yang lain setuju, secepatnya kamu pindah,” ucap Kapolri.
Ucapkan Terima Kasih ke Kapolri
Sekarang, Bripka Herry sudah pindah ke Polda Jawa Tengah. Ia saat ini sudah bisa tinggal bersama keluarganya di Jawa. Kebahagiaan itu pun terpancar di wajah Herry dan istrinya.
“Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, saya, anak, keluarga, semuanya sangat bersyukur bapak bisa mutasi ke Polda Jawa Tengah karena kita sudah 13 tahun, ya pak, terpisah Jawa NTT,” ucap sang istri.
Keluarga Bripka Herry pun mengucapkan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang sudah mengabulkan permintaan Bripka Herry untuk pindah tugas ke Polda Jawa Tengah.
“Alhamdulillahi rabbil ‘alamin dan semua ini berkat pertolongan dari bapak Kapolri yang sudah mengabulkan permohonan mutasi bapak sehingga bisa pindah ke Jawa Tengah dan kumpul lagi dengan keluarga. Saya sangat berterima kasih sekali dengan bapak kapolri. Semoga beliau selalu sehat, ya pak,” lanjut istri Bripka Herry.