Detik-detik Pengumuman Penempatan Tugas Perwira Muda Polri, Tegang Tak Bisa Senyum Sedikitpun
Sebuah video memperlihatkan kondisi detik-detik pengumuman penempatan tugas para perwira muda. Mereka tampak sangat tegang dan siap.
Sebuah video memperlihatkan kondisi detik-detik pengumuman penempatan tugas para perwira muda Polri. Mereka tampak sangat tegang dan siap.
Detik-detik Pengumuman Penempatan Tugas Perwira Muda Polri, Tegang Tak Bisa Senyum Sedikitpun
Selain pengumuman kelulusan, salah satu hal yang sangat mendebarkan bagi anggota Polri adalah pengumuman penempatan tugas.
Hal itu penting karena sangat menentukan karier mereka selama puluhan tahun ke depan.
Puluhan perwira polisi tampak sangat tegang dengan posisi duduk siap menunggu hasil pengumuman di mana mereka akan ditempatkan untuk bertugas.
Bahkan, saking tegangnya, wajah para perwira muda tersebut tidak terpancar senyuman sedikitpun. Bagaimana momennya? Simak ulasannya sebagai berikut.
Perwira Muda Tegang Menunggu Hasil Pengumuman
Sebuah video yang diunggah oleh akun Tiktok @koperasiakpol memperlihatkan puluhan perwira muda Polri yang menunjukkan ekspresi sangat tegang ketika mereka menunggu hasil pengumuman penempatan tugas.
Para perwira muda tersebut hanya bisa duduk siap di atas kursi dengan topi yang terlepas dan sikap sempurna. Beberapa di antaranya bahkan tidak bisa senyum menanti kepastian di mana mereka akan ditempatkan.
“Ini wajah-wajah yang mendebarkan ini. Jadi ini detik-detik mau penempatan. Ini dia wajahnya,” ucap pria yang merekam video tersebut.
Siap Ditempatkan di Penjuru NKRI
Meski tegang menunggu pengumuman penempatan, para perwira itu harus siap jika ditugaskan di seluruh penjuru tanah air. Mereka juga mengatakan hal itu, dan mengaku siap ditugaskan di mana saja.
“Siap ditempatkan ya di mana saja ya, di seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia ya?” kata pria yang merekam video.
“Siaaap,” jawab serentak perwira muda Polri.
Selain itu, pria yang merekam video tersebut juga mendoakan para perwira muda yang akan mendapatkan tempat tugas itu bisa menjalankan tugas dengan baik dan berguna bagi masyarakat di mana saja mereka ditugaskan nantinya.
“Semoga tugas dan pengabdian kalian di mana saja berada selalu memberikan hal yang berarti bagi bangsa dan negara, oke?” kata pria yang merekam video.