Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tinggal di Gubuk Dekat Hutan, Lansia Ini Kerja Demi Obati Anak Sakit Kencing Darah

Tinggal di Gubuk Dekat Hutan, Lansia Ini Kerja Demi Obati Anak Sakit Kencing Darah Tinggal di Gubuk Dekat Hutan, Lansia Ini Kerja Demi Obati Anak Sakit Kencing Darah. Instagram/©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Masa tua merupakan masa di mana seseorang menikmati sisa usianya dengan tenang. Namun, pada kenyataannya tak semua orang bisa beruntung mendapatkan momen tersebut terlebih mereka dengan status perekonomian yang tidak mampu.

Banyak sekali warga miskin di Indonesia yang harus berjuang mati-matian meski usianya sudah memasuki usia senja. Seperti wanita lansia yang tinggal di dekat hutan satu ini.

Di masa tuanya ia harus tetap berjuang dengan bekerja serabutan dalam kondisi tubuhnya yang amat renta itu. Terlebih dia memiliki anak yang saat ini menderita penyakit serius dan butuh untuk segera diobati. Ingin tahu cerita kisah pilu dari wanita lansia yang biasa dipanggil Nek Inak Pian tersebut? berikut ulasan selengkapnya.

Banting Tulang Demi Sesuap Nasi dan Tinggal di Gubuk Dekat Hutan

Nenek Inak Pian, adalah seorang wanita lansia yang kini usianya sudah menginjak 90 tahun. Di usianya yang sudah sangat senja, namun dia harus tetap berjuang bekerja serabutan.

Tubuhnya yang sudah renta dan juga bungkuk seolah tak menjadi penghalang dirinya mengerjakan demi mendapatkan penghasilan untuk sesuap nasi. Ia rela bekerja serabutan demi menyambung hidup dan menghidupi anaknya yang sakit-sakitan.

tinggal di gubuk dekat hutan lansia ini kerja demi obati anak sakit kencing darah

Instagram/rumahyatim©2021 Merdeka.com

Seperti dijelaskan dalam akun Instagram @rumahyatim, bahwa kini ia bersama sang anak tinggal di gubuk berukuran 3x4 dekat hutan. Sebelum sakit-sakitan, anaknya juga bekerja sebagai seorang buruh tani.

"Jika sedang sehat, anaknya bekerja sebagai buruh tani di lahan milik orang lain," seperti dikutip dari Instagram @rumahyatim.

Penghasilan yang Didapat Jauh dari Cukup

Sehari-hari bekerja serabutan, mulai dari mencangkul tanah dan lain-lain, penghasilan Nek Inak Pian sangatlah jauh dari kata cukup. Penghasilan yang didapatkannya sangat tidak seberapa.

Bahkan Nek Inak dan anaknya seringkali menahan rasa lapar, apabila penghasilannya tidak cukup untuk membeli makan. Jika cukup, mereka pun hanya makan seadanya.

tinggal di gubuk dekat hutan lansia ini kerja demi obati anak sakit kencing darah

Instagram/rumahyatim©2021 Merdeka.com

Terlebih kini, sang anak tidak bisa ikut membantu untuk mencari rezeki guna mencukupi kebutuhan sehari-hari karena menderita sakit yang cukup parah.

"Apalagi, jika anaknya sakit, terkadang mereka harus menahan lapar berhari-hari," tulis keterangan unggahan.

Anak Derita Sakit Kencing Darah

Diketahui, anak dari Nek Inak Pian yang awalnya sanggup bekerja sebagai seorang petani kini harus meninggalkan profesinya. Usut punya usut, karena ia tengah menderita penyakit yang cukup serius.

Anak dari Nek Inak Pian menderita sakit kencing darah. Kondisi ini sudah diidapnya selama dua tahun belakangan.

tinggal di gubuk dekat hutan lansia ini kerja demi obati anak sakit kencing darah

Instagram/rumahyatim©2021 Merdeka.com

Hal ini disebabkan lantaran tidak adanya biaya yang digunakan untuk anaknya berobat. Padahal sebelum anaknya terbaring sakit, ia lah yang merawat dan mengurus Nek Inak sehari-harinya.

"Yang mengurus Nek Inak itu anaknya, tapi anaknya juga punya penyakit kencing darah sudah dua tahun ini,” ucap seorang relawan. (mdk/bil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Mbah Soiman, Nenek yang Hidup Sebatang Kara di Desa Terpencil Ponorogo
Kisah Mbah Soiman, Nenek yang Hidup Sebatang Kara di Desa Terpencil Ponorogo

Walau usianya telah renta, namun Mbah Soiman masih bekerja keras di ladang

Baca Selengkapnya
Viral Kisah Haru Perjuangan Lansia 80 Tahun Bersama Anaknya yang ODGJ, Diajak Jualan
Viral Kisah Haru Perjuangan Lansia 80 Tahun Bersama Anaknya yang ODGJ, Diajak Jualan

Viral kisah haru perjuangan lansia berusia 80 tahun bersama anaknya ODGJ. Ia berjualan dengan membawa sang anak.

Baca Selengkapnya
Cerita Perjuangan Lansia Buruh Tani Bertahan Hidup, Tinggal di Gubuk Reyot dan Listrik Andalkan Tetangga
Cerita Perjuangan Lansia Buruh Tani Bertahan Hidup, Tinggal di Gubuk Reyot dan Listrik Andalkan Tetangga

Pasangan tersebut tinggal di rumah yang terbuat dari tiang kayu dan berdinding bambu dengan kondisi yang sudah rapuh.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Pria Tua Tukar Dagangan Sama Beras Sedapatnya, Demi Sang Ibu Usia 103 Tahun Bisa Makan
Kisah Pilu Pria Tua Tukar Dagangan Sama Beras Sedapatnya, Demi Sang Ibu Usia 103 Tahun Bisa Makan

Sejak istrinya meninggal, Abah Ucup merawat sang ibu yang sudah berusia 103 tahun seorang diri.

Baca Selengkapnya
Momen Menyedihkan Pasien Lansia Dirawat di RS Tak Ada Keluarga yang Menemani, Sampai Tandatangan Operasi Dilakukan Sendiri
Momen Menyedihkan Pasien Lansia Dirawat di RS Tak Ada Keluarga yang Menemani, Sampai Tandatangan Operasi Dilakukan Sendiri

Ada momen haru saat sang pasien terpaksa mengurus hingga tanda tangan berkas persetujuan operasi sendiri.

Baca Selengkapnya
2 Kakinya Terlindas Kereta, Wanita Tua ini Harus Banting Tulang Jualan Asongan Pakai Kursi Roda Demi Hidupi 4 Anak
2 Kakinya Terlindas Kereta, Wanita Tua ini Harus Banting Tulang Jualan Asongan Pakai Kursi Roda Demi Hidupi 4 Anak

Kisah seorang wanita lansia asal Purworejo benar-benar membuat siapapun yang membaca akan mengelus dada.

Baca Selengkapnya
Kisah Kakek Berusia 110 Tahun Ini Viral, Penghasilan Rp16 Ribu per Hari Hidup Tanpa Listrik selama 20 Tahun
Kisah Kakek Berusia 110 Tahun Ini Viral, Penghasilan Rp16 Ribu per Hari Hidup Tanpa Listrik selama 20 Tahun

Warga Kampung Cilawang, Bandung Barat dan Kampung Buyuh Topeng, Majalengka harus minum dari penampungan air hujan.

Baca Selengkapnya
Kisah Sulitnya Rakyat Kecil Mencari Rezeki, Kakek Lansia Harus Menahan Lapar & Minum Air Keran karena Dagangan Tak Laku
Kisah Sulitnya Rakyat Kecil Mencari Rezeki, Kakek Lansia Harus Menahan Lapar & Minum Air Keran karena Dagangan Tak Laku

Dagangannya kerap tak laku. Hal ini membuatnya terpaksa harus melewati masa sulitnya di masa tua.

Baca Selengkapnya
Sedih, Kisah Sosok Wanita Buka Warung di Tengah Hutan 24 Jam
Sedih, Kisah Sosok Wanita Buka Warung di Tengah Hutan 24 Jam

Seorang wanita paruh baya pilih berjualan di tengah hutan dan gunung selama 24 jam sehari untuk penuhi kebutuhan keluarganya.

Baca Selengkapnya
Demi Mengurus Sang Ibu, Artis Dangdut Legendaris Ini Memilih Tinggal di Tengah Hutan
Demi Mengurus Sang Ibu, Artis Dangdut Legendaris Ini Memilih Tinggal di Tengah Hutan

Dia mendedikasikan seluruh hidupnya demi merawat sang ibu di tengah hutan tanpa tetangga.

Baca Selengkapnya
Sebut Anak Menganggur dan Tak Mau Kerja, Lansia Penjual Kerupuk Ini Cari Nafkah Demi Obati Sakit Jantung dan Mata
Sebut Anak Menganggur dan Tak Mau Kerja, Lansia Penjual Kerupuk Ini Cari Nafkah Demi Obati Sakit Jantung dan Mata

Kisah haru Pak Edi, penjual kerupuk Palembang yang tetap bekerja meski sakit.

Baca Selengkapnya
Penghasilan Tak Cukup Buat Beli Nasi dan Lauk, Kakek Tini Makannya Cuma Parutan Kelapa buat Ganjal Perut yang Lapar
Penghasilan Tak Cukup Buat Beli Nasi dan Lauk, Kakek Tini Makannya Cuma Parutan Kelapa buat Ganjal Perut yang Lapar

Kakek di Gorontalo hanya santap parutan kelapa untuk mengganjal perut lapar hingga disorot warganet.

Baca Selengkapnya