Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei 2016: Hong Kong dan Luanda, kota termahal di dunia

Survei 2016: Hong Kong dan Luanda, kota termahal di dunia Luanda. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Sejumlah kawasan pemukiman di Asia dan Afrika mendominasi sepuluh peringkat teratas dari daftar kota dengan biaya hidup termahal di dunia untuk ekspatriat atau pekerja asing, tahun ini. Dasarnya adalah survei tahunan terkait biaya hidup yang dibuat oleh Mercer, firma konsultan global.

Survei itu meliputi lebih dari 375 kota di seluruh penjuru dunia. Namun, daftar peringkat hanya mengakomodasi 209 kota tersebar lima benua yang diukur berdasarkan komparasi biaya lebih dari 200 item di setiap lokasi. Termasuk di antaranya perumahan, transportasi, pakaian, barang rumah tangga, dan hiburan.

Hasilnya, Hong Kong dinobatkan menjadi kota dengan biaya hidup termahal di dunia untuk ekspatriat atau pekerja asing. Salah satu indikatornya, uang sewa apartemen berstandar internasional dengan dua kamar tidur nirperabot dan berlokasi di lingkungan elit mencapai USD 6,809.47 per bulan.

Di bawahnya ada Luanda. Uang sewa apartemen sejenis di ibu kota Angola tersebut mencapai USD 6,700 per bulan. Namun, biaya sewa untuk penduduk lokal hanya sekitar USD 200 per bulan.

"Ini akibat dari booming harga minyak, pasokan rumah mewah yang terbatas, dan tingginya permintaan dari ekspatriat. Namun, Luanda mungkin bukan kota termahal di dunia untuk populasi lokal," demikian catatan World Economic Forum, seperti diberitakan CNBC, kemarin.

Biaya sewa sebesar itu lebih mahal ketimbang kota-kota ternama di dunia. Semisal London atau New York, masing-masing USD 4,583 per bulan dan USD 5,100 per bulan. Lalu Sydney yang hanya sekitar USD 2,636 per bulan dan Vancouver USD 1,737 per bulan.

Indikator lain: Harga secangkir kopi di Hong Kong hampir 8 dolar AS. Sementara di New York hanya USD 2,28.

Berikut adalah 10 kota dengan biaya hidup termahal di dunia untuk pekerja asing:

1. Hong Kong

2. Luanda, Angola

3. Zurich

4. Singapura

5. Tokyo

6. Kinshasa, Kongo

7. Shanghai

8. Jenewa

9. N'Djamena, Chad

10. Beijing

Sebaliknya, sepuluh kota berbiaya hidup termurah di dunia:

1. Lusaka, Zambia

2. Garborone, Botswana

3. Karachi, Pakistan

4. Tunis

5. Minsk, Belarus

6. Johannesburg

7. Blantyre, Malawi

8. Bishkek, Kyrgyzstan

9. Cape Town

10. Windhoek, Namibia

(mdk/yud)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Singapura Jadi Negara Peringkat Kedua dengan Biaya Hidup Paling Tinggi di Dunia
Singapura Jadi Negara Peringkat Kedua dengan Biaya Hidup Paling Tinggi di Dunia

Inflasi yang meroket menyebabkan biaya di kota-kota ini sangat mahal, meskipun bagi ekspatriat.

Baca Selengkapnya
Singapura Jadi Negara Peringkat Kedua dengan Biaya Hidup Paling Tinggi di Dunia
Singapura Jadi Negara Peringkat Kedua dengan Biaya Hidup Paling Tinggi di Dunia

Tingginya biaya hidup di Singapura dan Hong Kong tidak lepas dari pengaruh inflasi yang meroket.

Baca Selengkapnya
10 Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia, Ada dari Israel
10 Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia, Ada dari Israel

Beberapa kota di dunia memiliki biayahidup yang tinggi karena dipengaruhi beberapa faktor.

Baca Selengkapnya
Daftar Kota dengan Miliarder Terbanyak di Dunia, Kekayaannya Lebih dari Rp15,4 M
Daftar Kota dengan Miliarder Terbanyak di Dunia, Kekayaannya Lebih dari Rp15,4 M

Jumlah orang kaya di dunia terus mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Data Terbaru: Ini 10 Kota Terkaya di Dunia, Ada Indonesia?
Data Terbaru: Ini 10 Kota Terkaya di Dunia, Ada Indonesia?

Daftar terbaru kota terkaya di dunia tahun 2024 yang dirilis Times of India

Baca Selengkapnya
Singapura Dinobatkan Jadi Kota Termahal di Dunia, Biaya Pendidikan Meningkat 14 Persen
Singapura Dinobatkan Jadi Kota Termahal di Dunia, Biaya Pendidikan Meningkat 14 Persen

Harga kepemilikan mobil di Singapura, yang termahal secara global dengan rata-rata 2,5 kali lipat telah melonjak 15 persen dari tahun sebelumnya dalam dolar AS.

Baca Selengkapnya
15 Kota di Dunia dengan Transportasi Umum Terbaik, Ada dari Indonesia?
15 Kota di Dunia dengan Transportasi Umum Terbaik, Ada dari Indonesia?

Berikut deretan 15 kota di dunia dengan transportasi umum terbaik.

Baca Selengkapnya
Ini 10 Kota Paling Layak Huni di Dunia, Kota di Indonesia Termasuk?
Ini 10 Kota Paling Layak Huni di Dunia, Kota di Indonesia Termasuk?

Ada empat kota Asia-Pasifik berhasil masuk 10 besar tahun ini, kota Australia, Melbourne dan Sydney, serta Osaka, Jepang, dan Auckland, Selandia Baru.

Baca Selengkapnya
Ternyata Segini Biaya Sekali Kencan di Luar Negeri, Budgetnya di Atas Rp1 Juta
Ternyata Segini Biaya Sekali Kencan di Luar Negeri, Budgetnya di Atas Rp1 Juta

Baru-baru ini Deutsche Bank merilis biaya kencan termurah di berbagai negara di dunia.

Baca Selengkapnya
Bukan Jakarta, Ternyata Seoul Jadi Kota Paling Hemat untuk Ditinggali
Bukan Jakarta, Ternyata Seoul Jadi Kota Paling Hemat untuk Ditinggali

Survei ini dituju untuk kota-kota dengan ekonomi paling maju di dunia.

Baca Selengkapnya
10 Gedung Tertinggi di Dunia, Paling Tinggi Mencapai 828 Meter
10 Gedung Tertinggi di Dunia, Paling Tinggi Mencapai 828 Meter

Inilah deretan gedung pencakar langit tertinggi di dunia per 2023.

Baca Selengkapnya
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Kaya di Dunia
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Kaya di Dunia

Pengelompokan daftar 10 negara terkaya di dunia tersebut mengacu pada perhitungan Dana Moneter Internasional (IMF).

Baca Selengkapnya