Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

500 Pelajar se-Indonesia ikuti kompetisi robot

500 Pelajar se-Indonesia ikuti kompetisi robot Indonesia Youth Robotic Competition (IYRC). ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 500 pelajar dari 200 sekolah se-Indonesia mengikuti Indonesia Youth Robotic Competition (IYRC). Kompetisi robot nasional ini, untuk menjaring jago-jago robotik di kalangan pelajar di Indonesia, untuk dibawa ke ajang kompetisi internasional di Thailand pada Agustus 2018 mendatang.

Ketua Indonesia Youth Robot Association ( IYRA) Firdianysah, menerangkan, kompetisi ini adalah kali keempat digelar sejak tahun 2014 lalu. Lomba adu kreasi dan inovasi perakitan robot tingkat pelajar ini juga sekaligus sebagai media sharing antar komunitas kreatif, khususnya di bidang robotik.

"Ini adalah kali keempat sejak diselenggarakan di tahun 2014. Ini pertama kali kami selenggarakan di ICE BSD, sebelumnya di taman mini," kata dia di ICE BSD, Minggu (22/4).

Menurutnya, dunia robotik di tanah air kian berkembang seiring kemajuan teknologi dunia saat ini. Saat ini, terdapat 3 ribu pelajar dan 100 sekolah robotik binaan nasional IYRA yang diperlihatkan dengan rutinya kegiatan kompetisi robotik di tingkat daerah dan nasional.

"Melalui kompetisi ini, semangat robot kreator terpacu untuk bisa memberikan karya terbaik mereka,” ucapnya.

Ketua Penyelenggara Kegiatan IYRA Panji Himawan berharap semua komunitas kreatif di tanah air bisa memanfaatkan ruang dan sarana yang telah di kembangkan di kawasam BSD. Menurutnya, BSD terus berusaha untuk menjadi tempat paling nyaman dan digandrungi komunitas kreatif dan digital yang saat ini kian berkembang.

"Kita ingin menjadikan BSD sebagai rumah dari kegiatan-kegiatan kreasi digital dan kreatif di tanah air, kami akan sangat mendukung acara ini bisa terus terselenggara," katanya.

Peserta IYRA, Sabir Akhtar dan Kenaz Niti Praja yang beradu dalam kategori tim, mengaku sudah menyiapkan robot andalannya sejak jauh-jauh hari. Keduanya berharap, robot kreasi mereka bisa mewakili Indonesia di ajang robotic internasional.

"Harapan kami bisa menang, dan tampil di kompetsi internasional nanti. Mudah mudahan kreasi kami menjadi yang terbaik," ucap siswa kelas VIII dari SMP Muhammadiyah 22 Pamulang, Tangerang Selatan.

Kreasi robot ciptaanya, diciptakan untuk membawa bahan peledak, bahan kimia, atau bahan- bahan yang berbahaya jika dibawa oleh manusia. "Robot ini kami beri nama Hexabotunchemical, tujuannya untuk memudahkan pekerjaan manusia mengangkut barang-barang berbahaya, entah bom, bahan kimia, atau barang berbahaya lain," katanya.

Perlombaan kreasi robot tingkat pelajar ini, diikuti pelajar dari tingkat SD hingga SMA dengan memperebutkan 8 kategori perlombaan. Sesuai tingkatan usia dan kreasi pelajar.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Adu Kreativitas dalam Turnamen Robotik Indonesia 2024
FOTO: Adu Kreativitas dalam Turnamen Robotik Indonesia 2024

Sebanyak 400 peserta dari seluruh Indonesia bertanding memperebutkan Piala Ketua MPR RI dan tiket menuju World Robotic Center Competition di Singapura.

Baca Selengkapnya
8.000 Anak dan Remaja Berebut 24 Tiket Grand Final di Ajang Pencarian Bakat Ini
8.000 Anak dan Remaja Berebut 24 Tiket Grand Final di Ajang Pencarian Bakat Ini

Kompetisi ini memberikan ruang bagi para peserta muda untuk menampilkan potensi mereka di berbagai bidang seni dan keterampilan.

Baca Selengkapnya
ICStar Hackathon 2024 Dorong Talenta Digital Lewat Kolaborasi Kampus dan Industri
ICStar Hackathon 2024 Dorong Talenta Digital Lewat Kolaborasi Kampus dan Industri

Acara ini mengintegrasikan kolaborasi antara Indonesia, Malaysia, dan Singapura untuk meningkatkan daya saing dan meningkatkan level acara.

Baca Selengkapnya
Siswa SMK 2 Palembang Ini Bikin Bangga Sumsel, Bawa Pulang Piala Kejuaraan Robotic Dunia
Siswa SMK 2 Palembang Ini Bikin Bangga Sumsel, Bawa Pulang Piala Kejuaraan Robotic Dunia

Mereka berhasil membawa kemenangan pada ajang Championship of World Robotic Center Competition 2024 di Multimedia University, Cyberjaya Malaysia.

Baca Selengkapnya
Siswa SMK Pemenang Castrol No. 1 Future Mechanic Siap Berpartisipasi di Paddock MotoGP Mandalika.
Siswa SMK Pemenang Castrol No. 1 Future Mechanic Siap Berpartisipasi di Paddock MotoGP Mandalika.

Castrol Indonesia berikan wadah bagi para siswa SMK untuk adu keahlian sebagai mekanik. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Isyana Sarasvati dan Vidi Aldiano Jadi Juri Sekaligus Mentor di Ajang Pucuk Cool Jam 2024
Isyana Sarasvati dan Vidi Aldiano Jadi Juri Sekaligus Mentor di Ajang Pucuk Cool Jam 2024

Dua musisi muda yakni Isyana Sarasvati dan Vidi Aldiano ditunjuk menjadi juri sekaligus mentor dalam ajang Pucuk Cool Jam 2024.

Baca Selengkapnya
Red Island Gandrung Surf Competition Banyuwangi Diikuti Puluhan Surfer Muda se-Nusantara
Red Island Gandrung Surf Competition Banyuwangi Diikuti Puluhan Surfer Muda se-Nusantara

Mereka berlomba menaklukan ombak Pantai Pulau Merah yang terkenal besar dan konsisten.

Baca Selengkapnya
18 Juara IdenTIK 2023 akan Bertarung di ASEAN Digital Awards 2024 di Thailand
18 Juara IdenTIK 2023 akan Bertarung di ASEAN Digital Awards 2024 di Thailand

Kompetisi IdenTIK merupakan salah satu bagian dalam program Digital Technopreneur dari Kemenkominfo.

Baca Selengkapnya
Ratusan Pelajar Banyuwangi Ikuti Kompetisi Kreasi Baris Berbaris
Ratusan Pelajar Banyuwangi Ikuti Kompetisi Kreasi Baris Berbaris

Kompetisi Kreasi Baris Berbaris akan berlangsung selama tiga hari Senin-Rabu, 23-25 September 2024. Kompetisi diikuti 96 tim dari tingkat SD,SMP dan SMA.

Baca Selengkapnya
Innovillage 2023 Lahirkan 163 Karya Inovasi Mahasiswa Berbasis Pembangunan Berkelanjutan
Innovillage 2023 Lahirkan 163 Karya Inovasi Mahasiswa Berbasis Pembangunan Berkelanjutan

Kompetisi Innovillage 2023 diikuti sebanyak 2.385 mahasiswa dengan total 818 proposal social project.

Baca Selengkapnya
Gelar Festival Literasi Kemerdekaan: Banyuwangi Kenalkan Spirit Patriotisme pada Pelajar
Gelar Festival Literasi Kemerdekaan: Banyuwangi Kenalkan Spirit Patriotisme pada Pelajar

Festival ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan patriotisme di kalangan pelajar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Keseruan Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional 2023
FOTO: Melihat Keseruan Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional 2023

Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional merupakan kompetisi inovasi, pembuatan prototype, dan performa prototype di bidang teknologi perkapalan-maritim.

Baca Selengkapnya