Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bertahan hidup di Jakarta dengan gaji Rp 3 juta

Bertahan hidup di Jakarta dengan gaji Rp 3 juta Ilustrasi DKI Jakarta. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Dengan biaya hidup yang tinggi di Jakarta, mampukah bertahan hidup jika gaji hanya Rp 3 juta? Jawabannya tentu bisa, bahkan yang gajinya di bawah Rp 3 juta pun bisa. Semua tergantung bagaimana mengelola gaji yang diterima. Persoalannya bukan pada berapa besar gaji, tapi pada cara kita mengelola gaji tersebut.

Ambil contoh seorang pegawai bernama SA (26) yang bekerja di sebuah perusahaan swasta. Di perusahaan tersebut SA bekerja sebagai office boy. Gaji pokoknya Rp 2,7 juta, ditambah uang lembur, uang tip, dan uang makan kira-kira penghasilannya sebulan Rp 3 juta. Namun dari gaji sebesar itu, SA bisa menyisihkan uang sebesar Rp 1 juta tiap bulan.

"Saya sederhana saja yang penting bisa ngatur uang. Enggak usah ikut-ikutan beli ini itu yang enggak perlu. Saya tabung 1 juta tiap bulan buat modal nikah, sisanya buat kebutuhan sehari-hari," tutur SA.

Orang lain juga bertanya?

Pakar perencanaan keuangan Eko Endarto juga menegaskan betapa pentingnya mengelola gaji. Terutama yang gajinya pas-pasan atau di kisaran Rp 3 juta. Apalagi hidup di kota besar seperti Jakarta yang dinilai memiliki biaya hidup yang tinggi. Gaya hidup menjadi faktor terbesar yang menyebabkan gaji berapapun tidak akan cukup untuk hidup di Jakarta.

"Jangan lihat yang di atas. Lihat yang sama atau di bawah kita. Yang penghasilan separuh dari kita pun bisa bertahan hidup. Kita suka lihat yang di atas, ikut-ikutan gaya mereka. Itu masalahnya," kata Eko.

Eko menyarankan agar gaji yang kecil bisa dikelola dengan perencanaan yang tepat. Sebisa mungkin sebaiknya juga jangan berutang. Terutama utang yang sifatnya konsumtif. Prioritaskan pengeluaran untuk kebutuhan hidup. Tempat tinggal, makan, dan pakaian itu lebih diutamakan daripada benda-benda yang sifatnya hanya asesoris.

"Tempat tinggal pun sebaiknya cari yang murah seperti kosan, enggak perlu tinggal di apartemen. Makan enggak perlu di restoran. Pakaian juga bisa dibeli di tempat yang murah. Kalau gaji belum naik, gaya hidup jangan naik," saran Eko.

Untuk investasi, menurut Eko, gaji Rp 3 juta masih sulit melakukannya. Normalnya untuk investasi paling tidak 10 persen dari penghasilan. Biaya hidup yang tinggi, apalagi ditambah gaya hidup yang tidak tepat, akan sulit investasi jika gaji hanya di kisaran Rp 3 juta.

"Tapi bukan berarti tidak bisa. Investasi 10 persen masih bisa dilakukan. Tapi harus konsisten dan sisihkan di awal, jangan di akhir. Jadi setelah terima gaji, langsung sisihkan dan kalau bisa simpan di rekening lain," tambah Eko.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jakarta Jadi Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Indonesia, Begini Cara Atur Keuangan dengan Gaji UMR
Jakarta Jadi Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Indonesia, Begini Cara Atur Keuangan dengan Gaji UMR

Gaji UMR DKI Jakarta saat ini sebesar lebih kurang Rp5 juta sudah cukup ideal untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari per bulan.

Baca Selengkapnya
Biaya Hidup Capai Rp15 Juta, Ini Cara Bertahan Hidup di Jakarta dengan Gaji UMR
Biaya Hidup Capai Rp15 Juta, Ini Cara Bertahan Hidup di Jakarta dengan Gaji UMR

Jakarta menjadi kota dengan biaya hidup tertinggi pertama di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Biaya Hidup di Jakarta Rp14,8 Juta per Bulan dan UMR Hanya Rp5 Juta, Bagaimana Cara Bertahan?
Biaya Hidup di Jakarta Rp14,8 Juta per Bulan dan UMR Hanya Rp5 Juta, Bagaimana Cara Bertahan?

UMR Jakarta 2024 ditetapkan hanya sebesar Rp5.067.381. Artinya, masih terdapat selisih keuangan yang cukup tumpang antara pendapatan dan pengeluaran.

Baca Selengkapnya
Menilik Kehidupan Mahasiswa Perantau di Jakarta, Alami Culture Shock dan Biaya Hidup Tinggi
Menilik Kehidupan Mahasiswa Perantau di Jakarta, Alami Culture Shock dan Biaya Hidup Tinggi

Mahasiswa perantauan harus merogoh kocek yang tidak sedikit untuk bisa bertahan di Jakarta

Baca Selengkapnya
Biaya Hidup di Jakarta dan Bekasi Paling Mahal Se-Indonesia, Buruh Sebut Gaji Ideal Rp7 Juta Sebulan
Biaya Hidup di Jakarta dan Bekasi Paling Mahal Se-Indonesia, Buruh Sebut Gaji Ideal Rp7 Juta Sebulan

Besaran upah pekerja di Jakarta masih tak sebanding dengan kenaikan laju inflasi.

Baca Selengkapnya
Standar Hidup Layak di Jakarta Rp15 Juta per Bulan, Pengeluaran Terbesar di Sewa Rumah dan Tagihan Listrik
Standar Hidup Layak di Jakarta Rp15 Juta per Bulan, Pengeluaran Terbesar di Sewa Rumah dan Tagihan Listrik

Pengeluaran terbesar lainnya ada di komoditas operasional kendaraan seperti bensin.

Baca Selengkapnya
Mengapa Jumlah Pendatang di DKI Jakarta Turun Padahal Transportasi Publik Sudah Bagus, Begini Analisisnya
Mengapa Jumlah Pendatang di DKI Jakarta Turun Padahal Transportasi Publik Sudah Bagus, Begini Analisisnya

Kepala Dinas Dukcapil Provinsi DKI Jakarta Budi Awaludin memprediksi jumlah pendatang tahun ini akan turun

Baca Selengkapnya
Biaya Hidup di Jakarta Rp15 Juta per Bulan, Ini Cara Dapat Tambahan Penghasilan
Biaya Hidup di Jakarta Rp15 Juta per Bulan, Ini Cara Dapat Tambahan Penghasilan

Padahal, besaran UMP DKI Jakarta tahun 2024 hanya Rp5,06 juta per bulan.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Pengeluaran Paling Besar yang Buat Biaya Hidup di Jakarta dan Bekasi Jadi Paling Mahal
Ternyata Ini Pengeluaran Paling Besar yang Buat Biaya Hidup di Jakarta dan Bekasi Jadi Paling Mahal

Nilai rata-rata konsumsi masyarakat di Jakarta mengalami lonjakan tinggi dari Rp13,54 juta per bulan menjadi Rp14,88 juta.

Baca Selengkapnya
Hidup di Jakarta Tidak Mudah, Begini Cerita Seorang Satpam yang Miliki 4 Anak 'Jalani saja Kehidupan'
Hidup di Jakarta Tidak Mudah, Begini Cerita Seorang Satpam yang Miliki 4 Anak 'Jalani saja Kehidupan'

Seorang warga ibu kota menceritakan kehidupannya yang harus menghidupi 5 anggota keluarga dengan gaji Rp6 juta per bulan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tertinggi se-Indonesia, Biaya Hidup di Jakarta Hampir Rp15 Juta Sebulan
FOTO: Tertinggi se-Indonesia, Biaya Hidup di Jakarta Hampir Rp15 Juta Sebulan

Padahal, besaran UMP 2024 di DKI Jakarta hanyalah Rp 5,06 juta per bulan.

Baca Selengkapnya
Biaya Hidup dan Trauma Disebut Jadi Penyebab Gangguan Mental di Jakarta
Biaya Hidup dan Trauma Disebut Jadi Penyebab Gangguan Mental di Jakarta

Jarak rumah ke kantor yang jauh membuat seseorang rentan mengalami masalah fisik.

Baca Selengkapnya