Istri Denny Sumargo Ditunjuk Jadi Komisaris Perusahaan Milik Jusuf Hamka
Merdeka.com - Istri Denny Sumargo, Olivia Allan ditunjuk sebagai Komisaris Independen PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP). Diketahui, Perusahaan pengelola jalan tol ini milik pengusaha kondang Jusuf Hamka.
Direktur Utama Citra Marga Nusaphala Persada, Fitria Jusuf mengatakan, tidak ada alasan khusus terkait pengangangkatan istri Denny Sumargo tersebut. Penunjukkan Olivia Allan sebagai Komisaris Independen CMNP dilakukan pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan pada 15 Juni 2023 lalu.
"Tidak ada alasan, sebelumnya Olivia pernah menjabat di anak perusahaan juga," ujar Fitria mengutip Liputan6.com di Jakarta, Rabu (21/6).
-
Bagaimana Denny Sumargo mendukung Olivia? Namun, Denny selalu memberikan dukungan yang tak pernah surut.
-
Siapa yang menikah dengan Denny Sumargo? Olivia Allan adalah wanita tangguh dan mandiri, tak terlalu peduli dengan penampilannya. Padahal, ia begitu menawan dan cantik! 7 Denny Sumargo jatuh hati pada Olivia karena hal itu. Mereka akhirnya menikah. 8
-
Apa nama anak Denny Sumargo? Anak pertama Densu dan Oliv diberi nama Gabriella Allan Sumargo.
-
Kapan istri Denny Sumargo melahirkan? Istri Denny Sumargo telah mencapai usia kehamilan sembilan bulan atau 37 minggu. Dr. dr Arie Polim, MSc, DMAS., Sp.OG, Subsp. FER, yang mengawasi proses persalinan Olivia Allan, membagikan kondisi janin istri Denny Sumargo. 'Kondisinya ya sehat, kuat. Sekarang udah masuk minggu ke-37 jadi harus siaga siapa tahu tiba-tiba mules, kontraksi. Sekarang baik, baby-nya baik, terakhir kita usg 2,8 atau 2,9,' pungkasnya.
-
Mengapa hubungan Deny Sumargo dan Dita kandas? Meski tinggal selangkah lagi menuju pelaminan, hubungan keduanya harus berakhir.
-
Apa kejutan yang diberikan Denny Sumargo ke Olivia Allan? Denny Sumargo memberikan kejutan berupa acara baby shower yang berhasil menyentuh hati istri tercintanya.
Dirangkum dari berbagai sumber, Olivia Allan lahir di Jakarta pada 9 Juni 1986. Ayahnya merupakan warga negara Singapura, sedangkan Ibunya berasal dari Bandung, Indonesia.
Riwayat pendidikan Olivia Allan terbilang mentereng. Dia merupakan alumnus program studi S1 Business and Commerce di Monash University pada 2007. Olivia kemudian melanjutkan studinya pada program Master of International Law di China University of Political Science and Law.
Jabatan Sebelumnya
Sebelum menjabat Komisaris Independen perusahaan Jusuf Hamka, Olivia pernah menjabat sebagai Direktur PT Jasa Medivest yang menjadi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Lalu, sebuah perusahaan jasa pengelolaan limbah medis, mencakup limbah dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Yogyakarta, Sumatera Barat, Jambi, dan DKI Jakarta.
Olivia juga sempat menjajal beberapa posisi, antara lain Customer Relations PT Sumberdaya Sewatama (Trakindo Group), kemudian menjadi Area Sales Manager PT Sulzer Turbo Services dan Corporate Connections di PT Sumberdaya Sewatama (Trakindo Group). Selain itu, ia juga pernah bekerja sebagai Project Manager di PT Jakarta Propertindo.
Heboh, Jusuf Hamka Tagih Utang Rp 800 Miliar ke Pemerintah
Publik dihebohkan dengan aksi pengusaha jalan tol, Jusuf Hamka terus menagih utang kepada pemerintah yang sejak tahun 2004 tak kunjung membuahkan hasil. Padahal, sudah mendapatkan putusan inkrah dari Mahkamah Agung.
Jusuf Hamka menagih utang kepada pemerintah sebesar Rp179,5 miliar. Utang tersebut merupakan uang milik perusahaannya yakni PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk. (CMNP) yang didepositokan ke Bank Yakin Makmur (YAMA).
Jusuf Hamka mengaku memang mulanya utang pemerintah saat krisis moneter tahun 1998 hanya sekitar Rp170 miliar. Hanya saja, karena belum dibayarkan selama 25 tahun lalu, nilainya bengkak menjadi Rp800 miliar. Sebab ada bunga yang harus dibayarkan.
Sumber: Liputan6.com (mdk/idr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Keputusan untuk mengangkat orang dekat presiden terpilih Prabowo Subianto diklaim tidak menyalahi aturan.
Baca SelengkapnyaOlivia Allan adalah istri dari Denny Sumargo setelah mereka menikah pada tahun 2020 yang lalu.
Baca SelengkapnyaTak hanya sukses berkarier di dunia hiburan saja, para artis cantik ini juga sukses menjadi komisaris di perusahaan ternama.
Baca SelengkapnyaPengangkatan ini merupakan kewenangan Pemerintah sebagai pemegang saham yang diwakili oleh Menteri BUMN.
Baca SelengkapnyaSimon merupakan politikus sekaligus Anggota Dewan Pembina Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra.
Baca SelengkapnyaFakta Sosok Siti Zahra Aghnia yang kini jadi komisaris independen Pertamnia Patra Niaga.
Baca SelengkapnyaPerubahan susunan direksi dan komisaris ini berdasarkan Keputusan Menteri BUMN dan Direktur Utama BRI.
Baca SelengkapnyaBambang Brodjonegoro dipercaya sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia mulai dari 27 Juli 2016 hingga 20 Oktober 2019.
Baca SelengkapnyaSosok Grace Natalie yang memiliki pengalaman di berbagai media swasta nasional bisa melakukan tugasnya. Termasuk dari sisi pengawasan pada konteks media.
Baca SelengkapnyaGrace Natalie merupakan pendiri Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Baca SelengkapnyaArya bilang setiap proses korporasi yang dijalankan di BUMN selalu melibatkan DPR.
Baca SelengkapnyaGaruda Indonesia memutuskan untuk tidak melakukan pembagian dividen kepada para pemegang saham, dikarenakan masih fokus untuk memperbaiki kondisi ekuitas.
Baca Selengkapnya