Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saran Sri Mulyani: Kalau Cari Menantu, Cari Bankir

Saran Sri Mulyani: Kalau Cari Menantu, Cari Bankir Menteri Keuangan Sri Mulyani. ©2019 Biro Humas Kemenkeu

Merdeka.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyarankan untuk mencari pasangan seorang bankir, yakni orang yang bekerja di bank atau berkecimpung dalam dunia bidang teknis operasional dan non operasional.

Menurutnya bankir sudah terbiasa bersikap bijaksana (prudent) dalam menjalankan profesinya. Sehingga akan lebih mudah menerapkan kebijaksanaannya ketika menjalani rumah tangga.

"Bankers yang benar lho, yang prudent karena sudah pasti bahwa dia akan menjaga rumah tangganya juga sama prundent-nya," kata Sri Mulyani saat memberikan sambutan di acara CEO Banking Forum di Jakarta, Senin (9/1).

Untuk itu dia menyarankan agar para orangtua mencari menantu seorang bankir karena sudah terbiasa dengan kebijaksanaan. "Bank atau bankers itu selalu terkait dengan orang yang prudent (bijaksana). Mungkin kalau cari menantu, cari bankers," kata Sri Mulyani sambil tersenyum.

Mulanya, Sri Mulyani membahas tantangan yang akan dihadapi industri perbankan di tahun 2023, salah satunya dengan kehadiran teknologi digitalisasi. Bagi perbankan, digitalisasi sekarang ini membuat semua menjadi lebih efisien.

Bahkan bermanfaat untuk meningkatkan prinsip kehati-hatian perbankan agar lebih cepat dan menjangkau area yang lebih luas. "Teknologi mengubah banyak hal tapi prinsipnya sama," kata dia.

Kehadiran teknologi harus dipelajari agar tetap waspada tanpa perlu bersikap berlebihan dalam menghadapi tahun 2023. Sebab dia menyadari bagi industri perbankan tahun 2022 bukan tahun yang mudah dan hal tersebut kemungkinan terus berlanjut di tahun ini.

Namun, para bankir diminta tidak pesimis karena fundamental ekonomi Indonesia di tahun 2022 sudah kuat dan bisa menjadi bekal untuk menjalani tahun 2023. "2022 ini was not ordinary time, artinya kita punya bekal buat tahun 2023," pungkasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sederet Pesan Sri Mulyani untuk Menteri Keuangan Kabinet Prabowo-Gibran
Sederet Pesan Sri Mulyani untuk Menteri Keuangan Kabinet Prabowo-Gibran

Sederet pesan untuk calon menteri keuangan era kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Karir Bergengsi Sri Mulyani Selain Jadi Menteri Keuangan
Karir Bergengsi Sri Mulyani Selain Jadi Menteri Keuangan

Posisi Sri Mulyani di kancah internasional itu juga turut berdampak positif terhadap reputasi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pajang Video Sri Mulyani, Hotman Paris Blak-blakan Naksir Sang Menkeu 'Dia Lebih Cantik dari 298 Aspri Ku'
Pajang Video Sri Mulyani, Hotman Paris Blak-blakan Naksir Sang Menkeu 'Dia Lebih Cantik dari 298 Aspri Ku'

Dalam postingannya, Hotman membagikan video Menkeu Sri Mulyani Indrawati.

Baca Selengkapnya
Dua Sosok Wanita Mengejutkan Datang Sebagai Calon Menteri Prabowo
Dua Sosok Wanita Mengejutkan Datang Sebagai Calon Menteri Prabowo

Veronica Tan nampak mengenakan atasan putih dengan rok merah. Dia datang tidak lama setelah Sri Mulyani tiba.

Baca Selengkapnya
Curhat Sri Mulyani, Menteri Keuangan Sering Disalahkan Ketika Terjadi Krisis Ekonomi
Curhat Sri Mulyani, Menteri Keuangan Sering Disalahkan Ketika Terjadi Krisis Ekonomi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengaku heran lantaran profesinya sebagai Bendahara Negara seringkali disalahkan jika terjadi krisis ekonomi.

Baca Selengkapnya
Presdir BCA Sangat Yakin Presiden Prabowo Bakal Dukung Sektor Perbankan
Presdir BCA Sangat Yakin Presiden Prabowo Bakal Dukung Sektor Perbankan

Optimisme itu muncul lantaran Menteri Keuangan kembali isi oleh Sri Mulyani Indrawati yang dinilai memiliki integritas yang tinggi dalam mengelola keuangan.

Baca Selengkapnya
Gagah dan Ganteng, Ini Sosok Calon Menteri Keuangan Menurut Sri Mulyani
Gagah dan Ganteng, Ini Sosok Calon Menteri Keuangan Menurut Sri Mulyani

Ada satu mahasiswa di tanah air yang disebutnya layak menjadi calon menteri keuangan.

Baca Selengkapnya
Menakar Peluang Menteri Basuki dan Sri Mulayani Jadi Bacawapres Ganjar
Menakar Peluang Menteri Basuki dan Sri Mulayani Jadi Bacawapres Ganjar

Menurut Ujang, penentuan dan pengumumannya tinggal menunggu waktu saja.

Baca Selengkapnya
Dampak Pinjol dan Judi Online Membahayakan, Sri Mulyani Beri Wejangan Begini
Dampak Pinjol dan Judi Online Membahayakan, Sri Mulyani Beri Wejangan Begini

Sri Mulyani menekankan bisnis yang ideal tidak mungkin memberikan keuntungan yang terlampau melimpah.

Baca Selengkapnya
Deretan Sosok yang Layak jadi Menteri Keuangan Pengganti Sri Mulyani di Pemerintahan Prabowo-Gibran
Deretan Sosok yang Layak jadi Menteri Keuangan Pengganti Sri Mulyani di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Masih banyak nama yang lebih kompeten daripada Tommy Djiwandono untuk menggantikan Sri Mulyani.

Baca Selengkapnya
26 Agustus Hari Kelahiran Sri Mulyani Menkeu Indonesia, Berikut Fakta dan Prestasinya
26 Agustus Hari Kelahiran Sri Mulyani Menkeu Indonesia, Berikut Fakta dan Prestasinya

Menteri Sri Mulyani menjadi salah satu sosok penting di balik berbagai perencanaan dan kebijakan keuangan negara.

Baca Selengkapnya
Cerita Suami Sri Mulyani, Rela Jual Mobil Demi Sambung Hidup di Amerika Serikat
Cerita Suami Sri Mulyani, Rela Jual Mobil Demi Sambung Hidup di Amerika Serikat

Sri Mulyani lebih memilih menerima tawaran beasiswa Dari University of Illinois Urbana-Champaign di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya