Total mulai kembangkan dua lapangan baru di blok Mahakam
Merdeka.com - Perusahaan Minyak dan Gas raksasa asal Perancis Total E&P Indonesie sebagai operator Blok Mahakam, mengaku sudah menerima persetujuan dari Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) untuk mengelola lapangan baru Jempang dan Metulang di Kalimantan Timur.
Head Departement of Media Relations Total Kristanto Hartadi mengatakan kedua lapangan migas tersebut terletak di bagian selatan dari Blok Mahakam dengan kedalaman air 47 m, sekitar 35 Km sebelah Tenggara Balikpapan dan 58 Km sebelah Selatan lapangan Peciko.
"Recommendation to Award Approval (RTA) ini adalah kunci penting untuk mengawali (start-up) proyek pengembangan 2 lapangan gas dan kondensat baru sesuai dengan Plan of Development (POD) yang telah disetujui 3 November 2011," ujarnya dalam siaran persnya yang diterima merdeka.com, Jakarta, Selasa (30/4).
-
Bagaimana Pertamina meningkatkan produksi di Blok Mahakam? Melalui beragam inovasi dan penerapan teknologi yang tepat, Pertamina berhasil menahan laju penurunan produksi alamiah dan sekaligus meningkatkan produksi migas Pertamina yang sangat penting dalam mendukung pemenuhan kebutuhan energi Indonesia.
-
Kenapa Pertamina menambah 2 tanker gas? Kedua kapal ini, lanjutnya, hadir di momen yang tepat dan memainkan peran penting dalam menyalurkan LPG, energi yang lebih ramah lingkungan untuk industri dan rumah tangga.
-
Bagaimana Pertamina meningkatkan produksi migas? Hal ini dihasilkan dari upaya Pertamina yang melakukan pengeboran secara massif dan agresif, baik untuk sumur eksplorasi dan eksploitasi yang mencapai 820 sumur maupun pemeliharaan sumur (Workover) sebanyak 32.530 sumur.
-
Kenapa Pertamina berinvestasi di sumur baru di Blok Mahakam? Pertamina terus berinvestasi dengan melakukan kegiatan pengeboran sumur-sumur baru sebagai langkah strategis mempertahankan tingkat produksi lapangan-lapangan migas yang sudah mature.
-
Bagaimana BPH Migas tingkatkan konsumsi gas bumi? BPH Migas terus mendorong peningkatan konsumsi gas dalam negeri serta memberikan dukungan penyediaan energi bersih lewat penetapan harga gas bumi melalui pipa.
-
Bagaimana Petronas memaksimalkan potensi migas di Indonesia Timur? Seperti yang dilakukan Petronas di sumur Hidayah, Yuzaini menjelaskan teknologi menjadi kunci penting dalam perburuan cadangan migas di Indonesia bagian Timur. “Paling penting lihat data dan teknologi, Hidayah discovery, sebelum drill dieksekusi, kita lakukan eksplorasi dan selesaikan seismik dengan teknologi terbaru. Teknologi ini terus berkembang, itu kuncinya. Kami percaya diri dengan potensi di Indonesia bagian timur, itulah kenapa kami di sana,“ pungkas Yuzaini.
Proyek Pengembangan Wilayah South Mahakam Fase 3 ini, terdiri dari instalasi wellhead platform tambahan dan pengeboran 7 sumur pengembangan yang akan disambungkan dengan platform East- Mandu yang telah dipasang terlebih dahulu pada fase pengembangan South Mahakam sebelumnya, dengan pipa 12 inci sepanjang 7,7 Km.
"Biaya keseluruhan proyek pengembangan ini sesuai POD adalah sebesar USD 306 juta, USD 185 juta untuk pengeboran, dan USD 121 juta untuk berbagai fasilitas," imbuh dia.
Proses start-up 2 lapangan baru ini, lanjut Kristanto diperkirakan tercapai pada semester ke-2 tahun 2015 dan akan memberi kontribusi dalam proses mempertahankan kapasitas produksi gas pada level 250 MMscf/d di wilayah South Mahakam.
Adapun pengembangan Fase 1 dan 2 wilayah South Mahakam, dimulai pada Oktober 2012, 2 bulan lebih awal dari yang direncanakan. Wilayah yang dikembangkan yakni Stupa dan East Mandu dengan 3 wellhead platforms baru (Main Stupa, West Stupa and East Mandu), dan pengeboran 19 sumur pengembangan.
"Keseluruhan produksi gas dan kondensat dari South Mahakam Fase 1, 2 dan 3 dikirim melalui pipa berukuran 24" sepanjang 67 km dari platform Stupa ke terminal onshore Senipah, yang dioperasikan oleh Total E&P Indonesie," pungkas dia. (mdk/bmo)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pertamina terus berinvestasi dengan melakukan kegiatan pengeboran sumur-sumur baru.
Baca SelengkapnyaGas bumi juga berguna menjadi bahan baku untuk industri pupuk.
Baca SelengkapnyaSelama 2 tahun menjadi Subholding Upstream Pertamina, PHE menorehkan kinerja positif.
Baca SelengkapnyaPT Pertamina (Persero) menemukan dua sumber migas (minyak dan gas) baru di Desa Sukawijaya, Tambelang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaPGN SAKA memiliki 10 aset hulu migas di Indonesia dan 1 aset di luar negeri. Satu asset dalam hal ini adalah di Fasken, Texas.
Baca SelengkapnyaSalah satu usaha penguatan ketahanan energi dengan meningkatkan eksplorasi dan eksplotasi agar lifting Migas nasional naik.
Baca SelengkapnyaRekor produksi minyak dan gas tersebut menjadi momentum yang sudah ditunggu-tunggu sekaligus menjadi jawaban atas kekhawatiran produksi migas akan merosot.
Baca SelengkapnyaSouth Andaman menyimpan potensi produksi gas dengan jumlah besar. Blok yang digarap Mubadala Energy ini disebut menyimpan potensi hingga 8 TCF.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan oleh Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati saat kunjungan ke proyek RDMP Balikpapan.
Baca SelengkapnyaDiharapkan produksi minyak mencapai 42.922 barel per hari (BOPD).
Baca SelengkapnyaPenemuan sumber migas baru di Tambun, Bekasi ditajak pada 18 Agustus 2023 lalu.
Baca SelengkapnyaKetersediaan infrastruktur untuk mendukung pengoperasian kilang Balikpapan merupakan prioritas karena pentingnya fungsi dari kilang Balikpapan.
Baca Selengkapnya