Desa Kebonayu bikin terobosan dengan membuat desa agrowisata. Mereka membuat budidaya melon, menyajikan seni tenun, hingga menjual makanan-makanan khas Lombok. Kini banyak pengunjung yang tertarik, membeli melon sampai belajar seni tenun.
Mustafa, Ketua Pokdarwis Desa Kebonayu menjelaskan, awal mula terbentuknya desa agrowisata, saat acara Pesona Lombok Barat tahun 2021. Dari acara itulah, warga mulai tertarik datang ke desa ini. Karena warga semakin antusias, pengurus Desa Kebonayu akhirnya menambah hiburan di desa agrowisata.