Cerita Meriam Bellina Sering Naik Gunung Sejak SMP 'Nikmatin Alam'
Hobi tersebut ternyata sudah dimulai sejak bangku sekolah. Meski usianya kini akan menginjak kepala enam, Meriam Bellina masih antusias untuk naik gunung.
Sosok Meriam Bellina sudah tidak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air. Namanya dikenal sebagai aktris. Di luar kariernya dalam dunia seni peran, tak banyak yang tahu jika Meriam Bellina ternyata sering naik gunung.
Hobi tersebut ternyata sudah dimulai sejak bangku sekolah. Meski usianya kini akan menginjak kepala enam, Meriam Bellina masih antusias untuk naik gunung.
- Cerita Vina dari Kecil Tinggal di Gubuk Tengah Hutan Bareng Orangtua, Usia 25 Tahun Belum Pernah Sekolah
- Bermalam di IKN, Begini Cerita Puan Saat Menjajal Rumah Tapak yang Akan Jadi Rumah Dinas Menteri
- Cerita SMPN 5 Bandung yang Berdiri Tahun 1920, Dulu Pernah Jadi Penjara bagi Orang Belanda
- Cerita Mantan Panglima TNI Jenderal Andika Hampir Tidak Naik Kelas Semasa SMP 'Gara-gara Sering Ke Disko'
Hal itu diungkapkan Meriam Bellina saat menjadi tamu dalam program acara yang dibawakan Ruben Onsu, Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting dan Wendi Cagur. Berikut ulasan selengkapnya.
Awal Mula Hobi Naik Gunung
Meriam Bellina menceritakan awal mula hobi naik gunung. Dia menyebut jika hobi itu dimulai sejak dirinya duduk di bangku SMP.
"Sebenarnya sih sudah dari dulu ya dari SMP emang suka cuman kan karena kesibukan kerja dan lain. Kan kalau naik gunung kan perlu waktu ya buat apa kita enggak mungkin ya kalau cuma tektok-tektok doang kan enggak ada nikmat-nikmatnya penginnya camping nikmatin alam menyendiri," katanya.
Bersama Tim
Meriam Bellina biasa naik gunung bersama tim. Dia naik gunung bersama teman-teman ataupun komunitas.
"Kalau aku naik selalu ada tim supaya aman ya. Kita juga kan enggak boleh underestimate gunung kita juga enggak boleh sembarangan kalau naik gunung selalu mesti safety juga mesti yang utama gitu loh. Jadi selalu logistik atau apa juga kan mereka yang paham," katanya.
Masih Enerjik di Usia Jelang 60 Tahun
Meriam Bellina menceritakan pengalamannya saat terakhir naik gunung. Dia sempat naik Gunung Sumbing.
"Kalau naik gunung trackingnya berapa kilo mbak Mer?" tanya Ivan Gunawan.
"Tergantung, terakhir aku sih naik sumbing ya yang lumayan sih. (Perjalanan) 5 jam-an. Kemping 2 malem," jawab Meriam Bellina.