Tampilkan goyang nyolot Zaskia Gotik, Pesbukers disemprit KPI
KPI juga menegur dua program lainnya karena dianggap merendahkan dan bermuatan dewasa.
Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat kembali menegur tiga program siaran Ramadan, antara lain 'Pesbukers Ramadhan' di ANTV, 'Mejelis Sakinah' di iNews TV, dan 'OVJ Sahur Lagi' di Trans 7. Khusus Pesbuker, teguran di arahkan kepada Zaskia Gotik.
Dalam siaran tersebut, Zaskia Gotik melakukan goyang nyolot bersama Ruben Onsu. Dalam acara yang ditayangkan pada 15 Juni 2016 pukul 16.37 WIB, Zaskia dinilai tidak mengindahkan ketentuan norma kesopanan dan perlindungan anak serta remaja.
"Acara Pesbukers Ramadhan yang ditayangkan ANTV pada tanggal 15 Juni 2016 pukul 16.37 WIB, dinilai tidak memperhatikan ketentuan tentang norma kesopanan serta perlindungan anak-anak dan remaja sebagaimana diatur dalam P3 dan SPS KPI Tahun 2012. Program tersebut menampilkan Zaskia Gotik melakukan gerakan goyang nyolot dengan cara mengarahkan bagian dadanya ke seorang pria," tulis KPI dalam siaran persnya, Senin (27/6).
Sementara, acara 'Majelis Sakinah' yang ditayangkan oleh iNews TV pada 8 Juni 2016 pukul 09.04 WIB, dinilai KPI Pusat tidak memperhatikan ketentuan tentang norma kesopanan, perlindungan anak-anak dan remaja, serta penggolongan program siaran sebagaimana diatur dalam P3 dan SPS.
Sebab, program tersebut menampilkan dakwah/ceramah yang membahas malam pertama seorang pria dan wanita. KPI Pusat menilai muatan tersebut merupakan muatan dewasa sehingga dapat berpengaruh buruk bagi anak-anak dan remaja bila ditayangkan di luar jam tayang dewasa.
Program siaran dengan sajian tema-tema dewasa wajib mematuhi ketentuan jam tayang Dewasa yakni pukul 22.00–03.00 WIB. Selain itu, pada 13 Juni 2016 pukul 09.13 WIB program tersebut menampilkan dakwah/ceramah yang berasosiasi hubungan intim suami istri.
Sedangkan siaran 'OVJ Sahur Lagi' yang ditayangkan oleh Trans7 pada 10 Juni 2016 pukul 03.41 WIB, dianggap tidak memperhatikan ketentuan tentang norma kesopanan dalam P3 dan SPS. Program tersebut menampilkan adegan seorang pria yang didorong dari belakang hingga seorang wanita ikut terjatuh.
Selain itu tanggal 8, 11, 12, dan 13 Juni 2016 terdapat kalimat-kalimat ejekan antar pemain yang bersifat merendahkan, seperti 'penghapus pensil', 'cilok bandung', 'babi ngepet', dan 'mukanya kayak zebra cross'.
Dalam surat itu, KPI Pusat mengingatkan ke tiga stasiun televisi untuk segera melakukan evaluasi internal atas program yang diberi peringatan. KPI Pusat akan terus melakukan pengawasan intensif atas tiga program tersebut. KPI Pusat meminta semua lembaga penyiaran menghormati bulan Ramadan dengan menyiarkan program-program yang sesuai dengan aturan P3 dan SPS KPI.
Baca juga:
Zaskia Gotik hina Pancasila, ini tanggapan Zaskia Adya Mecca
Soal kasus Zaskia Gotik, polisi minta keterangan ahli
Ikut pendidikan di Bogor, Zaskia sudah kuasai wawasan kebangsaan?
Hina lambang negara, Zaskia Gotik mendadak sepi job?
Zaskia dinilai tak pantas sandang gelar dokter klinik Pancasila?
-
Kapan Zaskia Gotik ditunjuk menjadi Duta Pancasila? Setelah menuai kontroversi karena menyebut salah satu lambang di Burung Garuda sebagai 'bebek nungging', ia pun akhirnya diangkat menjadi Duta Pancasila pada 2016.
-
Siapa suami Zaskia Gotik yang dipanggil KPK? KPK usut kasus dugaan korupsi proyek pembangunan gereja Kasus dugaan korupsi proyek Gereja Kingmi Mile 32 di Papua lagi diusut KPK. Sirajudin, suami Zaskia Gotik, dipanggil sebagai saksi. Dia mangkir di panggilan pertama tapi akhirnya datang di panggilan kedua.
-
Kapan Zaskia Gotik hadir di acara Aqila? Ini adalah momen saat Zaskia hadir di kelulusan putri sambungnya.
-
Kenapa netizen memberikan pujian kepada Zaskia Gotik? Tuai Pujian Netizen memberikan pujian pada penampilan cantik dan anggun Zaskia yang mengenakan hijab. Mereka berharap agar pedangdut 33 tahun itu tetap konsisten dalam perjalanan berhijrahnya.
-
Kenapa banyak orang yang memuji Zaskia Gotik saat ini? Media sosial dipenuhi pujian dan komentar positif untuknya. 6 Netizen sepakat bahwa aura pemilik nama asli Surkianih tersebut jadi semakin terpancar saat berhijab. 7 Zaskia Gotik, selain itu, juga dikabarkan makin cantik dan tenang dengan penampilan anyarnya.
-
Bagaimana Zaskia Gotik terlibat dalam bisnis fashionnya? Dia aktif terlibat secara langsung, terlihat dari postingan Instagramnya di mana ia bahkan duduk lesehan sambil menjahit label. Packaging sendiri Dengan sigap, Zaskia juga terlibat dalam mengurus packaging hingga jari-jarinya kotor dan menghitam.