Benarkah Titiek Soeharto Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024, Cek Faktanya
Video berdurasi 3 menit 22 detik itu diunggah oleh salah satu akun TikTok, serta dimuat keterangan sebagai berikut:
Titiek Soeharto merupakan mantan istri Prabowo Subianto
Benarkah Titiek Soeharto Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024, Cek Faktanya
Beredar video di aplikasi TikTok dengan menyebut mantan istri Bakal Calon Presiden (Bacapres) Prabowo Subianto, Titiek Soeharto mendukung Anies Baswedan dari Koalisi Perubahan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Video berdurasi 3 menit 22 detik itu diunggah oleh salah satu akun TikTok, serta dimuat keterangan sebagai berikut:
"Sudah positif keluarga besar Cendana mendukung ARB, KENAPA TDK MENDUKUNG PRABOWO PADAHAL BELIU BAGIAN DARI KELUARGA INI ,,ITU ARTINYA YG BERNALAR SEHAT PASTI INGIN PERUBAHAN INSA ALLAH ANIS RASYID BASWEDAN ,THE NEXT PRESIDEN 2024 AMIN 🤲🤲"
Benarkah Titiek ungkap dukungan untuk Anies? Simak penelusuran merdeka.com.
Penelusuran
Setelah ditelusuri, merdeka.com menemukan video serupa di YouTube dengan judul "MASJID AT TIN 11 MARET 2017 #PIDATO TITIEK SOEHARTO".
Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube Taty Wilangsih pada 12 Maret 2017.
Video itu memuat momen pidato Titiek Soeharto ketika menjadi tuan rumah di acara Zikir dan Sholawat untuk Negeri di Masjid At-Tin, Jakarta, pada tanggal 11 Maret 2017.
Setelah menonton secara tuntas, tidak ditemukan informasi mengenai Titiek Soeharto ungkap dukungan untuk Anies di Pilpres 2024 mendatang, seperti klaim yang beredar.
Dengan begitu, diketahui isi video dan narasi tidak saling berkaitan.
Hasil penelusuran lebih lanjut juga tidak menunjukkan adanya berita terkait dukungan Titiek untuk Anies.
Sebelumnya, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) resmi deklarasi sebagai pasangan capres cawapres pada 2 September 2023 kemarin. Kini, pasangan AMIN telah terdaftar di Komisi Pemilihan Umum untuk maju di Pilpres 2024.
Kesimpulan
Konten TikTok dengan klaim mantan istri Prabowo Subianto, Titiek Soeharto, dukung Anies adalah tidak benar.
Video yang ditampilkan merupakan video pada tahun 2017 sebelum Anies dideklarasikan sebagai bacapres.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.