CEK FAKTA: Tidak Terbukti Minum Teh Batang Lada Dapat Sembuhkan Covid-19
Minum teh teh batang lada diklai bisa sembuhkan Covid-19 tidak benar. Hingga saat ini tidak ada bukti ilmiah minuman herbal bisa menyembuhkan Covid-19.
Informasi minum teh batang diklaim mampu mencegah atau mengobati Covid-19 dalam kurun waktu 2 sampai 3 hari beredar di media sosial.
Informasi ini menggunakan Bahasa Korea, jika diterjamahkan sebagai berikut:
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran Flu Singapura? Untuk mencegah penyebaran Flu Singapura, penting untuk menjaga kebersihan tangan dan lingkungan, serta menghindari kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.
-
Kenapa hidung bengkak saat flu? Virus merusak sel-sel hidung, menyebabkan peradangan dan respons tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan Flu Singapura paling menular? Virus ini sangat menular, terutama pada tujuh hari pertama setelah gejala muncul, dan bisa tetap berada dalam tubuh pengidap selama beberapa hari atau minggu setelah gejala mereda.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
Obat efektif untuk menyembuhkan virus Corona.
Pemulihan penuh dijamin dalam dua atau tiga hari.
Anda dapat dengan mudah mencegah Covid-19, dan Anda dapat 100 persen menyembuhkan virus corona dengan metode ini.
Cara membuat teh batang lada.
Siapkan 100gram batang lada, tiga jujube dan tujuh garam kasar. (Cuci batang lada bersih dengan air). Tuang 2 liter air dan mulailah mendidihkannya.
Tidak ada efek samping ..
Penelusuran
Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH, guru besar pada Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo memastikan kalau klaim minum teh batang lada mampu mencegah atau mengobati Covid-19 merupakan informasi yang salah.
"Itu salah. Sampai saat ini, belum ada bukti klinis herbal yang bisa mencegah covid-19 secara spesifik," katanya kepada Cek Fakta Liputan6.com melalui pesan singkat.
Selanjutnya, dalam artikel AFP Fact Check dipublikasikan pada 31 Desember 2020 dengan judul: "Korean social media posts share false claim that drinking pepper stem tea can prevent or cure Covid-19".
Artikel ini mengambil penjelasan dari Kim Gye-jin, direktur Asosiasi Pengobatan Korea. Dia mengatakan tidak ada bukti yang mendukung untuk klaim tersebut.
"Tidak ada catatan signifikan yang menunjukkan bahwa batang lada bisa digunakan untuk mencegah atau menyembuhkan flu biasa. Yang pasti, tidak ada alasan medis yang menunjukkan bahwa batang lada efektif dalam mencegah atau menyembuhkan Covid-19," katanya.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), melalui situs resminya, pada 30 Desember 2020, tidak merekomendasikan obat rumahan untuk mencegah atau mengobati covid-19.
"Tidak ada bukti bahwa obat saat ini dapat mencegah atau menyembuhkan penyakit, sementara beberapa pengobatan barat, tradisional atau rumahan dapat memberikan kenyamanan dan meringankan gejala Covid-19," tulis WHO di situs resminya.
Kesimpulan
Minum teh teh batang lada diklai bisa sembuhkan Covid-19 tidak benar. Hingga saat ini tidak ada bukti ilmiah minuman herbal bisa menyembuhkan Covid-19.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
(mdk/noe)