Hoaks Ada Pesawat Jatuh di Karawang, Ini Fakta Sebenarnya
Faktanya, pesawat itu milik maskapai Lion Air PK-LRU yang tergelincir di Bandara Morowali, pada 11 Mei 2023. Bukan di Karawang.
Beredar foto-foto pesawat jatuh di sebuah lapangan yang dipenuhi tanaman liar.
Hoaks Ada Pesawat Jatuh di Karawang, Ini Fakta Sebenarnya
Nampak pesawat jatuh dengan sejumlah petugas berada di lokasi. Juga terdapat garis hitam putih terpasang. Pada badan pesawat juga terdapat tulisan LRU.
Sumber Foto: Istimewa
- Bandara Dhoho Kediri Layani Penerbangan Haji dan Umroh Mulai Bulan Depan
- CEK FAKTA: Hoaks Kecurangan PDIP Terbongkar, Bangun TPS Khusus di Lapas Demi Menang Pilpres 2024
- Pesawat TNI Jatuh di Pasuruan, Terdengar Ledakan warga Berhamburan Lari
- Jarak Pandang Tertutup Kabut Asap, Lion Air Gagal Landing di Palembang & Putar Arah ke Batam
Penelusuran
Terkait Hal tersebut, Polres Karawang Melalui Polsek Majalaya melakukan pengecekan ke lokasi, guna mengetahui Kebenaran berita tersebut.
Setelah dilakukan pengecekan, pesawat itu milik maskapai Lion Air PK-LRU yang tergelincir di Bandara Morowali, pada 11 Mei 2023.
"Dan ternyata di lokasi Tidak ditemukan adanya pesawat jatuh alias hoaks," dikutip dari akun Instagram Satlantas Karawang, Selasa (25/7).
Kepada masyarakat diimbau untuk lebih bijak dalam menerima informasi.
Kesimpulan Klaim pesawat jatuh di Karawang, Jawa Barat adalah keliru. Faktanya, pesawat itu milik maskapai Lion Air PK-LRU yang tergelincir di Bandara Morowali, pada 11 Mei 2023. Bukan di Karawang. Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.