Anjing Pemberian Kim Jong Un kepada Mantan Presiden Korsel Diserahkan ke Negara
Kim Jong-un memberikan anjing itu kepada Moon setelah KTT 2018.
Mantan Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in akan menyerahkan sepasang anjing yang merupakan hadiah dari pemimpin Korea Utara Kim Jong-un kepada negara. Keputusan ini tampaknya diambil karena perbedaan pandangan antara Moon dan pemerintah Korsel saat ini terkait siapa yang akan mendanai perawatan anjing tersebut.
Kim Jong-un memberikan anjing itu kepada Moon setelah KTT 2018. Anjing-anjing itu masih dirawat Moon setelah dia selesai menjabat pada Mei lalu.
-
Di mana Kim Jong-un melakukan inspeksi? Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke pabrik senjata Korea Utara. Demikian menurut sejumlah foto yang dirilis kantor berita KCNA Sabtu lalu. Dalam keterangannya KCNA mengatakan Kim sedang mengunjungi kompleks pabrik artileri kaliber besar dan memberikan arahan kepada para pekerja di pabrik itu.
-
Apa makna dari kata bijak Korea "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다"? "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다" - "Hal terpenting adalah saat ini."
-
Apa yang terjadi pada pemimpin oposisi Korea Selatan? Pemimpin partai oposisi Korea Selatan, Lee Jae-myung menjadi korban penyerangan oleh orang tak dikenal. Dia ditikam di lehernya ketika memberikan keterangan pers dalam kunjungannya di Busan, Korea Selatan, Selasa (2/1/2024).
-
Apa yang terjadi pada para PMI di Korea Selatan? Tujuh pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi korban atas tenggelamnya kapal di Korea Selatan. Kepala Badan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menyampaikan duka atas meninggalnya pekerja migran Indonesia (PMI) yang menjadi korban tenggelamnya kapal tempat mereka bekerja di Korea Selatan.
-
Siapa yang kuliah di Korea Selatan? Ariyo Wahab sangat bangga putrinya, Kyra Wahab, akhirnya bisa diterima di sebuah universitas di Korea Selatan. Dan bulan September lalu, putri sulungnya berangkat ke Korea.
-
Kapan Megawati tiba di Korea Selatan? Pemain voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, telah sampai di Korea Selatan pada Rabu (4/9/2024) untuk mempersiapkan diri bersama klubnya, Daejeon Jung Kwanjang Red Sparks, menjelang musim Liga Voli Korea Selatan atau Korean V-League 2024/2025.
Anjing Pungsan yang diberi nama Gomi dan Songgang itu secara hukum masuk kategori aset negara milik arsip presiden.
Tapi kantor Moon mengatakan mantan presiden itu tidak bisa terus menerus menjadi pemelihara anjing tersebut setelah dia selesai menjabat.
Sebuah perjanjian dengan Kementerian Dalam Negeri menyatakan, biaya pemeliharaan anjing itu bisa dari anggaran negara. Menurut media lokal, biayanya dianggarkan 2,5 juta won atau sekitar Rp28 juta dalam sebulan, dikutip dari BBC, Selasa (8/11).
Namun menurut pernyataan kantor Moon di Facebook, perjanjian itu batal karena ditentang pemerintahan saat ini.
"Kantor kepresidenan tampaknya tidak mempercayakan penanganan anjing-anjing Pungsan itu ke mantan Presiden Moon," jelas pernyataan tersebut.
Kantor presiden Yoon Suk-yeol membantah mengintervensi kebijakan soal anjing tersebut, menyatakan pemerintah tidak terlibat dan pembahasan antara badan terkait sedang berlangsung.
Menurut laporan kantor berita Yonhap pada Maret lalu, Presiden Yoon telah memiliki empat ekor anjing dan tiga ekor kucing.
Baca juga:
Kim Jong Un dan Moon Jae-in Saling Berkirim Surat
Yoon Suk Yeol Terpilih Jadi Presiden Baru Korea Selatan
Moon Jae-in Ampuni Mantan Presiden Korsel Park Geun-hye yang Dibui karena Korupsi
Presiden Korsel Minta Maaf karena Gagal Tangani Covid-19
Setelah 14 Bulan Bersitegang, Korut dan Korsel Buka Kembali Saluran Komunikasi