30 Pejabat Gagal Atasi Banjir di Korut Mendadak Dieksekusi, Kim Jong Un Ternyata Pernah Eksekusi Keluarga Paman Sendiri
Ternyata, sikap tegas Kim bukan kali ini saja. Sebelumnya, Kim bahkan pernah mengeksekusi kerabat sendiri.
Belum lama ini, beredar kabar mengejutkan dari Korea Utara. Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dilaporkan mengeksekusi secara mendadak puluhan pejabat.
Bukan tanpa alasan Kim melakukan hal demikian. Kim bersikap tegas lantaran puluhan pejabat tersebut dianggap tak bertanggung jawab hingga menyebabkan ribuan nyawa warga melayang.
Ternyata, sikap tegas Kim bukan kali ini saja. Sebelumnya, Kim bahkan pernah mengeksekusi kerabat sendiri. Dia ternyata bersikap demikian dan tak pandang bulu. Berikut ulasan selengkapnya.
Korut Eksekusi Puluhan Pejabat
Kabar mengejutkan datang dari Korea Utara. Setelah sebelumnya santer beredar luas soal percobaan berbagai senjata perang yang garang, kini Korea Utara kembali menggemparkan dunia soal kabar hukuman mati yang dilayangkan Kim Jong Un.
Melansir dari Bloomberg dan Strait Times, Kim diketahui memberikan hukuman mati kepada 20 hingga 30 pejabat.
Para pejabat itu disebut gagal menghalau sekaligus mengatasi banjir bandang yang berlangsung di Provinsi Chagang tepatnya bulan Juli 2024 lalu. Kim beranggapan jika para pejabat itu terlibat korupsi dan melalaikan tugas.
Kabar mengejutkan ini kemudian menyebar luas ke jagat maya dan menjadi perbincangan publik.
"Puluhan pejabat dieksekusi lantaran dianggap tidak becus dan tidak bertanggung jawab menangani masalah banjir," demikian dikutip dari video unggahan akun Instagram @berita_gosip.
Ingatkan Soal Ketegasan
Meski demikian, tak ada keterangan resmi mengenai detail hukuman kepada puluhan pejabat di Korea Utara itu. Demikian pula dengan identitas dari para pejabat yang membuat pimpinan Korea Utara itu naik pitam.
Namun secara jelas, akibat dari musibah banjir bandang tersebut setidaknya lebih dari 4 ribu warga di Provinsi Chagang meregang nyawa. Sementara lebih dari 15 ribu orang dilaporkan mengungsi.
Selain itu, banjir bandang yang merendam ribuan rumah warga tersebut turut membuat berbagai fasilitas umum rusak.
Sebelum beredar kabar itu, Kim dilaporkan telah memberikan peringatan jika dia tak bakal segan melayangkan hukuman tegas kepada siapa saja yang lalai melakukan tugas. Hal itu disampaikannya pada saat pertemuan darurat dengan partai, akhir Juli lalu.
Pernah Eksekusi Keluarga Sendiri
Sebelumnya, sikap tegas turut dilakukan Kim Jong Un pada tahun 2013 silam. Dia bahkan diketahui mengeksekusi paman sendiri yang bernama Chang Song lantaran terlibat tindak pidana korupsi, demikian dikutip dari laporan berita KCNA.
Chang dilaporan ditangkap di tengah rapat Partai Komunis. Dia dituntut ke pengadilan militer dengan tuduhan berupa usaha menggulingkan pemerintahan hingga harus dihukum mati.
Tindakan tegas serta hukuman Kim kepada Chang tentu merupakan sebuah guncangan besar bagi Korea Utara maupun keluarga Kim sendiri.
Sebelumnya, Chang diketahui menikah dengan kakak Kim hingga memegang posisi senior di partai. Chang pun turut memiliki peran untuk membimbing Kim saat masa transisi kepemimpinan dari Kim Jong-il tahun 2011 silam.