China Larang Warga Sentuh Warga Asing
Pejabat kesehatan China melarang warganya menyentuh warga asing setelah China daratan mengonfirmasi kasus pertama cacar monyet.
Pejabat kesehatan China melarang warganya menyentuh warga asing setelah China daratan mengonfirmasi kasus pertama cacar monyet.
Kepala epidemiologi Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) China, Wu Zunyou mengatakan pembatasan Covid dan ketatnya kontrol masuk di perbatasan sejauh ini bisa mencegah penyebaran cacar monyet, namun pihaknya tetap kecolongan.
-
Toilet viral di China ini seperti apa? Sebuah video viral memperlihatkan penampakan toilet di China yang sangat berbeda pada umumnya. Melansir dari unggahan akun Instagram @mksinfo.official, menyediakan bilik khusus. Jika pada umumnya, hanya dibagi dalam tiga kategori yaitu, wanita, pria dan difabel, toilet ini justru menyediakan bilik untuk couple. Artinya, di dalam satu bisa digunakan oleh dua gender dalam waktu bersamaan.
-
Virus apa yang ditemukan pada bangkai cerpelai, babi guinea, dan muskrat di peternakan bulu di China? Peneliti menemukan lebih dari 100 virus ditemukan di bangkai cerpelai, babi guinea, dan muskrat.
-
Apa yang menjadi tren makanan viral di China? Es batu panggang telah menjadi topik pembicaraan tidak hanya di Tiongkok, tetapi juga di seluruh dunia. Tak ada yang tahu apa yang akan menjadi tren selanjutnya.
-
Apa yang harus dilakukan untuk mencegah penyebaran virus cacar monyet? "Pola hidup sehat dengan menjaga asupan gizi dan kebersihan tangan serta tidak berkontak dengan pasien yang mengalami infeksi ini, dan tidak menggunakan barang bersama merupakan hal yang penting diperhatikan," ujar Hanny dilansir dari Antara.
-
Apa yang ditemukan di China baru-baru ini? Spesies Baru Titanosaurus Ditemukan di China, Hidup di Zaman Kapur Ahli paleontologi di Tiongkok menemukan fragmen fosil dari genus dan spesies baru dinosaurus sauropoda titanosaurian yang hidup di Bumi selama periode Kapur.
-
Kenapa Pantai Cemara Cipanglay sempat viral? Sebelumnya, Pantai Cemara Cipanglay sempat viral di media sosial, karena jadi salah satu pantai yang tersembunyi dan belum banyak diketahui masyarakat umum.
Kasus cacar monyet pertama terdeteksi di kota Chongqing. Pemerintah kota itu tidak menyebutkan identitas warga yang tertular penyakit ini, apakah warga negara China atau warga asing.
"Perlu dan penting memperkuat pemantauan dan pencegahan cacar monyet," tulis Wu di media sosial China Weibo, dikutip dari CNN, Senin (19/9).
Dia juga menekankan risiko penyebaran cacar monyet melalui perjalanan internasional dan kontak dekat. Wu merekomendasikan lima hal, salah satunya jangan bersentuhan dengan warga asing.
Wu juga meminta warga jangan melakukan kontak dekat dengan orang asing atau orang yang baru pulang dari luar negeri. Selain itu, warga juga disarankan tetap menjaga kebersihan dan menggunakan tisu toilet sekali pakai atau mendisinfeksi toilet sebelum diduduki.
Rekomendasi ini menuai kontroversi di Weibo. Ada yang menganggap pernyataan Wu diskriminatif, namun sebagian orang menganggap rekomendasi itu beralasan.
"Ini agak sama ketika pandemi mulai, ketika beberapa orang di luar negeri menjauhi orang China karena takut," tulis salah satu pengguna Weibo.
"Saya tidak yakin kedua hal ini punya basis ilmiah," lanjutnya.
Direktur sebuah rumah sakit di China dikutip Global Times mengatakan cacar monyet tidak begitu berbahaya. Namun pemerintah tetap meminta warga tetap waspada dan para pakar menyoroti pentingnya pengawasan yang ketat dan tindakan penanganan.
Baca juga:
Pasien Cacar Monyet Pertama di Indonesia Dinyatakan Sembuh
Inggris Temukan Varian Baru Cacar Monyet
Pengawasan Bandara Soekarno-Hatta Diperketat Cegah Masuknya Penyakit Cacar Monyet
Cacar Monyet Masuk RI, Jokowi: Jangan Terlalu Panik, Penularannya Bukan Lewat Droplet
Cara Mencegah Penularan Cacar Monyet, Penting Diperhatikan