China Tes Massal Satu Kota di Xinjiang Setelah Ditemukan Kasus Covid-19
Sekitar 4,7 juta orang di Kashgar dites, dan sejauh ini ditemukan 138 kasus tanpa gejala.
China sekali lagi melakukan tes massal virus corona untuk seluruh penduduk kota di tengah wabah regional di Provinsi Xinjiang.
Sekitar 4,7 juta orang di Kashgar dites, dan sejauh ini ditemukan 138 kasus tanpa gejala.
-
Apa yang ditemukan di China selatan? Sebuah fosil buaya yang telah punah ditemukan dengan kondisi terpenggal di China selatan.
-
Mengapa warga Uighur merasa diperlakukan tidak adil di China? Abdul mengatakan, saat ini terdapat ratusan tempat pengungsian konsentrasi yang mengelilingi pemukiman warga Uighur. Kamp konsentrasi ini diperkenalkan kepada dunia internasional sebagai pusat pendidikan. Namun kenyataannya kamp konsentrasi tersebut ditujukan untuk menghapuskan identitas agama dan bangsa Uighur serta membuat mereka lupa seorang muslim."Penerintah komunis China mengkriminalisasi praktek Islam yang normal," kata Abdul.
-
Apa yang ditemukan di China baru-baru ini? Spesies Baru Titanosaurus Ditemukan di China, Hidup di Zaman Kapur Ahli paleontologi di Tiongkok menemukan fragmen fosil dari genus dan spesies baru dinosaurus sauropoda titanosaurian yang hidup di Bumi selama periode Kapur.
-
Bagaimana cara Indonesia bisa membantu warga Uighur di China? Menurutnya, Indonesia sebagai negara yang menganut prinsip non-intervensi juga bukan berarti hanya bisa diam, tetapi dapat menerapkan mekanisme dialog ataupun diplomasi untuk ikut bersuara dalam permasalahan dunia. "Ini bukan berarti kita diam atau memalingkan kepala. Namun, bukan berarti indonesia juga langsung lantas berangkat ke sana, tapi kita dapat menggunakan mekanisme dialog dan diskusi," ujar Astrid.
-
Apa yang sedang dirancang oleh China di luar angkasa? China sedang Merancang Teleskop Luar Angkasa yang Tujuannya Bisa Kalahkan Hubble, Begini Spesifikasinya Demi menglahkan Hubble, China membuat teleskop yang punya spesifikasi tinggi.
-
Apa yang terjadi pada warga Uighur di China yang membuat mereka terpisah dari keluarga? Abdul mengaku mendapat telepon dari kerabat di Shanghai pada September 2017. Menurut Abdul, kerabatnya itu mengabarkan bahwa adiknya diambil dari kamp konsentrasi warga Uighur di China. "Dan kemudian mereka tidak tahu tentang orang tuaku. Itu terakhir kali aku mendengar kabar dari mereka," ujar Abdul ketika menjadi narasumber pada agenda konferensi pers dan dialog publik bertemakan 'Plight of Uyghur and Current Updates' diselenggarakan oleh OIC Youth Indonesia di Marrakesh Inn Hotel, Jakarta Pusat, Selasa (19/12).
China sukses menurunkan angka infeksi, tapi masih berlanjut wabah skala kecil. Xinjiang adalah rumah bagi minoritas Muslim Uighur yang para kelompok HAM mengatakan mereka dipersekusi pemerintah.
Dikutip dari BBC, Senin (26/10), sekolah-sekolah di Kashgar telah ditutup dan penduduk tak diizinkan meninggalkan kota itu kecuali hasil tes mereka negatif.
Kasus pertama dalam wabah Kashgar ialah seorang perempuan tanpa gejala yang bekerja di pabrik konveksi di wilayah Shufu, pinggiran kota.
Kasus perempuan ini adalah kasus infeksi lokal pertama yang terdeteksi di China daratan selama 10 hari.
Tes massal yang dimulai pada Sabtu, menemukan 137 kasus tanpa gejala lainnya.
Kasus tanpa gejala tidak dihitung dalam penghitungan resmi China dari 85.810 infeksi yang dikonfirmasi. Korban tewas di negara itu mencapai 4.634 orang.
Lebih dari 2,8 juta tes telah dilaksanakan di Kashgar sampai Minggu sore dan sisanya akan dirampungkan dalam dua hari, menurut pejabat pemerintah kota.
Pada awal Oktober, kota Qingdao melakukan tes Covid-19 untuk seluruh penduduknya yang berjumlah 9 juta orang.
Pada Mei, China mengetes 11 juta penduduk Wuhan, kota di mana virus corona pertama kali diidentifikasi.
(mdk/pan)